SHAREit Catat Pertumbuhan Bisnis Mencapai 220% di Tahun Fiskal 21/22

Oleh : Hariyanto | Senin, 27 Juni 2022 - 11:23 WIB

SHAREit
SHAREit

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Perusahaan teknologi global, SHAREit Group, mengumumkan pertumbuhan bisnis yang signifikan di Tahun Fiskal 2021/2022. Pertumbuhan ini ditunjukkan dari pertumbuhan aplikasi-aplikasi SHAREit Group, termasuk aplikasi berbagi konten dan streaming digital utamanya, SHAREit.

Sebagai perusahaan teknologi generasi berikutnya, SHAREit Group optimis untuk terus memperkuat komitmennya dalam menyediakan akses konten digital dan membantu bisnis untuk berkembang.

"Pertumbuhan ini menunjukkan bahwa tren aplikasi terus akan berkembang dan menjadi pilihan merek untuk mencapai target audiens mereka. Kami percaya bahwa semua konten digital harus bisa diakses secara merata oleh semua orang, sehingga para pengguna kami dapat membagikan konten mereka dengan cepat dan sesuai dengan target audiens.” kata Partner dan Global Vice-President SHAREit Group, Karam Malhotra yang dikutip INDUSTRY.co.id, Senin (27/6/2022).

SHAREit Group mencatatkan pertumbuhan bisnis sebesar 220% di Tahun Fiskal 2021/2022. Tidak hanya itu, pendapatan platform periklanan SHAREit juga meningkat tiga kali lipat pada tahun 2022, serta jumlah total pelanggan global yang meningkat hampir 30% secara year on year (yoy).

Sedangkan dari sisi pertumbuhan aplikasi, aplikasi SHAREit Group telah di-install oleh sekitar 2.4 miliar pengguna dengan jaringan bisnis yang menjangkau hingga 150 negara dan wilayah dalam 45 bahasa yang berbeda. SHAREit juga telah mendirikan kantor dan mengembangkan tim nya di Singapura, Indonesia, Filipina, Pakistan, Bangladesh, UEA, Israel, dan lainnya dengan jumlah karyawan lebih dari 1.000 orang di seluruh dunia.

Produk utama SHAREit Group yaitu, SHAREit, aplikasi yang berfokus pada permintaan pelanggan, menyajikan konten hiburan untuk pengguna global seperti video pendek dan gim, serta fungsi praktis seperti file sharing, pembersih cache, transfer game, pengaturan file, dan berbagai aplikasi menarik lainnya. Berawal dari aplikasi sederhana untuk berbagi file, SHAREit tumbuh menjadi aplikasi referensi yang dipercaya komunitas hingga berkembang pesat secara global. 

"Kami percaya kinerja pemasaran yang terjadi di Indonesia saat ini adalah para pengiklan sudah mulai yakin pada metrik dan alat pemasaran lainnya untuk membuat komunikasi yang lebih baik serta menciptakan saluran pemasaran menjadi lebih efisien dan efektif. Seiring dengan pulihnya Indonesia dari pandemi, kami harap dapat terus memenuhi kebutuhan pasar Indonesia.” kata Country Sales Director SHAREit Indonesia, Aat Pangestu Hadi.

Sebelumnya, aplikasi SHAREit berhasil menempati posisi ke 4 dalam laporan AppsFlyer Performance Index secara global dalam hal volume dan kekuatan peringkat kategori non gaming pada indeks IAP.

Pencapaian tersebut telah menempatkan SHAREit sebagai aplikasi yang dipercaya dalam mengakses konten hiburan dan berbagi data. Kedepannya, SHAREit terus berupaya menggerakan pertumbuhan ekonomi digital melalui aplikasi-aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…