Dayonmarhanlan XII Pontianak Laksanakan Tatap Muka Pertama

Oleh : Herry Barus | Selasa, 20 Oktober 2020 - 05:30 WIB

Dayonmarhanlan XII Pontianak Laksanakan Tatap Muka Pertama
Dayonmarhanlan XII Pontianak Laksanakan Tatap Muka Pertama

INDUSTRY.co.id - Pontianak-Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Dayonmarhanlan XIjI) Pontianak Mayor Mar Anton Koerniawan,M.Tr.Opsla mengawali kepemimpinannya dengan melaksanakan tatap muka pertama (Entry Briefing) dengan seluruh prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa, bertempat di Kesatrian Marinir Usman Harun Mako Yonmarhanlan XII.  Jl. A. Rani - Kuala Secapah, Mempawah - Kalimantan Barat. Senin (19/10/2020).

Tujuan diselenggarakannya Entry Briefing adalah sebagai ruang untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat Danyonmarhanlan XII yang baru, menyampaikan rencana pembinaan dan operasi Yonmarhanlan XII serta menyamakan persepsi dan langkah aksi Yonmarhanlan XII ke depan. 

Dalam kesempatan tersebut mengawali jabatannya Danyonmarhanlan XII memberikan beberapa penekanan, bahwa Prajurit marinir harus memiliki karakter.

Sebagai patriot pengawal negara dan bangsa, Prajurit Marinir harus senantiasa berpedoman pada nilai nilai sapta marga, sumpah prajurit dan delapan wajib TNI sebagai karakter dan jati diri dalam kehidupan kedinasan maupun keseharian. Prajurit marinir harus penuh kreativitas, militansi dan motivasi yang tinggi dalam mencari solusi dari setiap kendala dan kesulitan.

Prajurit Marinir yang profesional harus selalu berfikir untuk meningkatkan kinerja, memberikan pengabdian terbaik sebagai bagian kekutan pertahanan negara yang profesional dalam mengemban tugas operasi militer perang dan operasi militer selain perang. Kita harus menjadi prajurit Marinir yang mencintai dan di cintai rakyat. Karena kita adalah tentara rakyat, yang berasal dari warga negara indonesia, maka sudah seharus nya apabila kita mencintai dan dicintai rakyat serta menyatu dengan rakyat. Di akhir taklimatnya Danyonmarhanlan XII  mengharapkan agar seluruh prajurit menjaga kekompakan, kebersamaan,dan soliditas dengan begitu pelaksanakan  tugas akan tercapai sehingga Yonmarhanlan XII semakin jaya.

Hadir dalam kegiatan tersebut perwira staf para Danton, seluruh prajurit Jaguar Yudha Khatulistiwa serta Ketua Ranting F Cabang 1 Korcab Pasmar 1 Ny Pizza Anton Koerniawan dan pengurus Jalasenastri Yonmarhanlan XII.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan