Menhan Ryacudu Pastikan Kondisi Aksi 22 Mei Kondusif Stabil

Oleh : Herry Barus | Selasa, 21 Mei 2019 - 21:30 WIB

Menhan Ryamizard Ryacudu-foto RiauOnline.com
Menhan Ryamizard Ryacudu-foto RiauOnline.com

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Pertahanan (Menhan) Ryamizad Ryacudu memastikan kondisi keamanan menjelang aksi 22 Mei 2019 berjalan kondusif dan stabil.

"Kondisi (keamanan) stabil dan diharapkan selanjutnya stabil terus. Ya pengamanan tetap ada, tapi ya nggak ketat-ketat amatlah. Kita harapkan dalam puasa ini, ya, suasana yang panas itu menjadi dinginlah. Karena kita ini umat yang baik, umat Islam," kata Ryamizard usai menggelar buka puasa bersama dengan para tokoh agama di Kantor Kemenhan, Jakarta Pusat, Selasa (21/5/2019)

Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) ini pun membantah adanya isu akan terjadinya kerusuhan bersamaan dengan aksi oleh massa dalam rangka menanggapi hasil Pemilu 2019.

Ia tidak mempermasalahkan masyarakat jika ingin menyuarakan pendapatnya terkait pemilu melalui aksi di jalanan seperti yang sudah dilakukan di depan Kantor Bawaslu, Selasa.

Namun, Ryamizard mengingatkan agar masyarakat tetap menjaga kedamaian dan bersikap santun dalam melakukan aksinya dan tidak terpancing provokasi.

"Saya mengingatkan ini bulan Ramadhan, ada aturan bulan Ramadhan, silakan saja tapi ya dalam bulan Ramadhan hormatilah bulan Ramadhan ini. Santun kita, jangan sampai maki-maki macam-macam begitu, itu tidak sah puasanya kalau mereka puasa gitu," ucap Ryamizard.

Ia pun enggan mengomentari pernyataan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, tentang adanya oknum bersenjata yang hendak menyusup memanfaatkan situasi pada saat masyarakat menggelar aksi.

"Ya mudah-mudahan tidak ada. Penyusup sih banyak lah. Dari luar negeri ingin menyusup, semuanya ingin menyusup ingin dengar apa gitu. Tapi terlebih dari itu ya mudah-mudahan enggak lah ya, insya Allah," demikian Menhan Ryamizard.(Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…

Siloam Hospitals

Sabtu, 27 April 2024 - 06:37 WIB

Siloam Hospitals Mempertahankan Pertumbuhan dan Melayani Lebih dari 1 Juta Pasien di Kuartal Pertama 2024

Siloam mengumumkan kinerja keuangan dan operasional untuk kuartal pertama tahun 2024. Perseroan mengawali tahun 2024 dengan pertumbuhan yang berkelanjutan dan telah melayani lebih dari 1 juta…

Viya Arsa Wireja Head of Communication Panasonic Gobel Indonesia bersama terdampak Gempa Cianjur

Sabtu, 27 April 2024 - 06:36 WIB

Hadirkan Solusi Bagi Masyarakat Terdampak Gempa, Panasonic GOBEL Donasikan Ratusan Solar Lantern

PT Panasonic Gobel Indonesia (PGI) kembali merealisasikan program globalnya untuk memberikan kontribusi terhadap kemajuan, perkembangan dan kesejahteraan masyarakat melalui operasional bisnisnya…

RUPS-LB Transpower

Sabtu, 27 April 2024 - 06:13 WIB

PT Trans Power Marine Bagikan Dividen 63 Persen

Selama tahun 2023, kondisi perekonomian global masih menghadapi tekanan yang cukup signifikan, dihadapkan oleh tingginya tingkat inflasi dan era suku bunga tinggi, yang menyebabkan ketidakpastian…

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…