Kadin: Pemerintah Jangan Hanya Pikirkan BBM Satu Harga, Gas dan LNG Untuk Industri Jauh Lebih Penting

Oleh : Ridwan | Sabtu, 30 Desember 2017 - 13:38 WIB

Gas Ilustrasi (Hariyanto/ INDUSTRY.co.id)
Gas Ilustrasi (Hariyanto/ INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia meminta kepada pemerintah untuk memperhatikan industri bidang gas alam dan LNG dari timur ke barat.

"Pemerintah di samping berupaya terus menjadikan BBM satu harga, industri pun perlu diperhatikan dengan seksama di bidang gas alam dan LNG dari timur ke barat," ujar Wakomtap Industry Hulu dan Petrokimia Kadin Indonesia, Achmad Widjaya kepada INDUSTRY.co.id di Jakarta, Sabtu (30/12/2017).

Menurutnya, upaya ini belum ada titik terang dari pemerintah khususnya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) untuk melakukan terobosan.

"Pihak pemerintah lebih mementingkan solar dari pada gas, sedangkan seluruh dunia sudah Go-Green dan program emisi jelas tertarget," tegasnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan, kita adalah negara yang sudah melimpah gas bumi dan LNG. "Harusnya sudah waktunya stop impor solar agar seluruh industri nasional masuk ke arena go-green matching dengan program dunia yang lebih baik di export market buat Indonesia," tambah Pria yang sering disapa AW.

AW menegaskan, pemerintah wajib memberi kepastian tentang energi di bidang gas alam dan LNG serta program yang jelas dan tegas dari PLN agar industri nasional bisa membuat rencana jangka panjang.

"Saat ini semua dalam koridor jangka pendek. Hit and Run saja, sehingga tidak ada daya saing," imbuhnya.

Sampai saat ini, lanjutnya, pemerintah belum terlihat serius untuk mengintegrasikan kebijakan dalam pembentukan holding di sektor energi.

"Kami berharap pemerintah lebih serius dalam membentuk holding migas dengan membawa PLN kedalam satu kebijakan energi di Indonesia sehingga berdampak positif untuk industri migas di Indonesia," tutupnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:06 WIB

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Festival kecantikan terbesar di Asia Tenggara, BeautyFest Asia 2024. Tahun ini, BeautyFest Asia siap memukau para penggemar kecantikan di lima kota! Acara perdana dimulai di hotel bergengsi…

Tim Bank Mandiri Singapura

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:48 WIB

BMSG Lanjutkan Komitmen Keberlanjutan Bank Mandiri di Mancanegara

Bank Mandiri Singapura (BMSG) baru-baru ini menyelenggarakan acara bertajuk “BMSG on Preference“ mengusung tema “Elevating ESG Impact,“ acara perdana ini bertujuan meningkatkan kesadaran,…

Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman Memasuki Panen Raya 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:36 WIB

Alhamdulilah! Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman

Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) memastikan stok beras di Jakarta dinyatakan aman memasuki panen raya.

(kiri ke kanan) Direktur Network & IT Solution Herlan Wijanarko, Direktur Wholesale & International Service Bogi Witjaksono, Direktur Strategic Portfolio Budi Setyawan Wijaya, Direktur Digital Busines Muhamad Fajrin Rasyid, Direktur Utama Ririek Adriansyah, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Heri Supriadi, Direktur Human Capital Management Afriwandi, Direktur Group Business Development Honesti Basyir, dan Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:12 WIB

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun Buku 2023 di Jakarta pada Jumat (3/5). Rapat menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp17,68 triliun…