Menhub Pastikan Kesiapan Infrastruktur Transportasi Sambut Lebaran

Oleh : Herry Barus | Senin, 19 Juni 2017 - 08:58 WIB

H-8-Lebaran Menhub Pastikan Kesiapan Infrastruktur Transportasi di Makassar (Foto Humas)
H-8-Lebaran Menhub Pastikan Kesiapan Infrastruktur Transportasi di Makassar (Foto Humas)

INDUSTRY.co.id - Makassar- Satu pekan jelang Lebaran, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi (17/6/2017) tinjau kesiapan infrasttuktur transportasi di kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Selain meninjau pada kesempatan tersebut Menhub Budi pimpin langsung gelar pasukan Posko Angkutan Lebaran Tahun 2017 yang dilaksanakan di Pelabuhan Soekarno-Hatta, Makassar.

Menhub yang juga didampingi Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo, Wakil Ketua Komisi V DPR RI Michael Wattimena, Dirjen Perhubungan Laut A Tonny Budiono, mengatakan jumlah pemudik yang melalui pelabuhan di Makassar akan naik 5 persen dibanding tahun 2016.

"Prediksi penumpang pelabuhan Makassar, akan naik 5 persen, dibanding tahun lalu, diprediksi 65 ribu, tahun lalu 62 ribu," kata Menhub Budi di Pelabuhan Soekarno-Hatta, Makassar, Sulawesi Selatan.

Terkait dengan aspek keselamatan, Menhub mengatakan telah melaksanakan ramp check/uji kelaikan terhadap angkutan baik darat, laut, udara maupun kereta api. Khususnya terhadap angkutan bus Menhub kembali menegaskan bahwa angkutan bus yang tidak ada sticker tanda lulus uji dilarang beroperasi.

"Saya tadi pesan Pak Gubernur bus-bus yang tidak ada stiker tanda lulus ramp check jangan boleh beroperasi, jangan juga penumpang ikut dalam bus-bus yang tidak boleh beroperasi," tegasnya.

Lanjutnya, Menhub menekankan aspek keselamatan, keamanan, dan pelayanan pada masa angkutan Lebaran tahun ini harus baik.

"Saya minta kepada Pelni, ASDP, untuk melakukan ramp check atas kapal-kapalnya dan saya berpesan supaya jangan ada kelebihan penumpang," ujarnya.

Pada apel gelar pasukan Posko Angkutan Lebaran 2017, selain menyematkan tanda petugas posko, Menhub Budi juga menyerahkan secara simbolis sebanyak 1000 life jacket bagi pelayaran rakyat yang merupakan sumbangan dari PT Pelindo 4.

Kementerian Perhubungan memprediksikan jumlah pemudik pada masa angkutan Lebaran tahun 2017 secara nasional mencapai 19 juta pemudik atau naik 8,5 persen dari tahun 2016 sebanyak 18 juta pemudik. Dari angkutan yang ada Menhub menyebut angkutan udara akan mengalami pertumbuhan yang paling tinggi.

"Total pemudik 19 juta, angkutan udara 5,4 juta atau naik 9 persen, pertumbuhan penumpang angkutan laut dan darat relatif stagnan, angkutan pribadi naik cukup besar hingga 10 persen," jelas Menhub.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Panasonic memperagakan cara penggunaan Lampu Solar Panel yang menggunakan tenaga cahaya Matahari di Cianjur

Jumat, 26 April 2024 - 12:39 WIB

Panasonic Serahkan Lampu Surya Panel ke Terdampak Gempa Cianjur

PT Panasonic Gobel Indonesia memberikan bantuan Lampu Surya Panel atau lampu berbahan bakar sinar matahari ke masyarakat terdampak gempa di Desa Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

SIAM 2024 Maroko

Jumat, 26 April 2024 - 11:20 WIB

Kemenperin Perkenalkan Produk Mesin Pertanian Indonesia Kepada Pelaku Bisnis Maroko di SIAM Menkes 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rabat, Maroko menggelar The Indonesia – Morocco Business Forum on Strengthening Industrial Cooperation dalam…

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…

Kerjasama di Hanover Messe

Jumat, 26 April 2024 - 10:14 WIB

Kemenperin: Indonesia Raih 13 Perjanjian Kerja Sama Industri Senilai Lebih dari Rp5 Triliun di Hannover Messe 2024

Keikutsertaan Indonesia dalam Hannover Messe 2024 bertujuan untuk mewujudkan kerja sama industri dan penanaman modal asing. Pada penyelenggaraan ajang pameran industri terkemuka dan berpengaruh…