Waduh! Diam-diam Mensos Risma Mengaku Ingin Meletakkan Jabatan, Ada Apa?

Oleh : Candra Mata | Rabu, 10 Februari 2021 - 19:22 WIB

Mensos Risma (Jawapos.com)
Mensos Risma (Jawapos.com)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Menteri Sosial Tri Rismaharini atau yang biasa disapa Risma mengungkapkan beratnya beban dan tanggung jawab seorang Mensos pada saat ini.

Hingga muncul pernyataan, bahwa dirinya merasa sudah tak sanggup, dan ingin rasanya menghadap presiden.

“Terus terang berat pak, berat sekali. Saya sampaikan ke teman-teman. Saya kalau nggak kuat, saya akan matur ke pak presiden, dan saya sampaikan, saya mungkin akan meletakkan jabatan,” kata Risma dalam sambutannya diacara peresmian jalan yang digagas oleh Serikat Siber Indonesia (SMSI) di Serang, Banten, Minggu kemarin.

Pasalnya saat ini sebut Risma, dilingkungan kemensos mentalnya sedang terpuruk, belum lagi beban pekerjaan dan sistem pendataan yang banyak masalah.

“Mental temen-temen sudah down sekarang, kemudian harus menghadapi hal-hal yang terus terang saya tidak pernah bayangkan. Itu terus terang berat sekali," ungkapnya.

Selain itu, dirinya juga terpaksa harus membenahi sistem pendataan mulai dari nol.

Belum lagi, anggapan remeh yang mengatakan bahwa Kemensos hanya jadi kementerian yang kerjanya bagi-bagi uang saja.

"Padahal uang kemensos itu adalah titipan untuk masyarakat miskin,” sebutnya.

Tak hanya itu, ia juga mengaku terpaksa harus membenahi sistem pendataan yang bermasalah tersebut, sampai dihari liburpun terpaksa tetap bekerja.

“Karena saya harus pastikan saat uang dikeluarkan maka warga akan keluar dari kemiskinan. Itulah yang paling berat bagi saya. Karena kalau tidak, terus begitu, ada yang sudah lima tahun sudah dibantu, kemudian enggak keluar dari kemiskinan. Itu adalah tantangan saya,” pungkas Risma.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

POLYTRON Hadir di PRJ dengan Promo Diskon Sampai Rp3 Juta: Solusi Perangkat Elektronik Modern

Senin, 17 Juni 2024 - 09:22 WIB

POLYTRON Hadir di PRJ dengan Promo Diskon Sampai Rp3 Juta: Solusi Perangkat Elektronik Modern

POLYTRON, salah satu merek elektronik terkemuka di Indonesia, dengan bangga mengumumkan partisipasinya di Pekan Raya Jakarta (PRJ) kali ini sebagai bagian dari upayanya untuk terus memenuhi…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita saat bertemu jajaran direksi Hozon Energy Automobile Co., Ltd. (Hozon),

Senin, 17 Juni 2024 - 07:40 WIB

Menperin Agus Temui Bos Neta Sampaikan Hal Ini

Pemerintah Indonesia menyampaikan apresiasi kepada perusahaan otomotif asal China, Hozon Energy Automobile Co., Ltd. (Hozon), yang telah merealisasikan investasinya melalui bendera PT Neta Auto…

Talk Show Nobar Film Tegar (kanan kiri), Edy Karyanto SVP Human Capital Development PT Pertamina (Persero), Binziad Kadafi - Ketua Bidang SDM Komisi Yudisial RI, Marthella Sirait - Ketua Konekin, Erlangga Gaffar - Deputy Director PT Kideco Jaya Agung

Senin, 17 Juni 2024 - 06:31 WIB

Kideco Mantapkan Komitmen Perjuangkan Hak Penyandang Disabilitas

Wakil Direktur Legal & Corporate Affairs Kideco, Erlangga Gaffar menambahkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk menaikkan level inklusivitas di lingkungan perusahaan. Hal itu tidak hanya dilakukan…

Press conference Indonesian Television Awards 2024 di Summarecon Mall Serpong, 14 Juni 2024.

Minggu, 16 Juni 2024 - 17:48 WIB

Kembali Digelar RCTI, Ini Daftar Lengkap Nominasi Indonesian Television Awards (ITA) 2024

Malam Puncak ITA 2024 akan disiarkan langsung di RCTI dan GTV pada 10 Juli 2024 mulai pukul 21.00. Keesokan harinya, 11 Juli 2024 akan digelar Concert Celebration ITA 2024 mulai pukul 21.30.

Le Minerale serahkan hewan kurban

Minggu, 16 Juni 2024 - 17:11 WIB

Peringati Hari Raya Idul Adha, Le Minerale Serahkan Sapi Limosin ke Mesjid Istiqlal

PT Tirta Fresindo Jaya, produsen air minum dalam kemasan bermerek Le Minerale, menyalurkan hewan kurban untuk disembelih pada Hari Raya Idul Adha 1445 H ke panitia di Masjid Istiqlal, Jakarta,…