Lanjutkan Penguatan, IHSG di Level 5809

Oleh : Wiyanto | Rabu, 16 Agustus 2017 - 07:08 WIB

EXCL Ubah Susunan Dewan Komisaris dan Direksi (Foto Abe)
EXCL Ubah Susunan Dewan Komisaris dan Direksi (Foto Abe)

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Pada perdagangan Rabu (16/8/2017),  diperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan  (IHSG) akan bergerak melanjutkan penguatan dengan range pergerakan 5809-5860.

Saham-saham yang dapat diperhatikan diantaranya ACES, AKRA, EXCL, GJTL, ICBP, ITMG, JPFA, MNCN, LPPF.

"Pergerakan IHSG secara teknikal berhasil whipsaw dengan support bullish trend (5800) dan MA50 (5788) sebagai support kuatnya," kata analis Reliance Sekuritas Lanjar Nafi di Jakarta, Rabu (16/8/2017).

Ia katakan, pergerakan IHSG akan terus menguji resistance upper bollinger bands (5860). Indikator stochastic terkonsolidasi pasca dead-cross pada osilator yang cukup tinggi namun Momentum positif terlihat cukup baik pada indikator RSI.

Sentimen selanjutnya, katanya, investor akan merefleksikan data pertumbuhan pinjaman dan penjualan mobil dalam negeri. Selanjutnya investor akan memperhatikan data PDB zona Eropa yang secara kuartalan diperkirakan stabil di angka 0.6% serta Komposisi eksport import Jepang dan Berita Acara FOMC di AS.

Kemarin, ia menjelaskan, IHSG (+0.58%) dibuka optimis melonjak pada zona positif 33.55 poin dilevel 5835.04 dengan volume yang cukup besar. Indeks sektor konsumer (+1.03%), Pertambangan (+0.91%), Trading (+0.83%) dan Property (+0.8%) menjadi pendorong penguatan. Sedangkan indeks sektor aneka industri (-0.22%) turun seiring pelemahan pada saham ASII. Tingginya angka eksport (+41.12%) yang naik lebih dari ekspektasi menjadi sentimen positif meskipun neraca perdagangan defisit $0.27 Miliar karena diiringi pertumbuhan import (+54.02%) yang sangat signifikan dari -17.4% dengan ekspektasi awal +30.34%. 

Spekulasi mengenai tingkat kemampuan konsumen yang melambat seakan terpatahkan dengan tingginya aktifitas import dalam negeri. Pertumbuhan pinjaman pun diperkirakan naik 9% dari 8.7% diperiode sebelumnya. Aksi beli investor asing mulai terlihat pada pasar reguler tercatat net buy 133.35 Miliar rupiah namun tercatat net sell 74.62 Miliar rupiah pada pasar nego sehingga total aksi beli investor asing net buy sebesar 58.73 Miliar rupiah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua Umum INKOWAPI, Sharmila Yahya

Minggu, 28 April 2024 - 20:03 WIB

INKOWAPI Siap Dukung Percepatan Pelaksanaan Program Makan Siang & Susu Gratis

Induk Koperasi Pengusaha Wanita Indonesia (INKOWAPI) mendukung percepatan pelaksanaan program makan siang dan susu gratis yang digagas Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029.

Baliho Dico Ganinduto

Minggu, 28 April 2024 - 18:54 WIB

Viral Baliho Dico Ganinduto Gubernur Jateng, Ini Kata Pakar

Sejumlah wilayah di Jawa Tengah 'dibanjiri' baliho hingga billboard yang menampilkan foto Bupati Kendal Dico Ganinduto. Hal tersebut membuat menarik perhatian seluruh masyarakat Jateng hingga…

Dukungan Lingkungan Penting bagi Produksi Gula, PT PG Rajawali II Gencarkan Kemitraan Tebu dan Salurkan Bantuan Fasilitas Umum bagi Desa Penyangga

Minggu, 28 April 2024 - 16:16 WIB

Dukungan Lingkungan Penting bagi Produksi Gula, PG Rajawali II Gencarkan Kemitraan Tebu dan Salurkan Bantuan Fasilitas Umum bagi Desa Penyangga

Indramayu – Upaya mendorong produktivitas gula perlu mendapat dukungan kolektif berbagai pihak, salah satunya dari masyarakat desa penyangga di sekitar perkebunan tebu dan pabrik gula. Pemberdayaan…

Pelita Air

Minggu, 28 April 2024 - 15:28 WIB

Pelita Air Tambah Rute Baru Penerbangan Langsung Jakarta-Kendari-Jakarta

Pelita Air (kode penerbangan IP), membuka rute penerbangan baru Jakarta-Kendari-Jakarta (langsung) dengan melakukan penerbangan perdana dari Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Jakarta (CGK) ke…

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

Minggu, 28 April 2024 - 14:54 WIB

Pegadaian Berangkatkan Peserta Program Umrah Akbar

PT Pegadaian memberangkatkan peserta program Umrah Akbar dari beberapa wilayah di Indonesia pada 22, 23 dan 24 April 2024. Khusus untuk Jakarta, para peserta berangkat melalui Bandara Soekarno…