Gandeng Korea, Ratusan Perusahaan Multinasional Ikuti Indo Beauty Expo 2019

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 04 April 2019 - 15:43 WIB

Indobeauty Expo 2019
Indobeauty Expo 2019

INDUSTRY.co.id, Jakarta- Pertama kali di Indonesia, Krista Exhibitions berkolaborasi dengan Korea International Exhibitions & Convention Center (KINTEX) menyelenggarakan INDO BEAUTY EXPO - The 10th International Exhibition and Conference on Cosmetics, Skincare, Fragrance and Hair Products, Equipment & Packaging Technology dan KOREA BEAUTY EXPO INDONESIA / K-BEAUTY EXPO INDONESIA yang akan diselenggarakan pada tanggal 4-6 April 2019 di Jakarta International Expo (JIEXPO), Kemayoran, Jakarta. 

Pameran ini juga diselenggarakan bersamaan dengan INDO HEALTH CARE EXPO The 11th International Exhibition on Medical & Hospital Equipments, Pharmaceutical, Health Care Products & Services. 

Merujuk data Kementerian Perindustrian (Kemenperin), pada 2017 pertumbuhan industri kosmetik mencapai 6,35%. Kemudian naik menjadi 7,36% pada triwulan I-2018. Industri kosmetik telah ditetapkan sebagai sektor andalan dalam Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional (RIPIN) tahun 2015-2035. Oleh karenanya Indo Beauty Expo - K Beauty Expo Indonesia & Healthcare Expo 2019 hadir sebagai platform terlengkap untuk menjawab permintaan pasar dalam negeri yang cukup besar. 

Pameran ini diikuti oleh 200 perusahaan yang berasal dari berbagai negara, di antaranya China, Hong Kong, Taiwan, Jepang, Korea, Malaysia, Singapore, Thailand, Bahrain, India, Polandia, Jerman dan Indonesia. 

Menampilkan berbagai kategori produk dan peralatan di bidang kecantikan dan kesehatan, yaitu perawatan kulit, make up, perawatan rambut, spa & wellness, Farmasi & kedokteran, pengobatan tradisional, berbagai mesin produksi & pengemasan produk dan estetika. 

Indo Beauty Expo - K Beauty Expo Indonesia & Indo Healthcare Expo 2019 juga membuka kesempatan bagi terciptanya berbagai peluang bisnis untuk seluruh peserta dan pengunjung pameran. Selain dapat mempromosikan produk perusahaannya, peserta dapat bertemu secara B2B untuk berbisnis dan mencari solusi untuk kebutuhan bisnis bersama.

Selama tiga hari penuh berbagai acara menarik siap menambah wawasan dan pengetahuan pengunjung, di antaranya beauty workshop bersama produk-produk kecantikan terkenal dari Korea, yaitu Benton, Biochem Korea, Dasom Tech. Co ,dan lainnya, demo make up bersama Titi Kamal & Arie Khayz, seminar kesehatan "Cegah Serangan Jantung di Usia Muda” oleh Klikdokter, hingga workshop ”Herbal dan Totok untuk Kecerdasan” bersama Mahkota Dewa. 

Kesuksesan pameran ini tidak lepas dari dukungan Kementerian Perindustrian Republik Indonesia, Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, serta beberapa asosiasi seperti Gabungan Alat Kesehatan dan Laboratorium (GAKESLAB), Gabungan Pengusaha Farmasi (GP Farmasi), Gabungan Pengusaha Jamu dan Obat Tradisional Indonesia (GP Jamu) dan Pharma Materials Management Club (PMMC). 

INDO BEAUTY EXPO - K-BEAUTY EXPO INDONESIA & INDO HEALTH CARE EXPO 2019 terbuka bagi para pelaku bisnis dan masyarakat umum. Pameran dibuka dari hari Kamis - Sabtu mulai dari Pukul 10.00 WIB hingga Pukul 19.00 WIB. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…