RSUD Nabire Siap Layani Warga di Enam Kabupaten Papua

Oleh : Herry Barus | Jumat, 22 Desember 2017 - 07:01 WIB

Presiden Jokowi saat mengunjungi RSUD di Nabire, Provinsi Papua, Kamis (21/12). (Foto: BPMI)
Presiden Jokowi saat mengunjungi RSUD di Nabire, Provinsi Papua, Kamis (21/12). (Foto: BPMI)

INDUSTRY.co.id - Nabire- Peninjauan Poliklinik Spesialis BLU RSUD Nabire mengawali hari ketiga kunjungan kerja Presiden ke-6 provinsi, Kamis (21/12/2017). Tiba di poliklinik pukul 09.45 WIT, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana langsung meninjau ruangan yang ada di poliklinik tersebut.

Kehadiran Presiden dan Ibu Iriana mendapat sambutan hangat warga yang tengah berada di rumah sakit tersebut. Tampak Presiden dan Ibu Iriana bersalaman dan juga berswafoto dengan warga.

RSUD Nabire yang terletak di Kelurahan Siriwini, Distrik Nabire, Kabupaten Nabire, Provinsi Papua merupakan rumah sakit tipe C. “Rumah sakitnya juga bersih. Ini adalah tipe C,” ucap Presiden kepada wartawan. Lebih lanjut Presiden mengatakan bahwa Kementerian Kesehatan akan meningkatkan status RSUD Nabire tersebut dari tipe C menjadi tipe B.

“Nanti tahun depan disiapkan juga dana dari Kementerian Kesehatan sebesar Rp48 miliar lagi untuk menaikkan dari tipe C ke B. Untuk membeli peralatan kesehatan juga ada tambahan Rp22 miliar dari pemerintah provinsi. Juga melengkapi yang belum, ada tambahan dari pemerintah kabupaten,” ujar Kepala Negara.

RSUD Nabire ini merupakan rumah sakit yang dibangun bersama antara Pemerintah Provinsi Papua, Pemerintah Kabupaten Nabire dan Kementerian Kesehatan. “Nanti daerah di sekitar Nabire, ada 6 kabupaten yang bisa ikut menikmati pelayanan di RSUD,” kata Presiden.

Turut menyertai Presiden dan Ibu Iriana dalam peninjauan poliklinik ini, Menteri Kesehatan Nila Moeloek dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.

Setelah berada Di RSUD Nabire selama 30 menit, Presiden dan Ibu Iriana melanjutkan perjalanan menuju pelabuhan Nabire. Di sini, Presiden didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau pelabuhan tersebut.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gedung BNI di Pejompongan Jakarta Pusat

Sabtu, 04 Mei 2024 - 13:02 WIB

BNI Sediakan Solusi Pembiayaan untuk Pelaku Usaha melalui Supply Chain Financing

Di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat, efisiensi dan optimalisasi modal kerja menjadi kunci utama bagi para pelaku usaha untuk mempertahankan dan meningkatkan profitabilitas.

Gala dinner 2nd Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific

Sabtu, 04 Mei 2024 - 11:30 WIB

Nuansa Bali Meriahkan Gala Dinner 2nd Tourism Regional Conference

Rangkaian pelaksanaan 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Kamis (2/5/2024), dilanjutkan…

Menparekraf Sandiaga Uno saat mengajak delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference tanam Bakau

Sabtu, 04 Mei 2024 - 10:45 WIB

Menteri Sandiaga Uno Ajak Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference Tanam Bakau di Telaga Waja, Benoa

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengajak delegasi "The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the…

Ilustrasi emas. (Ulrich Baumgarten/Getty Images)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 09:58 WIB

Analisa Harga Emas Tahun 2024: Menyentuh Tempat Tertinggi

Tahun 2024 diprediksi menjadi tahun yang menarik bagi pasar emas. Dengan beberapa analis dan sumber berbagai institusi memperkirakan harga emas akan mencapai tingkat yang belum pernah terjadi…

Presiden saat meresmikan Bendungan Tiu Suntuk NTB

Sabtu, 04 Mei 2024 - 07:56 WIB

PTPP Selesaikan Proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II

PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu BUMN Konstruksi dan Investasi di Indonesia (“PTPP”) berhasil menyelesaikan pembangunan proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II dengan luas 464,63 Ha.