Kapolri Tito Yakinkan Investor Bahwa Indonesia Aman

Oleh : Herry Barus | Senin, 20 November 2017 - 18:00 WIB

Kapolri Tito Karnavian bersama Direktur Utama BEI Tito Sulistio (Foto Ist)
Kapolri Tito Karnavian bersama Direktur Utama BEI Tito Sulistio (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian mengajak para investor agar tidak ragu untuk berinvestasi di Indonesia karena situasi keamanan di Indonesia dan negara-negara tetangga relatif stabil.

"Masalah di Marawi, Filipina Selatan, ada masalah di Papua, ada masalah terorisme Asia tenggara, ada masalah di Myanmar, tapi perang antarnegara tidak ada," kata Kapolri di Jakarta, Senin (20/11/2017)

Ia menyebut wilayah Asia Tenggara termasuk Indonesia merupakan wilayah yang paling aman di dunia karena tidak ada konflik antarnegara.

Hal ini berbeda dengan kondisi di wilayah Asia lainnya yang kerap dilanda konflik dan ketegangan.

"Bila dibandingkan dengan konflik kerawanan, ketegangan antarnegara di Korea Selatan, Taiwan, China dan lain-lain, apalagi yang di Timur Tengah sampai perang antar negara," katanya.

Menurutnya keamanan wilayah Asia Tenggara tersebut didukung oleh adanya organisasi ASEAN.

Ia menambahkan Indonesia memiliki potensi untuk menjadi negara dengan ekonomi yang mampu mendominasi dunia.

"Indonesia memiliki potensi menjadi negara dominan, karena kita mempunyai populasi yang besar. Ini menjadi sumber potensial. Angkatan kerja besar, SDA melimpah, kemudian luas wilayahnya," katanya.

Saat ini Indonesia masuk ke dalam peringkat 16 besar dalam G20 dan berpotensi untuk terus mengalami kenaikan peringkat.

"Survei-survei menunjukkan bahwa sekarang kita masuk G20, 16 besar. Bahkan ada yang survei yang menyampaikan bahwa pada 2035 diperkirakan nomor 5, di tahun 2045 akan menjadi nomor 4 dunia," katanya.


Ia menambahkan bahwa untuk mewujudkan mimpi tersebut masyarakat diminta untuk menjaga stabilitas politik dan keamanan.

"Jangan kita ribut cakar-cakaran di dalam. Negara yang paling solid di internal, bisa memenangkan pertarungan. Jadi kita harus berpikir jangan ribut masalah suku, agama, ras. Masalah perbedaan itu harusnya sudah selesai pada tahun 1928 melalui Sumpah Pemuda," paparnya. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim Warsik Laksanakan Audit Kinerja di Mako Resimen Artileri Marinir

Jumat, 03 Mei 2024 - 05:18 WIB

Tim Warsik Laksanakan Audit Kinerja di Mako Resimen Artileri Marinir

Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Inspektorat Korps Marinir (Itkormar) yang dipimpin Inspektur Korps Marinir (Irkormar) Kolonel Marinir Tri Subandiyana, S.H. melaksanakan Audit Kinerja…

Korps Marinir TNI AL Merayakan Hari Paskah 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 05:01 WIB

Korps Marinir TNI AL Merayakan Hari Paskah 2024

Dalam Perayaan Hari Paskah Tahun 2024 Korps Marinir ditunjuk sebagai panitia penyelenggara mengelar ibadah bersama prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut yang beragama Nasrani dari beberapa Komando…

Kasum TNI Hadiri Rapat Koordinasi Penyelesaian Masalah Lahan TNI AL

Jumat, 03 Mei 2024 - 04:53 WIB

Kasum TNI Hadiri Rapat Koordinasi Penyelesaian Masalah Lahan TNI AL

Kasum TNI Letjen TNI Bambang Ismawan mewakili Panglima TNI menghadiri Rapat Koordinasi Tentang Penyelesaian Masalah Lahan antara Masyarakat Dengan TNI AL di Kota Tarakan Kalimantan Utara yang…

Danpuspom TNI Buka Rakornis Pom TNI - Propam Polri Tahun 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 04:45 WIB

Danpuspom TNI Buka Rakornis Pom TNI - Propam Polri Tahun 2024

Danpuspom TNI Mayor Jenderal TNI Yusri Nuryanto membuka Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pom TNI dan Propam Polri Tahun 2024, bertempat di Aula Gatot Subroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta…

Ilustrasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 - 21:55 WIB

Peringatan Hari Kartini: Srikandi BUMN Gelar Edukasi Terkait Investasi Properti

Jakarta-Dalam rangka memperingati Hari Kartini Srikandi BUMN Indonesia menyelenggarakan webinar bertajuk “Smart Investment 2024 Year of The Dragon”. Acara yang digelar secara daring, akhir…