Coinvestasi Roadshow di 4 Kota Tingkatkan Literasi Mata Uang Kripto

Oleh : Ahmad Fadli | Selasa, 05 Maret 2019 - 02:02 WIB

Coinfest 2019 kembali sukses menggelar roadshow di empat kota sepanjang Jawa! Bandung, Yogyakarta, Semarang dan Surabaya menjadi kota yang didatangi tim coinvestasi.com.
Coinfest 2019 kembali sukses menggelar roadshow di empat kota sepanjang Jawa! Bandung, Yogyakarta, Semarang dan Surabaya menjadi kota yang didatangi tim coinvestasi.com.

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Setelah sebelumnya sukses digelar di dua kota berbeda, Jakarta dan Medan, Coinfest 2019 kembali sukses menggelar roadshow di empat kota sepanjang Jawa! Bandung, Yogyakarta, Semarang dan Surabaya menjadi kota yang didatangi tim coinvestasi.com.

Acara dengan tema festival kripto ini mendapatkan sambutan yang hangat dan sukses mengumpulkan ratusan peserta yang tertarik untuk mempelajari bitcoin dan mata uang digital lainnya.

Coinfest 2019 merupakan sebuah acara festival kripto yang digelar oleh coinvestasi.com dengan tujuan mengedukasi khalayak umum mengenai cryptocurrency atau mata uang digital dan juga menyampaikan analisis harga cryptocurrency di tahun 2019. Coinvestasi.com sendiri sebagai penyelenggara acara adalah portal media Indonesia yang berfokus pada industri blockchain dan cryptocurrency.

Hadir di 4 kota, Coinfest menyajikan suatu bentuk komitmen edukasi masyarakat mengenai Bitcoin dan aset digital dengan menghadirkan para pakar mata uang digital terkemuka di Indonesia. Beberapa mitra yang terlibat adalah Indodax, Rekeningku, UDAX, Eunomia Token, Fortifex, Coinone, dan Gopax.

Komunitas kripto baik lokal maupun nasional juga ikut terlibat dalam terselenggaranya acara ini, seperti Forum Bitcoin Indonesia (FBI), Ethereum Meetup Indonesia (EMI), serta beberapa trader lokal di masing-masing kota.

“Acara seperti ini sangat bermanfaat sekali karena kami para pegiat kripto bisa berkumpul menambah teman dan mendapat pengetahuan yang bermanfaat mengenai analisis teknikal dan fundamental.”, kata Sinta salah satu peserta Coinfest 2019 di Semarang. Lanjutnya, “di Semarang sendiri belum banyak acara seperti ini diadakan, sehingga kami benar-benar antusias ketika Coinfest diadakan di Semarang.”ujarnya

Felita, selaku head organizer Coinfest Roadhsow 2019 berkata, “Coinvestasi.com sebagai media yang berfokus pada dunia blockchain dan kripto memang berkomitmen untuk mengembangkan ekosistem dan komunitas yang teredukasi mengenai Bitcoin dan aset digital lainnya. Hal ini diperlukan sehingga aplikasi teknologi Blockchain dapat dimanfaatkan untuk hal-hal positif ke depannya,” imbuhnya.

Roadshow Coinfest 2019 di empat kota berhasil mengumpulkan lebih dari 200 orang pegiat kripto. Dengan suksesnya rangkaian roadshow Coinfest 2019 di empat kota ini diharapkan akan dapat meningkatkan minat dan mengedukasi masyarakat umum mengenai pengertian mata uang digital beserta pemanfaatannya dalam berinvestasi secara online di era digital ini.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Panasonic memperagakan cara penggunaan Lampu Solar Panel yang menggunakan tenaga cahaya Matahari di Cianjur

Jumat, 26 April 2024 - 12:39 WIB

Panasonic Serahkan Lampu Surya Panel ke Terdampak Gempa Cianjur

PT Panasonic Gobel Indonesia memberikan bantuan Lampu Surya Panel atau lampu berbahan bakar sinar matahari ke masyarakat terdampak gempa di Desa Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

SIAM 2024 Maroko

Jumat, 26 April 2024 - 11:20 WIB

Kemenperin Perkenalkan Produk Mesin Pertanian Indonesia Kepada Pelaku Bisnis Maroko di SIAM Menkes 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rabat, Maroko menggelar The Indonesia – Morocco Business Forum on Strengthening Industrial Cooperation dalam…

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…

Kerjasama di Hanover Messe

Jumat, 26 April 2024 - 10:14 WIB

Kemenperin: Indonesia Raih 13 Perjanjian Kerja Sama Industri Senilai Lebih dari Rp5 Triliun di Hannover Messe 2024

Keikutsertaan Indonesia dalam Hannover Messe 2024 bertujuan untuk mewujudkan kerja sama industri dan penanaman modal asing. Pada penyelenggaraan ajang pameran industri terkemuka dan berpengaruh…