TNI-Polri Dalam Pastikan Stabilitas Keamanan di Papua

Oleh : Herry Barus | Selasa, 22 Juni 2021 - 04:00 WIB

Sinergitas TNI-Polri di Papua
Sinergitas TNI-Polri di Papua

INDUSTRY.co.id - Jayapura- Personel Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS yang bertugas di wilayah Tolikara, Distrik Karubaga, Papua, berkunjung ke kantor Polres Tolikara, untuk menjalin hubungan kerja di lapangan yang baik dalam menciptakan lingkungan masyarakat yang aman dan damai.

Dalam kunjungan tersebut, Pos Satgas Pamrahwan TNI dipimpin Lettu Inf M. Iqbal Vahlepi dan diterima langsung oleh Waka Polres Tolikara Kompol Yosep Goran Geleuk di ruang kerjanya, Senin (21/6/2021).

Adapun maksud dan tujuan dari acara pertemuan antara Pos Satgas Pamrahwan dan Polres Tolikara adalah silaturahmi antara personel Satgas Yonif 751/VJS dengan unsur Polri yang berada di wilayah tersebut. Tujuannya untuk menciptakan situasi yang aman di wilayah Kabupaten Tolikara, khususnya Distrik Karubaga, sebagai wujud sinergitas TNI-Polri.

Dalam kesempatan kunjungan ini, personel Polres Tolikara sedang melaksanakan kegiatan vaksinasi massal di wilayah Kabupaten Tolikara.

Waka Polres Tolikara mengapresiasi dengan baik maksud dan tujuan kedatangan personel Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS, dengan mengucapkan selamat datang di Tolikara, Distrik Karubaga yang merupakan daerah pusat pemerintahan Kabupaten Tolikara.

“Apa yang menjadi arahan pimpinan pusat TNI-Polri harus kita laksanakan dengan cara berbuat baik terhadap masyarakat karena di wilayah Tolikara ini masyarakat percaya terhadap TNI-Polri dalam menciptakan stabilitas keamanan. Jalin komunikasi yang baik dan lakukan pertukaran informasi yang positif dalam pelaksanaan tugas,” ujarnya, melalui Pen Satgas Yonif RK 751/VJS

Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Pos Karubaga merupakan Satgas Organik Kodam XVII/Cenderawasih yang selalu dekat dengan masyarakat Papua. Dengan keberadaan Satgas Yonif RK 751/VJS diharapkan dapat membantu kesulitan masyarakat Distrik Karubaga dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah tersebut.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…

Kerjasama di Hanover Messe

Jumat, 26 April 2024 - 10:14 WIB

Indonesia Jalin 13 Perjanjian Kerja Sama Industri Senilai Lebih dari Rp5 Triliun di Hannover Messe 2024

Keikutsertaan Indonesia dalam Hannover Messe 2024 bertujuan untuk mewujudkan kerja sama industri dan penanaman modal asing. Pada penyelenggaraan ajang pameran industri terkemuka dan berpengaruh…

J&T Express Kembali Hadirkan J&T Connect Run 2024, Tiket Telah Resmi Dijual

Jumat, 26 April 2024 - 09:59 WIB

J&T Express Kembali Hadirkan J&T Connect Run 2024, Tiket Telah Resmi Dijual

&T Express, perusahaan ekspedisi berskala global kembali menghadirkan J&T Connect Run setelah menuai kesuksesan di tahun pertamanya pada 2023 lalu. Masih mengusung tema "Run Together, Share…

[Kiri ke kanan] Royke Tobing - Direktur Cyber Intelligence PT Spentera, Haliwela - Direktur R & D PT Spentera, Marie Muhammad - Direktur Operasional Eksternal PT Spentera, Thomas Gregory - Direktur Operasi Internal PT Spentera

Jumat, 26 April 2024 - 09:50 WIB

Spentera Bantu Penguatan Keamanan Siber Pada Infrastruktur Informasi Vital Indonesia dalam Menghadapi Ancaman Siber

Kejahatan siber merupakan masalah serius yang dapat menyerang baik individu maupun institusi. Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia menyebutkan bahwa terjadi peningkatan…

ASABRI mengikuti edukasi keterbukaan informasi publik

Jumat, 26 April 2024 - 09:45 WIB

ASABRI Komitmen Dukung Keterbukaan Informasi Publik

ASABRI bersama 5 BUMN Lainnya yaitu Indonesia Re, Indonesia Financial Group (IFG), Perum Bulog, Danareksa, dan MIND.ID, hadir dalam penyelenggaraan Forum Edukasi Keterbukaan Informasi Publik…