Menjelang Pemberlakuan Pembatasan Transportasi, Volume Pelanggan KA Jarak Jauh Masih Normal
Oleh : Hariyanto | Selasa, 20 April 2021 - 17:08 WIB

KAI melakukan disinfekaisasi di gerbong kereta
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Selama satu minggu beroperasinya PT Kereta Api Indonesia (Persero) di bulan Ramadhan, pada periode 13 hingga 19 April 2021 KAI rata-rata melayani 28 ribu pelanggan KA Jarak Jauh perhari.
Jumlah tersebut masih stabil dimana rata-rata pelanggan KA Jarak Jauh perhari di bulan April berada di sekitar 30 ribu pelanggan perhari.
Sedangkan untuk penjualan tiket keberangkatan 20 April sampai dengan 5 Mei 2021, sejauh ini masih belum ada peningkatan yang signifikan.
Tiket yang terjual masih sekitar 20-30% dari jumlah tiket yang KAI sediakan. Jumlah tersebut masih akan terus meningkat karena penjualan tiket masih berlangsung.
“Volume pelanggan KA Jarak Jauh masih normal, tidak ada peningkatan yang signifikan menjelang dimulainya pemberlakuan pembatasan transportasi kereta api pada 6 s.d 17 Mei 2021,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dalam keteranganya yang dikutip INDUSTRY.co.id, Selasa (20/4/2021).
Joni mengatakan, sejauh ini KAI tetap mengoperasikan kereta api dengan normal sesuai protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.
“KAI mendukung penuh seluruh kebijakan pemerintah dalam hal penanganan Covid-19 pada moda transportasi Kereta Api,” tutup Joni.
Dalam menyambut bulan suci Ramadan, KAI menghadirkan ornamen Ramadhan pada Lokomotif, Kereta, dan Stasiun. Tujuannya agar pelanggan dapat merasakan nuansa Ramadhan saat berada di stasiun maupun di atas kereta api.
KAI memasang livery khusus Ramadhan pada 9 lokomotif yang dirangkaikan pada 2 rangkaian KA Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasar Turi pp), 2 rangkaian KA Bima (Gambir-Surabaya Gubeng pp), 2 rangkaian KA Argo Parahyangan (Gambir-Bandung pp), 2 rangkaian KA Argo Wilis (Bandung-Surabaya Gubeng pp), dan 1 rangkaian KA Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan pp).
Selain itu KAI juga memasang ornamen khusus Ramadhan pada interior kereta api serta di 25 stasiun seperti Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bandung, dan lainnya.
Baca Juga
Ikuti Tren Dunia, Mahasiswa President University Perkenalkan Mobil…
Wartawan Senior Piet Mendur Meninggal Dunia
Jelang Hari Raya Idul Fitri, Traveloka Berangkatkan Mitra Driver…
Punya Rencana Perjalanan Mudik Tahun Ini? Perhatikan 5 Hal Penting…
DAMRI Kini Layani Rute Banyuwangi - Surabaya, Ini Besaran Tarifnya
Industri Hari Ini

Senin, 04 Juli 2022 - 10:47 WIB
Hebat! Norwegia Apresiasi Cara Indonesia Atasi Sampah Laut
Lisbon- Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menegaskan komitmennya dalam mengurai permasalahan sampah di laut, salah satunya dengan merilis program Bulan Cinta…

Senin, 04 Juli 2022 - 10:46 WIB
Jalan Alternatif Lingkar Timur Kuningan Selesai Dibangun, Kurangi Kemacetan Ruas Cirebon-Kuningan
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan pembangunan Jalan Lingkar Timur Kuningan sepanjang 7,24 kilometer (km) di Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat.

Senin, 04 Juli 2022 - 10:43 WIB
GIIAS Talk Ajang Inspirasi Pegiat Sektor Otomotif
GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan kembali dilaksanakan pada semester kedua 2022 ini di empat kota strategis di Indonesia, yaitu BSD City - Tangerang, Surabaya, Medan, dan…

Senin, 04 Juli 2022 - 10:34 WIB
Tangani PMK di Tulungagung, Kementan Turunkan Tim Relawan
Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL) menjamin pelaksanaan kegiatan Iduladha akan berjalan aman dan lancar meski di tengah wabah PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) pada hewan ternak…

Senin, 04 Juli 2022 - 10:30 WIB
Ulang Tahun ke 26, Elnusa Petrofin Gelar Khitanan Massal untuk Anak-anak di Pontianak
PT Elnusa Petrofin Anak Usaha PT Elnusa Tbk (ELSA) melalui Petrofin Peduli kembali menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dalam rangka rangkaian Syukuran Hari Ulang Tahun Perusahaan…
Komentar Berita