Lion Air Group Berencana Tingkatkan Jumlah Kapasitas Penerbangan Mulai Bulan Ini

Oleh : Hariyanto | Selasa, 07 Juli 2020 - 13:58 WIB

Ilustrasi Lion Air (Hariyanto/ INDUSTRY.co.id)
Ilustrasi Lion Air (Hariyanto/ INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Lion Air Group berencana meningkatkan jumlah kapasitas penerbangan atau armada mulai bulan Juli 2020. Rencananya, peningkatan tersebut akan terus dilakukan secara bertahap pada bulan-bulan selanjutnya.

Corporate Communications Strategic Danang Mandala Prihantoro mengatakan, rencana tersebut sekaligus membantah kabar beredar yang menyatakan maskapai Lion Air berhenti beroperasi.

"Tidak benar jika ada informasi yang mengatakan Lion Air Group berhenti beroperasi, terkait informasi yang beredar ini sedang ditelusuri sumbernya," kata Danang melalui keterangan tertulis yang dikutip, Selasa (7/7/2020).

Peningkatan jumlah armada akan dilakukan hampir di seluruh destinasi yang dilayani oleh Lion Air Group. Mulai dari Banda Aceh hingga Jayapura. "Lion Air Group akan terus melayani dan mengembangkan rute-rute lainnya seiring permintaan layanan transportasi udara," kata Danang.

Untuk mengakomodasi hal tersebut, Danang menjelaskan, pihaknya sudah mempersiapkan semua armada, yang terdiri dari tipe Boeing 737-800NG, Boeing 737-900ER, Airbus 320-200CEO, Airbus 320-200NEO, Airbus 330-300CEO, Airbus 330-900NEO, ATR 72-500 dan ATR 72-600, yang akan dioperasikan menurut kebutuhan.

Danang optimistis, tren perjalanan udara akan terus membaik dan meningkat sejalan kemudahan persyaratan bepergian menggunakan pesawat udara bagi penumpang.

Lion Air Group juga memastikan setiap penerbangan yang dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan, demi mencegah penularan COVID-19.

"Lion Air Group secara konsisten menjalankan proses sterilisasi, kebersihan serta semua perawatan pesawat sesuai dengan program perawatan secara berjadwal dan tidak berjadwal," ucapnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pengukuhan Nia Kurnia sebagai Bunda Literasi Sumenep di acara Madura Writers Readers Festival 2024.

Selasa, 23 April 2024 - 23:38 WIB

Bupati Sumenep Buka Acara Madura Writers Readers Festival

Selain disemarakkan dengan kehadiran para penggerak literasi budaya, serta bazar buku murah, di Madura Writers Readers Festival 2024 juga diselenggarakan pengukuhan Nia Kurnia sebagai Bunda…

Strategi pemasaran (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 22:57 WIB

Strategi Dalam Mempengaruhi Perilaku Pembelian Pelanggan

Dalam pasar yang kompetitif saat ini, memahami dan mempengaruhi perilaku pembelian pelanggan sangat penting agar bisnis dapat berkembang. Dengan munculnya teknologi baru dan berkembangnya preferensi…

Everpure tersedia di Shopee, atasi masalah jerawat usai mudik lebaran.

Selasa, 23 April 2024 - 19:40 WIB

Tips Merawat Kulit Wajah Bersama Shopee 5.5 Voucher Kaget

Melalui kampanye 5.5 Voucher Kaget, Shopee ingin menjadi teman serta memberikan semangat untuk kembali memulai perjalanan pengguna, khususnya dalam perawatan diri setelah libur lebaran.

Danone melakukan MoU dengan Pemulung untuk mengumpulkan sampah botol plastik

Selasa, 23 April 2024 - 18:17 WIB

AQUA dan Ikatan Pemulung Indonesia Kerja Sama Kurangi Sampah Plastik di Destinasi Wisata Bangka Belitung

Dalam rangka mendukung upaya pemerintah Indonesia mengurangi sampah plastik ke laut hingga 70% pada 2025, hari ini AQUA melakukan kerja sama Program Peningkatan Pengumpulan Sampah Plastik di…

Festival Seoul Beats on Campus (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 17:57 WIB

Bakal Gelar Festival Seoul Beats on Campus, President University Siap Luncurkan Konsentrasi K-Wave

Presuniv berencana membuka konsentrasi K-Wave yang akan bernaung di bawah Program Studi (Prodi) Business Administration. Pembukaan konsentrasi ini akan ditandai dengan event Seoul Beats on Campus…