Jelang Sumut 1, Edy Rahmayadi Mengaku Sudah Purnawirawan

Oleh : Herry Barus | Jumat, 19 Januari 2018 - 17:32 WIB

Pasangan Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Foto Dok Industry.co.id)
Pasangan Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Medan- Bakal calon Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengaku telah berstatus purnawirawan dari kedinasan TNI Angkatan Darat sehingga tidak sungkan lagi membicarakan masalah politik.

Dalam Rapat Koordinasi Pemenangan Pilkada yang digelar DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Sumut di Medan, Jumat (19/1/2018)  Edy Rahmayadi mengatakan kini statusnya sudah menjadi warga yang bisa membahas masalah politik.

"Tidak ada yang bisa melarang saya bicara politik lagi karena saya sudah purnawirawan," katanya.

Edy Rahmayadi-Musa mengaku banyak pihak yang bertanya mengenai kepastian statusnya sebagai purnawirawan TNI, karena mendaftarkan diri dalam Pemilihan Gubernur Sumut 2018.

Malah, ada yang menantang mantan Pangkostrad dan mantan Pangdam I Bukit Barisan itu untuk menunjukkan surat pemberhentiannya dari kedinasan TNI.

Namun ia enggan menanggapi. "Saya jawab, kalau berani, silahkan tuntut saya," katanya kepada awak media di Medan

Meski telah bebas membahas masalah politik, tetapi Edy Rahmayadi enggan berjanji terlalu banyak karena lebih mengutamakan karya nyata.

"Kita sederhana dalam ucapan, hebat dalam tindakan," katanya disambut tepuk tangan ratusan kader PAN Sumut yang menghadiri rapat koordinasi tersebut.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Alfarisi Arifin, Direktur Utama Karubi Maru dan Enomoto Okuto, Kepala Koki Karubi Maru pada Pembukaan Gerai Kedua Karubi Maru Di Botani Square Mall Bogor

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:15 WIB

Gandeng Koki Asli Jepang Karubi Maru Berikan Pengalaman Menyantap Yakiniku Dalam Jyubako

Hadirkan pengalaman baru dalam menyantap yakiniku di dalam kemasan Jyubako atau yang lebih dikenal dengan bento box Karubi Maru buka gerai keduanya di Botani Square Mall Bogor.

HINT Metaverse Eau de Perfume

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:02 WIB

Kolaborasi HINT Dengan AI Technology Ciptakan Parfum Aroma Futuristik

HINT, brand parfum lokal yang menghadirkan inovasi parfum yang unik dan diinfus dengan teknologinya, kembali hadir dengan mengembangkan teknologi teranyar dengan menciptakan varian parfum terbaru, …

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:32 WIB

Perjuangkan HGBT untuk Seluruh Sektor Industri, Menperin Agus Kirimi Kementerian ESDM Surat Evaluasi

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menegaskan, pihaknya bertekad untuk terus memperjuangkan agar kebijakan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) dapat dinikmati oleh seluruh sektor…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:28 WIB

Ekspansif Selama 32 Bulan, Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat Dan Solid

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…

Wamenparekraf, Angela Tanoesoedibjo

Jumat, 03 Mei 2024 - 12:55 WIB

Wamenparekraf Kisahkan Sosok R.A Kartini di Ajang The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism

The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism in Asia and the Pacific resmi dibuka oleh Director for Regional Asia and the Pacific, Director of the Regional Department for Asia…