Bertemu Presiden Jokowi, Bos SCG Bahas Pengembangan Bisnis Berkelanjutan

Oleh : Ridwan | Jumat, 16 Maret 2018 - 08:13 WIB

Menperin, Airlangga Hartarto seusai melakukan pertemuan dengan CEO SCG, Roongote Rangsiyopash
Menperin, Airlangga Hartarto seusai melakukan pertemuan dengan CEO SCG, Roongote Rangsiyopash

INDUSTRY.co.id -Jakarta, President & CEO SCG, Roongrote Rangsiyopash berkesempatan bertemu dan berdiskusi dengan Presiden Indonesia, Joko Widodo Istana Merdeka, Jakarta.

Pada kesempatan ini, perwakilan SCG berkonsultasi dengan Presiden Jokowi berkaitan dengan pengoperasian bisnis yang berkelanjutan dan pengembangan sumber daya manusia dengan tujuan memperkuat kerja sama untuk mendukung kemajuan perekonomian Indonesia dan sumber daya manusia yang ada di dalamnya.

Fokus utama Presiden Jokowi adalah percepatan pembangunan Indonesia. Di antara prioritas lainnya, percepatan pertumbuhan ekonomi dan pemberdayaan manusia merupakan dua fokus utama bagi Presiden.

Sebagai konglomerat bisnis dengan pengalaman lebih dari satu abad di bidang pembangunan yang berkelanjutan, SCG berkomitmen memperkuat dukungan untuk perkembangan bangsa Indonesia.

Indonesia sudah menjadi salah satu destinasi investasi terbesar kami di ASEAN. Dengan berkesempatan bertemu langsung dan berdiskusi dengan Presiden Jokowi dan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto kami berharap dapat memperkuat komitmen kami untuk mendukung percepatan pertumbuhan ekonomi di Indonesia, sejalan dengan meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya, ujar Roongrote Rangsiyopash melalui keterangan tertulisnya di Jakarta (15/3/2018).

Ia menambahkan, dengan semangat menjadikan Indonesia lebih baik, hingga kini SCG membangun kerja sama yang baik dengan pemerintah dan pihak terkait.

"Secara berkala kami juga berkontribusi bagi pembangunan negara melalui bisnis berkelanjutan, pengembangan sumber daya manusia, dan menjadi perusahaan yang baik," terangnya.

SCG didirikan di Indonesia tahun 1995 dan saat ini telah mengoperasikan 27 perusahaan dengan total aset dan investasi sebesar 1.5 miliar dolar AS. Beberapa investasi penting di Indonesia, di antaranya, pengembangan semen terpadu di Sukabumi, Jawa Barat dengan kapasitas produksi sebesar 1.8 juta ton per tahun.

Investasi lainnya berupa, 30% saham di PT Chandra Asri Petrochemical (CAP), investasi gabungan sebesar 50% dengan PT Nusantara Polymer Solutionsperusahaan plastik terpercaya yang memproduksi High Value Added (HVA).

Dalam pengembangan sumber daya manusia, saat ini SCG mempekerjakan lebih dari 6.700 orang di seluruh Indonesia. SCG berkomitmen fokus pada pengembangan kemampuan individu dengan menciptakan budaya memberdayakan saling berbagi pengetahuan di seluruh industri di Indonesia.

Perusahaan juga berkomitmen untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas sumber daya manusia, dengan cara menanamkan budaya perusahaan yang mendorong terjadinya pertukaran ilmu dan pengetahuan antar sektor industri dan negara.

SCG mengambil bagian dalam kontribusi secara terus-menerus terhadap komunitas masyarakat Indonesia dengan tujuan utama untuk meningkatkan kualitas hidup mereka. Sejak didirikan di Indonesia, SCG menaruh perhatian penuh pada kegiatan CSR, terutama di bidang pendidikan, dan kebersihan dan kesehatan lingkungan.

Salah satu kegiatan CSR ini terwujud dalam "Sharing the Dream Scholarship" yang tiap tahun telah berhasil membantu lebih dari 6.000 pelajar di ASEAN, dan "Duta Sehat" renovasi toilet dan pelatihan kebersihan di sekolah-sekolah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gala dinner 2nd Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific

Sabtu, 04 Mei 2024 - 11:30 WIB

Nuansa Bali Meriahkan Gala Dinner 2nd Tourism Regional Conference

Rangkaian pelaksanaan 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Kamis (2/5/2024), dilanjutkan…

Menparekraf Sandiaga Uno saat mengajak delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference tanam Bakau

Sabtu, 04 Mei 2024 - 10:45 WIB

Menteri Sandiaga Uno Ajak Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference Tanam Bakau di Telaga Waja, Benoa

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengajak delegasi "The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the…

Ilustrasi emas. (Ulrich Baumgarten/Getty Images)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 09:58 WIB

Analisa Harga Emas Tahun 2024: Menyentuh Tempat Tertinggi

Tahun 2024 diprediksi menjadi tahun yang menarik bagi pasar emas. Dengan beberapa analis dan sumber berbagai institusi memperkirakan harga emas akan mencapai tingkat yang belum pernah terjadi…

Presiden saat meresmikan Bendungan Tiu Suntuk NTB

Sabtu, 04 Mei 2024 - 07:56 WIB

PTPP Selesaikan Proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II

PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu BUMN Konstruksi dan Investasi di Indonesia (“PTPP”) berhasil menyelesaikan pembangunan proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II dengan luas 464,63 Ha.

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…