Danau Diupayakan Jadi Andalan Destinasi Pariwisata Indonesia

Oleh : Herry Barus | Selasa, 26 Maret 2019 - 21:00 WIB

Danau Tondano di Minahasa Sulut (Foto Istimewa)
Danau Tondano di Minahasa Sulut (Foto Istimewa)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro mengatakan danau harus menjadi salah satu andalan pariwisata di Tanah Air sekaligus untuk meningkatkan upaya revitalisasi danau.

"Barangkali salah satu cara kita untuk memberikan perhatian lebih kepada danau adalah kepada Kementerian Pariwisata untuk lebih mengangkat danau sebagai objek wisata Indonesia," kata Bambang dalam Rapat Koordinasi Revitalisasi Gerakan Penyelamatan Danau di Jakarta, Selasa (26/3/2019)

Menurut dia, objek wisata nomor satu Indonesia yang sering dijual atau ditawarkan kepada turis potensial baik dalam maupun luar negeri bisa dikatakan adalah pantai, diikuti dengan gunung.

"Danau ada, tetapi porsinya sangat kecil, jadi danau itu tidak pernah dianggap sebagai potensi pariwisata," ujarnya, seperti dilansir Antara.

Padahal, Bambang mengatakan  Swiss bisa menarik begitu banyak wisatawan justru karena danaunya, bukan karena laut, berhubung Swiss merupakan negara yang dikelilingi daratan di Eropa.

"Setiap musim di Swiss orang inginnya melihat danau," tuturnya.

Dia mengatakan pariwisata danau belum dikembangkan secara serius di Indonesia, padahal danau bisa menarik banyak wisatawan.

"Danau tidak pernah berperan sebagai destinasi turis luar maupun dalam negeri di Indonesia. Ini salah satu perubahan mental yang harus kita perbaiki," tuturnya.

Untuk itu, dia mengatakan perlu adanya perubahan paradigma untuk menjadikan danau sebagai salah satu destinasi wisata yang ditonjolkan.

Dengan mengoptimalkan danau sebagai tujuan wisata, maka upaya revitalisasi, konservasi dan penyelamatan danau akan semakin meningkat dan mendorong semua pemangku kepentingan terlibat di dalamnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan menargetkan proses pembangunan, terutama groundbreaking bangunan hotel di kawasan tersebut sudah dapat dimulai pada kuartal III tahun ini.

"Tadi kita mau groundbreaking hotel-hotel sudah mulai kuartal III," kata dia di kantornya, Jakarta, belum lama in.

Menurut Luhut, proses pembebasan lahan untuk pembangunan hotel sebagian besar sudah rampung. Sertifikat lahan dengan luas sekitar 386 hektare tersebut sudah ada.

"Kalau kuartal II belum siap. Jadi sudah kita siapkan. Tanah 386 hektare atau berapa tadi tuh hampir semua sudah beres sertifikat sudah ada tinggal dana infrastruktur kemudian ada dana kerohiman beberapa tempat kita sedang bereskan itu tinggal kita hitung," jelas Luhut.

Luhut sudah mengagendakan akan bertemu dengan 7 pengembang hotel di kawasan tersebut. "Itu ada 6-7 hotel. nanti minggu depan saya undang kemari yang 7 supaya paralel semua. (Investasi?) Wah itu mungkin beberapa triliun kali itu," tandasnya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Mobil listrik

Sabtu, 18 Mei 2024 - 17:57 WIB

Strategi Marketing Dalam Penjualan Kendaraan Listrik atau EV

Dunia transportasi tengah mengalami transformasi besar dengan kemunculan kendaraan listrik (EV) sebagai pemain utama. Hal ini menandakan pergeseran menuju era baru dalam mobilitas manusia, di…

Prescon HI Drone Dragrace 2 di PIK 2

Sabtu, 18 Mei 2024 - 16:27 WIB

HOGERS Indonesia Gelar Balapan Motor Besar Harley Davidson

HOGERS Indonesia menggelar lomba balapan dan ketangkasan motor Harley terbesar di Indonesia. Event berskala Nasional buatan HOGERS Indonesia Drag Race of National Event 2 (HIDRONE2) ini dilaksanakan…

Implementasi IoT untuk pertanian

Sabtu, 18 Mei 2024 - 15:02 WIB

Jadi Mitra Kemkominfo, MSMB Implementasi Sistem Pintar Berbasis IoT untuk 7 Green House di Temanggung

PT Mitra Sejahtera Membangun Bangsa (MSMB), start up agritech dari Sleman, Yogyakarta, baru-baru ini menjadi mitra layanan implementasi teknologi berbasis IoT (Internet of Things) Kementerian…

Direktur Utama Telkomsat, Lukman Hakim Abd. Rauf

Sabtu, 18 Mei 2024 - 14:37 WIB

Telkomsat dan Starlink Tandatangani Kerja Sama Layanan Segmen Enterprise di Indonesia

Telkomsat dan Starlink melakukan Penandatanganan Kerja Sama (PKS) untuk layanan segmen enterprise berbagai wilayah di Indonesia.

SUPER AIR JET Buka Rute Baru

Sabtu, 18 Mei 2024 - 13:39 WIB

Dukung IKN, SUPER AIR JET Buka Rute Baru!

SUPER AIR JET mulai 6 Juni 2024 perkenalkan penerbangan non-stop pertama dari Bandar Udara Dhoho, Kediri, Jawa Timur ke Bandar Udara Internasional SAMS Sepinggan Balikpapan, Kalimantan Timur,…