Satgas Pamtas TNI Yonif 126/KC Beri Pelayanan Kesehatan kepada Masyarakat Perbatasan RI-PNG

Oleh : Herry Barus | Kamis, 09 Desember 2021 - 05:30 WIB

Satgas Pamtas TNI Yonif 126/KC
Satgas Pamtas TNI Yonif 126/KC

INDUSTRY.co.id - Keerom- Sebagai upaya untuk menjaga kondisi kesehatan masyarakat di masa pandemi covid-19 ini khususnya masyarakat yang bertempat tinggal di wilayah perbatasan RI-PNG, personel kesehatan Satgas Pamtas Yonif 126/KC Pos KM 140 kembali mendatangi rumah-rumah warga untuk melakukan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan secara rutin di Kampung Monggoefi, Distrik Yaffi, Kabupaten Keerom, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H.,M.Han dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Rabu (8/12/2021), seperti diinformasikan Dispen TNI.

Dansatgas menuturkan bahwa tim kesehatan Satgas Pamtas Yonif 126/KC Pos KM 140 menggelar kembali Pelayanan Kesehatan Keliling (Yankesling) secara langsung dengan mendatangi rumah-rumah warga, tujuannya adalah untuk menjaga dan memastikan kondisi kesehatan masyarakat di tengah pandemi covid-19 dengan memeriksa dan memberikan pelayanan kesehatan secara rutin, kali ini kegiatan dipimpin oleh Serda Liki Purba beserta 10 personel Pos KM 140 lainnya.

“Melihat cuaca yang saat ini sudah memasuki musim penghujan resiko terkena penyakit semakin tinggi, oleh karena itu kami akan selalu berusaha memastikan warga-warga binaan seluruh jajaran satgas mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal,” ungkap Dansatgas.

Di tempat terpisah Danpos KM 140 Satgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti Letda Inf Abdul Rais menjelaskan bahwa pelayanan kesehatan terhadap warga rutin dilakukan untuk mengetahui dan mencegah secara dini penyakit yang diderita oleh warga sehingga bisa mencegah kondisi penyakit agar tidak menjadi lebih buruk.

“Dari hasil pemeriksaan kesehatan kali ini sebagian besar warga ada yang mengalami batuk, pilek, demam dan juga gatal-gatal pada bagian kaki, sela-sela jari maupun punggung, hal itu terjadi mengingat udara yang lembab akibat curah hujan yang cukup tinggi saat ini,” jelas Rais.

Sementara itu Bapak Damianus Onangge (54) yang juga merupakan Ondoafi Kampung Monggoeffi atas nama masyarakat mengucapkan terima kasih bahwa kegiatan pelayanan kesehatan yang secara langsung mendatangi rumah-rumah warga Kp. Monggoefi sangat membantu masyarakat dan manfaatnya juga dapat dirasakan langsung terutama yang mengalami gejala sakit yang belum kunjung sembuh dan mengharapkan kegiatan pelayanan kesehatan ini dapat dilaksanakan secara rutin dilaksanakan oleh bapak Pos KM 140.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…

Siloam Hospitals

Sabtu, 27 April 2024 - 06:37 WIB

Siloam Hospitals Mempertahankan Pertumbuhan dan Melayani Lebih dari 1 Juta Pasien di Kuartal Pertama 2024

Siloam mengumumkan kinerja keuangan dan operasional untuk kuartal pertama tahun 2024. Perseroan mengawali tahun 2024 dengan pertumbuhan yang berkelanjutan dan telah melayani lebih dari 1 juta…

Viya Arsa Wireja Head of Communication Panasonic Gobel Indonesia bersama terdampak Gempa Cianjur

Sabtu, 27 April 2024 - 06:36 WIB

Hadirkan Solusi Bagi Masyarakat Terdampak Gempa, Panasonic GOBEL Donasikan Ratusan Solar Lantern

PT Panasonic Gobel Indonesia (PGI) kembali merealisasikan program globalnya untuk memberikan kontribusi terhadap kemajuan, perkembangan dan kesejahteraan masyarakat melalui operasional bisnisnya…

RUPS-LB Transpower

Sabtu, 27 April 2024 - 06:13 WIB

PT Trans Power Marine Bagikan Dividen 63 Persen

Selama tahun 2023, kondisi perekonomian global masih menghadapi tekanan yang cukup signifikan, dihadapkan oleh tingginya tingkat inflasi dan era suku bunga tinggi, yang menyebabkan ketidakpastian…

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…