BCA Tambah Limit Transfer KlikBCA Individu Hingga Rp250 juta/Hari

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 28 Maret 2020 - 10:15 WIB

Ilustrasi penggunaan Sakuku BCA. (Rizki Meirino/Industry.co.id)
Ilustrasi penggunaan Sakuku BCA. (Rizki Meirino/Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Di tengah situasi yang dinamis terkait COVID-19, BCA sebagai bank andalan masyarakat tetap berupaya memberikan service excellence dalam pemenuhan kebutuhan nasabah. Mendukung imbauan pemerintah dan otoritas terkait untuk #DiRumahAja, BCA turut mengimplementasikan gerakan #BankingFromHome untuk nasabah di seluruh penjuru Tanah Air dalam rangka mengantisipasi penyebaran COVID-19.

BCA menambah limit transfer harian KlikBCA Individu yang semula Rp100 juta per hari, dinaikkan menjadi Rp 250 juta per hari per User-ID untuk transfer antar rekening BCA dan transfer ke rekening bank lain dalam negeri. Kebijakan ini berlaku dari 27 Maret 2020 hingga 31 Mei 2020.

“Tentunya, kami berharap dengan penambahan limit transfer di KlikBCA Individu ini dapat memberikan nilai tambah kepada nasabah setia BCA untuk melakukan transaksi finansialnya,” urai Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA, Hera F Haryn, Sabtu (28/3/2020)

Hera menambahkan, melalui kebijakan ini, nasabah dapat semakin leluasa melakukan transaksi transfer dari rumah dan tetap produktif dengan #BankingFromHome. Nasabah BCA juga tetap dapat melakukan transaksi finansial secara langsung di kantor-kantor cabang BCA terdekat dengan penyesuaian waktu operasional cabang sementara pada pukul 08.15 sd 14.00 waktu setempat yang berlaku dari 23 Maret 2020 sd 02 April 2020. 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…

IFG Life

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric)…

Property Guru Awards 2024 kembali digelar

Sabtu, 20 April 2024 - 09:16 WIB

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Memperkenalkan Kategori Baru

PropertyGuru Indonesia Property Awards adalah bagian dari rangkaian PropertyGuru Asia Property Awards regional, yang memasuki tahun ke-19 pada tahun 2024.

Girl grup Arize rilis single keempat, Say Yes.

Sabtu, 20 April 2024 - 08:10 WIB

Formasi Baru, Girl Grup Arize Percaya Diri Rilis Single Say Yes

Dalam single Say Yes, girl grup Arize tampil dalam formasi baru. Berempat dengan beberapa diantaranya wajah baru yang memiliki kemampuan saling melengkapi.

Sabtu, 20 April 2024 - 07:24 WIB

Leet Media Luncurkan “Pertamina Renjana Cita Srikandi” yang disupport oleh Pertamina, Siap Dukung Pemberdayaan Perempuan

Dalam rangka mendorong pemberdayaan perempuan Indonesia, Leet Media dengan bangga mempersembahkan Pertamina Renjana Cita Srikandi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-19 Mei 2024 di Senayan…