Prajurit Jajaran TNI AL Siap Siaga Amankan Perairan Natuna Utara

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 27 November 2021 - 05:30 WIB

 Prajurit Jajaran TNI AL Siap Siaga Amankan Perairan Natuna Utara
Prajurit Jajaran TNI AL Siap Siaga Amankan Perairan Natuna Utara

INDUSTRY.co.id - Natuna- Jajaran TNI Angkatan Laut selalu siaga mengamankan kedaulatan perairan Indonesia termasuk kedaulatan di laut wilayah Natuna Utara. Dalam rangka kesiapan pengamanan dan penegakkan kedaulatan di Laut, Gugus Tempur Laut (Guspurla) Koarmada I menggelar latihan peperangan laut dalam operasi Siaga tempur laut yang diberi sandi “Siaga Segara 21” di Laut Natuna Utara baru baru ini.

Latihan ini rutin digelar sebagai bentuk kesiapsiagaan alutsista dan personel dalam usaha meningkatkan naluri tempur prajurit. Latihan perang laut ini diharapkan mampu  memberikan dampak penangkalan (detterent effect) bagi pihak-pihak yang mengganggu kedaulatan laut Indonesia terutama wilayah Barat. Dalam latihan ini  melibatkan unsur-unsur KRI Malahayati-362, KRI Wiratno-379, KRI Multatuli-561 dan Pesud CN 235 P-8305. Demikiann informasi dihimpun dari Dispenal.

Menurut Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmada I, Laksamana Pertama TNI H. Krisno Utomo sesuai intruksi pemimpin agar jangan sampai ada pihak-pihak kapal asing melakukan pelanggaran kedaulatan di wilayah perairan Laut Natuna Utara

“Instruksi bagi kami dari pemimpin dan Komando Atas sudah jelas, agar tidak membiarkan adanya kapal negara asing yang dapat menjadikan Laut Natuna Utara ini sebagai area konflik bagi kepentingan mereka,” tegas Komandan Gugus Tempur Laut Koarmada I, Laksamana Pertama TNI H. Krisno Utomo disela-sela kegiatan mendampingi Panglima Koarmada I, Laksamana Muda TNI Arsyad Abdullah pada Kunjungan Kerja Menkopolhukam serta Mendagri dalam rangka Koordinasi Keamanan Perbatasan di Natuna belum lama ini.

Menurut Alumni AAL 1994 ini, wilayah laut Natuna Utara rawan terjadinya pelanggaran kedaulatan mengingat wilayah ini terhubung langsung dengan Laut China Selatan yang kerap terjadinya  adanya konflik perselisihan atas kepemilikan oleh berbagai negara dan menjadi topik perdebatan dunia internasional.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…