41.000 Mitra Binaan BUMN Dapat Kucuran Dana Rp1,7 Triliun

Oleh : Herry Barus | Minggu, 23 April 2017 - 04:44 WIB

Kantor Kementerian BUMN. (Istimewa)
Kantor Kementerian BUMN. (Istimewa)

INDUSTRY.co.id - Yogyakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara telah merealisasikan dana program kemitraan mencapai Rp1,7 triliun atau 39 persen dari total anggaran Rp2,3 triliun pada 2016 untuk berbagai sektor usaha di tujuh wilayah di Indonesia.

"Bantuan program kemitraan itu telah kami salurkan untuk 41.000 mitra binaan BUMN," kata Asisten Deputi Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Kementerian BUMN RI, Indriani Widiastuti dalam acara workshop "Sinergi BUMN Hadir Untuk Negeri Menuju Indonesia Digdaya" di kompleks Candi Prambanan, Yogyakarta, Jumat (21/4/2017)

Menurut Indriani, kelompok usaha perdagangan merupakan sektor yang paling banyak memperoleh dana pinjaman modal kerja dari program kemitraan itu dengan persentase 41 persen . Hal itu karena sektor usaha perdagangan dinilai lebih cepat dan mudah melakukan pengembalian pinjaman.

Sementara itu, untuk sektor usaha pertanian dana pinjaman dari program kemitraan masih mencapai 17 persen. Alasannya, sektor itu dinilai memiliki risiko lebih tinggi dalam pengembalian pinjaman.

"Untuk pedagang mereka jualan sehari bisa langsung dapat untung, sedangkan petani harus menunggu masa panen, itupun belum tentu berhasil," kata dia.

Ditinjau dari sisi wilayah, Indriani mengakui penyaluran dana program kemitraan BUMN sebagian besar masih dilakukan di Pulau Jawa 57 persen, disusul Sumatera 21 persen, Kalimantan 7 persen, Sulawesi 9 persen, Kepulauan Nusa Tenggara 5 persen, Papua 1 persen, dan Maluku 0,7 persen.

"Jawa paling besar karena penduduk Indonesia paling besar terkumpul di Jawa, apalagi aktivitas perdagangannya juga cukup besar," kata dia.

Program Kemitraan merupakan salah satu bentuk implementasi program Tanggung Jawab Sosial (CSR) dari 111 BUMN, selain program Bina Lingkungan. Hingga saat ini BUMN yang paling besar menyalurkan dana CSR adalah sektor perbankan, telekomunikasi, dan migas. "Kami berharap seluruh BUMN bisa menggenjot dana CSR ," kata dia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua Umum INKOWAPI, Sharmila Yahya

Minggu, 28 April 2024 - 20:03 WIB

INKOWAPI Siap Dukung Percepatan Pelaksanaan Program Makan Siang & Susu Gratis

Induk Koperasi Pengusaha Wanita Indonesia (INKOWAPI) mendukung percepatan pelaksanaan program makan siang dan susu gratis yang digagas Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029.

Baliho Dico Ganinduto

Minggu, 28 April 2024 - 18:54 WIB

Viral Baliho Dico Ganinduto Gubernur Jateng, Ini Kata Pakar

Sejumlah wilayah di Jawa Tengah 'dibanjiri' baliho hingga billboard yang menampilkan foto Bupati Kendal Dico Ganinduto. Hal tersebut membuat menarik perhatian seluruh masyarakat Jateng hingga…

Dukungan Lingkungan Penting bagi Produksi Gula, PT PG Rajawali II Gencarkan Kemitraan Tebu dan Salurkan Bantuan Fasilitas Umum bagi Desa Penyangga

Minggu, 28 April 2024 - 16:16 WIB

Dukungan Lingkungan Penting bagi Produksi Gula, PG Rajawali II Gencarkan Kemitraan Tebu dan Salurkan Bantuan Fasilitas Umum bagi Desa Penyangga

Indramayu – Upaya mendorong produktivitas gula perlu mendapat dukungan kolektif berbagai pihak, salah satunya dari masyarakat desa penyangga di sekitar perkebunan tebu dan pabrik gula. Pemberdayaan…

Pelita Air

Minggu, 28 April 2024 - 15:28 WIB

Pelita Air Tambah Rute Baru Penerbangan Langsung Jakarta-Kendari-Jakarta

Pelita Air (kode penerbangan IP), membuka rute penerbangan baru Jakarta-Kendari-Jakarta (langsung) dengan melakukan penerbangan perdana dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Jakarta (CGK) ke…

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

Minggu, 28 April 2024 - 14:54 WIB

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

PT Pegadaian memberangkatkan peserta program Umrah Akbar dari beberapa wilayah di Indonesia pada 22, 23 dan 24 April 2024. Khusus untuk Jakarta, para peserta berangkat melalui Bandara Soekarno…