Pengembangan IKM Nasional Ditargetkan Tumbuh di Atas 10% pada 2018

Oleh : Abraham Sihombing | Kamis, 04 Januari 2018 - 18:29 WIB

Direktur Jenderal IKM Kemenperin, Gati Wibawaningsih (Foto Dok Industry.co.id)
Direktur Jenderal IKM Kemenperin, Gati Wibawaningsih (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Pengembangan industri kecil dan menengah (IKM) nasional ditargetkan tumbuh lebih dari 10% pada 2018. Itu adalah target yang realistis karena pertumbuhan IKM pada 2017 diasumsikan sekitar 9%.

“Untuk mencapai target tersebut, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan terus mendorong program e-Smart IKM agar dapat berjalan dengan baik. Dengan menggandeng market place yang besar, program e-Smart IKM dapat mendorong pertumbuhan IKM domestik,” papar Gati Wibawaningsih, Direktur Jenderal IKM Kemenperin, di Jakarta, Rabu (03/01/2018).

Hingga kini, ada empat market place yang menjadi suksesor program e-Smart IKM. Keempat market place itu adalah Bukalapak, Blanja, Tokopedia, Blibli dan Shopee.

Karena itu, demikian Gati, Kemenperin akan terus berkomitmen dan terfokus untuk meningkatkan daya saing dan produktivitas IKM. Salah satu upaya tersebut adalah penyelenggaraan kegiatan e-Smart IKM yang dilakukan secara bekerjasama dengan market place.

Gati menuturkan, Kemenperin akan terus mempermudah dan memperluas akses pasar IKM melalui pemasaran online. Disamping itu, keunggulan IKM tersebut diharapkan dapat meningkat di pasar domestik dan global karena adanya ketersediaan bahak baku, teknologi dan modal.

“Program tersebut juga memberikan panduan bagi para pengambil kebijakan dalam melaksanakan fungsi pembinaan IKM yang lebih terpadu dan tepat sasaran,” tukas Gati.

Gati mengemukakan, upaya itu semua dilakukan agar para pelaku IKM nasional dapat merasakan manfaat yang diperoleh, yakni mendapatkan promosi online, pengurangan biaya promosi dan pemasaran, serta mendapatkan pembinaan dari pemerintah.

Program e-Smart IKM mengembangkan sembilan komoditas unggulan dalam negeri melalui pasar online, yakni kosmetik, fesyen, makanan, minuman, kerajinan, perhiasan, furniture, herbal dan produk logam.

Gati menambahkan, salah satu produk IKM yang akan dikembangkan pertumbuhannya secara penuh adalah produk fesyen, khususnya busana Muslim. Itu sejalan dengan target Indonesia yang ingin menjadi kiblat fesyen Muslim global pada 2020.

Pada 2017, pelaksanaan workshop e-Smart IKM Kemenperin diikuti oleh 1.700 peserta. Itu melebihi target yang ditetapkan sebanyak 1.000 peserta IKM.

Pada 2018, e-Smart IKM Kemenperin ditargetkan dapat merangkul 4.270 peserta IKM dan pada 2019 diprediksi dapat mencapai 5.240 peserta IKM. (Abraham Sihombing)

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

dr. Beatrix Isabella Tjahyana Dipl.AAAM, Founder & CEO BeArt Korean Skin Clinic menjelaskan perkembangan teknologi laser untuk perawatan kecantikan di Indonesia.

Selasa, 07 Mei 2024 - 23:43 WIB

Perawatan Kecantikan Dengan Laser, BeArt Korean Skin Clinic Hadirkan Metode Terbaru Dari Amerika

Salah satu jenis perawatan dengan metode laser yang menjadi populer dan diterapkan klinik BeArt yaitu dengan menggunakan mesin face lifting dari Amerika.

Pelatihan Membaca Nyaring di hadapan pustakawan, guru sekolah dan orang tua di Sumatera Utara

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:58 WIB

Pentingnya Teknik Membaca Nyaring Pada Anak Sejak Dini

Anak yang sering dibacakan nyaring dan diajak berbicara oleh ibu bapaknya secara tidak langsung membantu stimulasi kemampuan kognitifnya berkembang lewat suara.

PT Intiland Development Tbk (DILD)

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:45 WIB

BI Rate Naik, Intiland Harap Perbankan Gencar Jalin Kolaborasi dengan Pengembang

Bank Indonesia (BI) telah menaikan suku bunga acuan atau BI Rate menjadi 6,25%. Kenaikan BI Rate ini pastinya akan berdampak bunga kredit atau cicilan, meskipun berlangsung lama. Sekretaris…

Apresiasi kepada Mandiri Agen

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:20 WIB

Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia, Bank Mandiri terus memperkuat peran Mandiri Agen dalam menyediakan akses layanan keuangan yang lebih…

Press conference Winter Concert yang digelar di Trans Snow World, Bintaro, Selasa 7 Mei 2024.

Selasa, 07 Mei 2024 - 21:45 WIB

Pertama di Indonesia, Winter Concert, Konser Musim Dingin Dengan Nuansa Salju Bakal Digelar Bulan Depan

Winter Concert di Trans Snow World Bintaro dimeriahkan oleh musisi internasional Color Me Badd, dan musisi Indonesia seperti The Groove featuring Tiara Effendy, Andien Aisyah dan Iwa K, serta…