MameCoin Gunakan Blockchain dalam Transparansi Dana Donasi
Oleh : Ahmad Fadli | Minggu, 16 September 2018 - 21:27 WIB

Layanan crypto exchange asal Jepang, Mamecoin resmi menjajaki pasar Indonesia pada Minggu (16/9/2018).
INDUSTRY.co.id, Jakarta - Layanan crypto exchange asal Jepang, Mamecoin resmi menjajaki pasar Indonesia pada Minggu (16/9/2018). Tak hanya sebagai kriptocurrency, Mamecoin juga mendirikan asosiasi donasi kriptocurrency melalui pendirian perusahaanya di Jakarta Epicentrum Walk Level 3, Unit A306-307 yaitu PT Mamecoin Indonesia Berbagi.
Direktur Utama PT Mamecoin Indonesia, Sendy Ariani mengatakan perusahaan ini merupakan basis kegiatan amal di Indonesia karena sama seperti di Jepang, Indonesia juga sering mengalami gempa bumi, hujan badai serta bencana lainnya yang tidak jarang menimbulkan banyak korban.
“Memanfaatkan teknologi blockchain pihaknya ingin mengatasi masalah-masalah dalam berdonasi. Bahkan Anda dapat berdonasi mulai satu rupiah sekalipun,” ujarnya dalam pengumuman pendirian perusahaan di Indonesia dan acara Charity Live.
Ia mengatakan, permasalahan donasi yang sering timbul ialah tidak dapat mengetahui dengan jelas kepada siapa donasi terkirim, sulit berdonasi dengan jumlah yang kecil (misalnya dibawah 10 ribu rupiah), donasi antar negara membutuhkan waktu yang lama dan biaya tinggi.
Lanjutnya, bagi mereka yang ingin berdonasi bisa membeli mamecoin di CoinExchange(Luar negeri), DexDelta, dan TokenJar. Saat ini menurutnya, Mamecoin sudah terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komiditi (Bappeti), dan segera mendaftarkan ke OJK.
“Dengan adanya kolaborasi antara budaya berdonasi yang sudah umum di Indonesia dengan teknologi blockchain yang maju dari Jepang, serta dukungan teknis yang disediakan oleh mamecoin Japan, kami yakin bisnis ini akan berjalan optimal dan mengalami percepatan,” tandasnya.
Sebagai informasi, Blockchain ialah inovasi dalam bidang keuangan fintech yang merupakan dasar dari bitcoin dan ethereum. Database yang transaksinya tercatat dan terdistribusi di seluruh dunia sehingga dapat dilacak dan mustahil untuk dipalsukan. Dapat diaplikasikan dalam berbagai bidang sehingga menjadi teknologi yang saat ini menarik banyak perhatian di dunia.
Baca Juga
Sri Mulyani Blak-blakan Soal Sulitnya Menjadi Seorang Pemimpin yang…
BPK Bersama Lazismu Audit Program BPKH Untuk Tingkatkan Kepercayaan…
Tegas, Lantang & Berani! Kepala BKPM Sebut Ada Perbankan yang Enggan…
Sri Mulyani Sebut RI Butuh Dana Rp3.461 T untuk Transformasi Ekonomi…
Gandeng BPKP Awasi Dana PEN Rp699,43 Triliun, Anak Buah Menkeu: Masyarakat…
Industri Hari Ini

Minggu, 07 Maret 2021 - 22:49 WIB
Agus Gumiwang Unggah Potret Bareng Airlangga, Basuki dan Sri Mulyani, Netizen: Sukses Pak....
Menteri Perindusterian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mencuri perhatian masyarakat usai mengunggah sebuah potret "langka" bersama Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri PUPR,…

Minggu, 07 Maret 2021 - 22:18 WIB
Cinta Buatan Indonesia, Erick Thohir: Selalu Menempel! Mulai dari Batik, Makanan Sampai Sneakers...
Menteri BUMN Erick Thohir menuai banjir komentar dari masyarakat usai mengunggah sebuah lagu berjudul "Aku Cinta Buatan Indonesia" yang diciptakan oleh musisi legendaris Indonesia, Bimbo. Menurut…

Minggu, 07 Maret 2021 - 17:21 WIB
Demi Serap Banyak Pekerja, Pembatik Ini Pertahankan Cara Tradisional, Omzetnya Ratusan Juta Per Bulannya
Jakarta– Upaya PT Pertamina (Persero) dalam melestarikan kebudayaan Nusantara diwujudkan dalam banyak hal, salah satunya dengan membina banyak perajin kain baik.

Minggu, 07 Maret 2021 - 16:52 WIB
Wakil Bupati Lamongan Ingin Mengembangkan Perumahan Baru dan Butuh Bantuan Bank BTN
PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) mengajak pemerintah daerah untuk membantu dan mendorong pemulihan ekonomi nasional melalui sektor properti. Salah satunya dengan kemudahan perizinan dan penyediaan…

Minggu, 07 Maret 2021 - 16:38 WIB
Dahsyat, BSI Geber Pembiayaan KPR Syariah
Bank Syariah Indonesia (BSI) melakukan langkah agresif dalam mendorong pertumbuhan pembiayaan kepemilikan rumah. Salah satunya melalui program pembiayaan BSI Griya Hasanah yang menggunakan akad…
Komentar Berita