IHSG Diperkirakan Bakal Terus Berkonsolidasi ke Kisaran 6.100-6.175

Oleh : Abraham Sihombing | Selasa, 12 Desember 2017 - 08:23 WIB

PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF (Foto Istimewa)
PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF (Foto Istimewa)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) yang saat ini sedang berkonsolidasi diperkirakan bakal bergerak di kisaran 6.100-6.175 karena pada perdagangan kemarin IHSG mampu bertahan di atas titik support 6.000.

“Secara teknikal, IHSG mulai berkonsolidasi untuk menekan kondisi jenuh beli. Itu diindikasikan oleh indikator RSI harian dan stochastic. Kedua indikator tersebut menunjukkan tren kenaikan,” papar Yuganur Wijanarko, analis PT KGI Sekuritas Indonesia, Selasa (12/12/2017).

Yuganur mengemukakan, jika proses konsolidasi tersebut selesai, maka titik resistensi psikologi sebelumnya yang berada di kisaran 6.000-6.050 diperkirakan bakal menjadi titik support baru guna mendukung pergerakan IHSG selanjutnya ke rentang 6.100-6.175.

Yuganur mengungkapkan, dengan adanya tren kenaikan IHSG, maka para pelaku pasar dapat memanfaatkan kondisi tersebut untuk mengakumulasi saham-saham pilihan, yaitu saham-saham PT Elnusa Tbk (ELSA), PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI), PT Astra International Tbk (ASII) dan PT Wijaya Karya Tbk (WIKA).

Sementara itu, William Suryawijaya, analis PT Indosurya Sekuritas, berpendapat, stabilitas pergerakan kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di pengujung tahun ini diperkirakan bakal memberikan sentimen positif terhadap pergerakan IHSG pada hari ini.

Menurut William, pergerakan positif berbagai bursa saham global saat ini tampaknya turut menopang IHSG untuk menguat dalam jangka panjang. Disamping itu, pergerakan IHSG juga ditopang oleh stabilitas pergerakan kurs rupiah di penghujung tahun ini.

William menuturkan, peluang IHSG untuk menguat masih terbuka karena perekonomian domestik Indonesia saat ini dinilai cukup stabil. IHSG kini memiliki titik support terdekat di level 5.972 dengan titik resistensi terdekat yang bakal ditembus berada di posisi 6.123.

William merekomendasikan saham-saham yang patut dicemati oleh pelaku pasar pada perdagangan hari ini. Saham-saham tersebut adalah saham-saham PT Kalbe Farma Tbk (KLBF), PT Jasa Marga Tbk (JSMR) dan PT Telkomunikasi Indonesia Tbk (TLKM).

Disamping itu, demikian William, pelaku pasar hari ini juga patut mencermati saham-saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG), PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP), PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF), PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP), PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI). (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Mitraruma Kini Hadir di The Darmawangsa Square, Tawarkan Kitchen Set dan Kabinet Premium

Senin, 06 Mei 2024 - 05:36 WIB

Mitraruma Kini Hadir di The Darmawangsa Square, Tawarkan Kitchen Set dan Kabinet Premium

Mitraruma, penyedia one-stop design & build interior untuk kebutuhan kitchen set dan cabinetry di bawah unit bisnis SCG Distribution & Retail Indonesia, PT Kokoh Inti Arebama Tbk, membuka showroom…

Ilustrasi Investasi Bodong (Foto Dok Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 00:11 WIB

Catat Ya! Jadi Korban Investasi Bodong, Nasabah Disarankan Tempuh Jalur Hukum

Jakarta - Kasus dugaan dana nasabah hilang di rekening tabungan PT Bank Tabungan Negara Tbk menarik perhatian publik.

PJ Gubernur Turut Hadir dalam Paskah ASN DKI Jakarta 2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:53 WIB

Hadiri Paskah, Heru Imbau ASN Tingkatkan Pelayanan Bagi Masyarakat

Jakarta- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Paskah Bersama 2024 dengan mengangat tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Paskah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024" yang digelar…

Atlet tim Thomas dan Uber

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:38 WIB

BNI Apresiasi Tim Thomas dan Uber Indonesia  

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa Tim Thomas…

BTN Raih Best Savings Bank Award

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:22 WIB

Konsisten Jalankan Peran, BTN Raih Best Savings Bank Award

Jakarta-Konsistensi PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menjalankan peran sebagai bank tabungan dan meningkatkan tingkat inklusi keuangan di masyarakat membuat perseroan meraih penghargaan…