Pertamina: Transaksi BBM Menggunakan Cashless Masih dibawah 5 Persen

Oleh : Hariyanto | Kamis, 13 Juli 2017 - 09:17 WIB

Suasana Pengisian BBM (Pertamina)
Suasana Pengisian BBM (Pertamina)

INDUSTRY.co.id , Jakarta - PT Pertamina (Persero) mengimbau masyarakat untuk melakukan transaksi pembelian bahan bakar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan-bakar Umum (SPBU) menggunakan kartu nontunai baik debet maupun kredit agar lebih aman.

Vice President Retail Fuel Marketing Pertamina Jumali menjelaskan, selain aman, transaksi secara nontunai juga menghindarkan masyarakat dari biaya tambahan pembulatan kembalian. Transaksi BBM dengan menggunakan nontunai "cashless" masih rendah, yakni berkisar di bawah 5% dari seluruh volume transaksi.

"Konsumsi gasoline per hari di Indonesia sekitar 80 ribu kiloliter per hari. Namun, dari sebesar transaksi itu, yang menggunakan cashless masih di bawah 5%. Masih sangat rendah," ungkap Jumali, Selasa (11/7/2017).

Jumali menegaskan, berbagai strategi dilakukan Pertamina untuk mendukung program pemerintah dalam mewujudkan budaya "cashless society", salah satunya mengadakan program "Pertamina Fuel Lucky Swipe".

"Pertamina Fuel Lucky Swipe merupakan program nasional tanpa biaya tambahan untuk setiap transaksi non tunai di seluruh SPBU Pertamina yang diluncurkan sejak awal Januari 2017," ungkap Jumali.

Program tersebut diperuntukkan bagi transaksi di seluruh SPBU Pertamina dengan menggunakan kartu kredit atau kartu debit yang diterbitkan oleh tiga Bank BUMN, yakni Bank Mandiri, BNI dan BRl.

Jumali menambahkan, transaksi BBM menggunakan kartu non tunai selain meningkatkan keamanan karena SPBU tidak perlu menyiapkan banyaknya uang receh kembalian, juga lebih efektif dan efisien kepada konsumen.

"Sekarang ini banyak konsumen isi BBM 'full'. Sepeser pun kembaliannya pasti tidak akan terpotong jika menggunakan nontunai. Transaksi non tunai jauh lebih aman dan konsumen tidak akan kesulitan dengan uang kembalian," katanya.

Ia mengatakan, sementara ini kota-kota yang strategis untuk dibudayakan transaksi nontunai, yakni Jakarta, Surabaya dan Bandung.

Selain lewat program "Lucky Swipe", Pertamina juga akan menginisiasi transaksi non tunai untuk pembelian gas Elpiji bersubsidi 3 kilogram. Pertamina menargetkan transaksi non tunai BBM di SPBU mencapai 10 persen hingga Desember 2017.

Berdasarkan data Pertamina, pada Februari 2017 pelanggan yang mengirimkan bukti transaksi sebanyak 11.056, sedangkan di bulan Maret 2017 melonjak menjadi 27.104 dan puncaknya di bulan April 2017 yang membukukan angka 30.046 dan sedikit menurun pada bulan Mei 2017 yang mencatatkan angka 40.249 transaksi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…