Laba Bersih PT Jasa Marga Tbk Rp1,05 Triliun

Oleh : Herry Barus | Kamis, 19 Juli 2018 - 08:10 WIB

 PT Jasa Marga Tbk (JSMR) / http://pasarmodal.inilah.com
PT Jasa Marga Tbk (JSMR) / http://pasarmodal.inilah.com

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Jasa Marga Tbk mencatatkan laba bersih pada semester I 2018 sebesar Rp1,05 triliun atau tumbuh sebesar 2,90 persen dari periode yang sama pada 2017.

Corporate Secretary PT Jasa Marga Tbk M. Agus Setiawan, dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (18/7/2018)  mengemukakan pertumbuhan laba sebelum bunga, pajak, depresiasi dan amortisasi (EBITDA) semester I mencapai Rp2,90 triliun atau tumbuh 10,39 dibanding periode yang sama 2017.

Sedangkan untuk margin EBITDA sebesar 60,48 persen atau tumbuh 2,54 persen dari semester I tahun 2017.

Kemudian, dari sisi pendapatan usaha di luar konstruksi tercatat sebesar Rp4,79 triliun atau meningkat 5,76 persen dari semester I tahun 2017, dengan kontribusi dari pendapatan tol senilai Rp4,34 triliun atau naik 8,91 persen.

Pendapatan tol itu disumbang oleh pendapatan tol induk sebesar Rp3,78 triliun atau meningkat 5,19 persen dan pendapatan tol anak perusahaan sebesar Rp561,43 miliar atau meningkat 43,00 persen.

"Untuk pendapatan usaha lain, kami membukukan pendapatan sebesar Rp449,07 miliar," kata Agus.

Tentang ruas tol baru, Agus merinci ruas itu menyumbang pertumbuhan aset dari sisi hak pengusahaan jalan tol yang mencapai Rp69,58 triliun atau meningkat sebesar 24,34 persen dari 2017 sehingga total aset perseroan pada semester I tahun 2018 tercatat Rp87,48 triliun atau tumbuh sebesar 10,29 persen dari 2017.

Hingga akhir Juli 2018, perseroan telah mengoperasikan ruas tol baru yaitu jalan Tol Ngawi-Kertosono Seksi Ngawi-Wilangan sepanjang 48 km, jalan Tol Solo-Ngawi Seksi Ngawi-Klitik sepanjang 4 km dan jalan Tol Bogor Ring Road Seksi 2B sepanjang 2,65 km.

Juga, jalan Tol Gempol-Pasuruan Seksi Rembang-Pasuruan sepanjang 6,60 km dan jalan Tol Solo-Ngawi Seksi Kartasura-Sragen sepanjang 35,22 km.

Total panjang jalan tol perseroan yang telah beroperasi mencapai 776 km dan hingga awal tahun 2019 ditargetkan dapat mencapai 1.000 km jalan tol yang siap dioperasikan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gedung BNI di Pejompongan Jakarta Pusat

Sabtu, 04 Mei 2024 - 13:02 WIB

BNI Sediakan Solusi Pembiayaan untuk Pelaku Usaha melalui Supply Chain Financing

Di tengah persaingan bisnis yang semakin ketat, efisiensi dan optimalisasi modal kerja menjadi kunci utama bagi para pelaku usaha untuk mempertahankan dan meningkatkan profitabilitas.

Gala dinner 2nd Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific

Sabtu, 04 Mei 2024 - 11:30 WIB

Nuansa Bali Meriahkan Gala Dinner 2nd Tourism Regional Conference

Rangkaian pelaksanaan 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Kamis (2/5/2024), dilanjutkan…

Menparekraf Sandiaga Uno saat mengajak delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference tanam Bakau

Sabtu, 04 Mei 2024 - 10:45 WIB

Menteri Sandiaga Uno Ajak Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference Tanam Bakau di Telaga Waja, Benoa

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengajak delegasi "The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the…

Ilustrasi emas. (Ulrich Baumgarten/Getty Images)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 09:58 WIB

Analisa Harga Emas Tahun 2024: Menyentuh Tempat Tertinggi

Tahun 2024 diprediksi menjadi tahun yang menarik bagi pasar emas. Dengan beberapa analis dan sumber berbagai institusi memperkirakan harga emas akan mencapai tingkat yang belum pernah terjadi…

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…