Asiiik...Pemerintah Bakal 'Siram' Insentif Gede-gedean bagi Daerah yang Sukses Libas Covid-19

Oleh : Ridwan | Senin, 22 Juni 2020 - 13:10 WIB

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, memuji Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Lampung Arinal Djunaidi. 

Pujian itu diberikan saat acara webinar pengarahan kepada para Ketua DPD Golkar Provinsi se-Sumatera tentang kesiapan Pilkada tahun 2020, Minggu (21/6/2020).

"Golkar Lampung ini perkasa, masyarakat di sana sudah melaporkan apa yang sudah dibuat oleh Gubernurnya," kata Airlangga Hartarto yang juga menjabat Menko Perekonomian.

Provinsi Lampung yang dipimpin oleh kader Partai Golkar memang dianggap sukses dalam menangani dan mengendalikan Covid-19. Gubernur Lampung akan menerima penghargaan dari pemerintah karena wilayahnya menjadi provinsi peringkat ke-2 nasional dalam "Lomba Tangani Covid-19".

Menurut Airlangga, Menkeu dan Mendagri menyatakan akan memberi anggaran khusus kepada daerah yang bisa menangani Covid-19. "Ini nanti akan ada hadiah atau stimulan anggaran," kata Airlangga.

"Selamat Pak Gubernur untuk (penanganan) Covid-nya, karena pemerintah akan mendorong siapa (pejabat) yang bisa membuat daerahnya dari merah menjadi oranye serta menjadi kuning dan kemudian hijau, maka Menteri Keuangan akan memberikan bonus melalui Mendagri. Mudah-mudahan Lampung dapat bonus," kata Airlangga

"Saya diundang oleh Mendagri, dan hanya enam gubernur yang dipanggil oleh Mendagri untuk menerima penghargaan karena dianggap sukses dalam mengendalikan Covid-19," kata Gubernur Lampung Arinal Djunaidi.

DPD Partai Golkar selama ini sudah menggelar program bantuan Golkar Peduli Cegah Covid-10 di Provinsi Lampung. Dalam program tersebut Arinal menyatakan bahwa partai beringin sudah menyalurkan bantuan ke rumah-rumah sakit dan Puskesmas di wilayahnya.

Ia berharap masyarakat akan terus mengenang Golkar sebagai partai yang peduli dengan kesusahan yang dialami oleh masyarakat serta selalu memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Sementara dari Sumatera Selatan, Ketua DPD Golkar Provinsi Sumsel Dody Reza Alex Noerdin menyatakan kesiapan daerahnya untuk menyambut Pilkada 2020. "Ada empat kabupaten dari 7 wilayah yang mengikuti Pilkada daerah dimana Golkar yakin bisa menang," tegas Dody Reza.

Dalam Pilkada 2020 nanti, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menargetkan dapat meraih kemenangan minimal 60% di wilayah Sumatera.

Selain itu Ketua Umum Partai Golkar menyampaikan terima kasih kepada ketua-ketua DPD Partai Golkar di wilayah Sumatera. Golkar sudah menyampaikan bantuan sebanyak 1,2 juta paket sembako dan APD ke seluruh Indonesia. Bahkan bantuan partai beringin ini belum berhenti dan masih terus berjalan.

Airlangga juga berpesan kepada DPD-DPD yang belum bisa menyelenggarakan Musda diharapkan tetap menunggu Maklumat Kapolri. Dalam Maklumat tersebut terdapat larangan adanya pertemuan orang atau masyarakat lebih dari 50 orang termasuk seminar, rapat organisasi, musyawarah dan lain-lain.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Edukasi Keuangan Pegadaian

Rabu, 24 April 2024 - 11:33 WIB

Peringati Hari Kartini, PT Pegadaian Laksanakan Kegiatan Edukasi Keuangan Perempuan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan…

RUPST Astragraphia 2024

Rabu, 24 April 2024 - 11:19 WIB

Meningkat 45%, Astragraphia Bukukan Laba Bersih Sebesar Rp141 Miliar

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Astra Graphia Tbk (Astragraphia) yang dilaksanakan pada Selasa (23/4/2024) menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar 45% dari total…

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Rabu, 24 April 2024 - 11:11 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, dalam kontestasi Pemilu Legislatif 2024, enam Ketua IMI Provinsi…

Paviliun Indonesia di Ajang SIAM 2024 Maroko

Rabu, 24 April 2024 - 10:38 WIB

12 Industri yang Diboyong Kemenperin di Ajang SIAM 2024 Maroko Tempati Paviliun Internasional Terbaik

Sekretaris Direktorat Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian, Sopar Halomoan Sirait menyampaikan apresiasi kepada KBRI Rabat atas…

SIAM 2024 Maroko

Rabu, 24 April 2024 - 10:30 WIB

Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Pameran SIAM di Maroko

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) memfasilitasi sebanyak 12 industri alat dan mesin pertanian (alsintan) dalam negeri untuk ikut berpartisipasi pada ajang bergengsi Salon International…