APL: Sektor Properti Lebih Menarik dan Prospektif di 2018

Oleh : Wiyanto | Minggu, 14 Januari 2018 - 18:01 WIB

Assistant Vice President Marketing Strategic Residential APLN, Agung Wirajaya
Assistant Vice President Marketing Strategic Residential APLN, Agung Wirajaya

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Tahun 2018 ini merupakan fase upswing di mana minat pasar mulai bergairah disusul oleh penjualan dan persaingan yang meningkat.

AVP Marketing PT Agung Podomoro Land Tbk (APL) Agung Wirajaya mengatakan, indeks harga properti akan mengalami pertumbuhan di tahun ini, sementara indeks suplai properti juga diperkirakan akan mengalami pertumbuhan pada akhir tahun nanti.

Agung menambahkan, pertumbuhan suplai tersebut itu berasal dari proyek yang dibangun tahun lalu, namun tidak rampung dan akhirnya bergeser pada tahun ini.
“Seiring berjalannya waktu nilai investasi di sektor properti akan terus meningkat, begitu pula denga pasokannya, meskipun ada kemungkinan proyek yang direncanakan rampung 2018 akan bergeser ke 2019 karena melihat perkembangan pasar,” ujar Agung di Jakarta, Minggu (14/1/2018).

Konsumen, Agung menambahkan, akan mencari perumahan tipe klaster, terutama di wilayah satelit kota besar dengan akses menuju pintu tol dan sarana transportasi massal. Seiring tumbuhnya suku bunga untuk Kredit Pemilikian Apartemen maka akan terjadi pertumbuhan yang moderat pada hunian jenis apartemen.

“Kepuasan masyarakat terhadap pertumbuhan sektor properti akan membuat optimisme konsumen dalam membeli rumah pada masih tetap tinggi," sambung Agung.
Secara umum pasar properti Indonesia di tahun ini akan lebih menarik dan prospektif dibandingkan tahun lalu.

“Tahun ini, pasar properti akan sedikit lebih bergairah dan ini merupakan kesempatan yang tepat untuk membeli properti, baik untuk dihuni atau dipakai sendiri maupun sebagai sarana investasi,” kata Agung.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Alfarisi Arifin, Direktur Utama Karubi Maru dan Enomoto Okuto, Kepala Koki Karubi Maru pada Pembukaan Gerai Kedua Karubi Maru Di Botani Square Mall Bogor

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:15 WIB

Gandeng Koki Asli Jepang Karubi Maru Berikan Pengalaman Menyantap Yakiniku Dalam Jyubako

Hadirkan pengalaman baru dalam menyantap yakiniku di dalam kemasan Jyubako atau yang lebih dikenal dengan bento box Karubi Maru buka gerai keduanya di Botani Square Mall Bogor.

HINT Metaverse Eau de Perfume

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:02 WIB

Kolaborasi HINT Dengan AI Technology Ciptakan Parfum Aroma Futuristik

HINT, brand parfum lokal yang menghadirkan inovasi parfum yang unik dan diinfus dengan teknologinya, kembali hadir dengan mengembangkan teknologi teranyar dengan menciptakan varian parfum terbaru, …

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:32 WIB

Perjuangkan HGBT untuk Seluruh Sektor Industri, Menperin Agus Kirimi Kementerian ESDM Surat Evaluasi

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menegaskan, pihaknya bertekad untuk terus memperjuangkan agar kebijakan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) dapat dinikmati oleh seluruh sektor…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:28 WIB

Ekspansif Selama 32 Bulan, Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat Dan Solid

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…

Wamenparekraf, Angela Tanoesoedibjo

Jumat, 03 Mei 2024 - 12:55 WIB

Wamenparekraf Kisahkan Sosok R.A Kartini di Ajang The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism

The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism in Asia and the Pacific resmi dibuka oleh Director for Regional Asia and the Pacific, Director of the Regional Department for Asia…