KSP: Papua Siap Melaksanakan Peparnas XVI

Oleh : Herry Barus | Rabu, 12 Mei 2021 - 18:00 WIB

Peparnas XVI
Peparnas XVI

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Panitia Besar Pekan Paralimpiade Nasional XVI (PB Peparnas) Papua melaksanakan audiensi di Kantor Staf Presiden (KSP, Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Kepresidenan).

Pada pembukaan rapat, Tenaga Ahli Utama Kedeputian V Kantor Staf Presiden, Dr. Theo Litaay Selasa (11/5/2021) menyampaikan bahwa “bagi Presiden, pelaksanaan PON dan Peparnas adalah penguatan jati diri bangsa Indonesia yang terbentang dari Sabang sampai ke Merauke, dari Asia sampai ke Pasifik, dari tanah Melayu sampai ke kepulauan Melanesia, itulah Indonesia. Pelaksanaan PON dan Peparnas di Papua juga tidak terlepas dari upaya percepatan pembangunan kesejahteraan Tanah Papua serta semangat dan jiwa berolahraga yang melekat serta identik dengan Tanah Papua.”

PB Peparnas yang diwakili oleh Debora Salossa selaku Koordinator Pemasaran dan Promosi memberi paparan yang komprehensif terkait persiapan Peparnas XVI. “Peparnas merupakan pelaksanaan dari UU No. 08 Tahun 2016 Tentang Disabilitas di mana Hak Keolahragaan terjamin.” Perhelatan Peparnas akan melibatkan 12 Cabang Olahraga yang akan terkonsentrasi di Kota dan Kabupaten Jayapura dan melibatkan 5.494 orang SDM (Atlet, Ofisial, Panitia, dan Petugas).

Tersampaikan beberapa isu strategis seperti kurangnya dukungan berbagai Pemda kepada kontingen yang akan hadir dan dibutuhkannya BUMN untuk melakukan sponsorship. Menyikapi hal tersebut Dr. Theo Litaay menegaskan bahwa KSP siap untuk melakukan debottlenecking karena pelaksanaan Peparnas XVI pada tahun 2021 sudah menjadi arahan Presiden Joko Widodo,

Staf Khusus Presiden Billy Mambrasar menyampaikan bahwa “Persiapan yang dilaksanakan dan persiapan Peparnas sudah luar biasa namun keikutsertaan pemuda-pemudi Papua menjadi kunci untuk memastikan sukses dan dukungan masyarakat bagi Peparnas XVI karena Peparnas tidak boleh kalah dengan PON”.

Dalam penutupnya, Dr. Theo Litaay menyampaikan bahwa “Saya yakin Papua siap untuk menyambut Peparnas dan pihak KSP menanti rapat-rapat berikutnya dengan PB Peparnas agar persiapan Peparnas bisa terus dioptimalkan lagi.”

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Panasonic memperagakan cara penggunaan Lampu Solar Panel yang menggunakan tenaga cahaya Matahari di Cianjur

Jumat, 26 April 2024 - 12:39 WIB

Panasonic Serahkan Lampu Surya Panel ke Terdampak Gempa Cianjur

PT Panasonic Gobel Indonesia memberikan bantuan Lampu Surya Panel atau lampu berbahan bakar sinar matahari ke masyarakat terdampak gempa di Desa Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

SIAM 2024 Maroko

Jumat, 26 April 2024 - 11:20 WIB

Kemenperin Perkenalkan Produk Mesin Pertanian Indonesia Kepada Pelaku Bisnis Maroko di SIAM Menkes 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rabat, Maroko menggelar The Indonesia – Morocco Business Forum on Strengthening Industrial Cooperation dalam…

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…

Kerjasama di Hanover Messe

Jumat, 26 April 2024 - 10:14 WIB

Kemenperin: Indonesia Raih 13 Perjanjian Kerja Sama Industri Senilai Lebih dari Rp5 Triliun di Hannover Messe 2024

Keikutsertaan Indonesia dalam Hannover Messe 2024 bertujuan untuk mewujudkan kerja sama industri dan penanaman modal asing. Pada penyelenggaraan ajang pameran industri terkemuka dan berpengaruh…