Hyper Mega Shipping Resmi jadi Anggota Asosiasi Transportasi Udara Internasional

Oleh : Ridwan | Kamis, 28 Maret 2024 - 08:48 WIB

Hyper Mega Shipping (HMS)
Hyper Mega Shipping (HMS)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Hyper Mega Shipping (HMS) secara resmi mengumumkan bahwa perusahaan telah menjadi bagian dari keanggotaan Asosiasi Transportasi Udara Internasional (IATA) pada 16 September 2023. 

Upaya ini diharapkan agar HMS terus berkomitmen melayani pelanggan untuk bisa menggunakan pelayanan melalui air freight yang terbaik sesuai standar internasional.

Selain itu, diharapkan tahun ini HMS bisa memperoleh kenaikan dari sisi pendapatan dan profit.

Melansir dari laman resmi IATA, sejak tahun 1945 sebanyak 57 anggota, IATA kini mewakili sekitar 300 maskapai penerbangan di lebih dari 120 negara. Anggota IATA mencangkup maskapai penerbangan penumpang dan kargo dengan memiliki 83% lalu lintas terkemuka di seluruh dunia.

"Saat ini di CargoLink Directory (IATA) hanya terdapat 54 perusahaan supply chain profesional di Indonesia yang terdaftar di IATA, termasuk HMS. Terutama mereka adalah cabang perusahaan internasional yang diberi izin kantor pusatnya. Jumlahnya akan berkurang jika kita menghitung anggota IATA yang berbasis lokal," kata Business Development Manager Hyper Mega Shipping Bima Swastika Aryasena di Jakarta (27/3).

Berbasis di Indonesia, HMS adalah salah satu perusahaan forwarder lokal dari ribuan perusahaan forwarder yang terakreditasi secara global dengan keanggotaan IATA.

Bergabungnya HMS menjadi anggota IATA yang terakreditasi dapat meningkatkan prestise dan kredibilitas dalam melayani air freight. 

HMS juga diberikan kode numeric IATA yang memungkinkan perusahaan atau agen langsung diidentifikasi oleh industri kargo udara Internasional.

“Dengan bergabungnya HMS menjadi anggota IATA, pelanggan kini bisa menggunakan pelayanan melalui air freight terbaik sesuai standar internasional. Langkah ini diharapkan bisa meningkatkan performa bisnis HMS, baik dari sisi pendapatan maupun profit. Kami menargetkan pertumbuhan bisnis sebesar 20% di 2024,” ujarnya.

Adapun keuntungan menjadi anggota IATA di antaranya:

1. Asosiasi maskapai penerbangan IATA bertanggung jawab mengantarkan kargo denga naman dan tepat waktu dari lokasi satu dengan lokasi lainh.

2. Perusahaan dapat mulai bekerja sama dengan agen untuk membantu menyederhanakan aspek pengiriman lainnya, termasuk pengurusan bea cukai.

3. Dengan keanggotaan IATA, perusahaan memiliki kode integral, dan penting untuk identifikasi maskapai penerbangan, tujuan maupun dokumentasi lalu lintas.

4. Perusahaan ekspedisi atau agen mendapat pengakuan di industri pengiriman atas keahlian finansial dan profesional dalam menjalankan bisnisnya.

Sustainability and Green Logistics

Pada tahun 2024, HMS berkomitmen terhadap Environmental, Social, Governance (ESG) dan Green Logistics. Perusahaan memandang bisnis tidak hanya dari segi finansial, tetapi juga sebagai entitas yang memiliki dampak terhadap lingkungan, masyarakat, dan tata kelola perusahaan.

Mengikuti perkembangan teknologi, HMS kini menggunakan layanan E-DO (Electronic Delivery Order). Hasilnya, HMS berhasil mengurangi penggunaan kertas hingga 40%.

Implementasi teknologi ini tidak hanya memberikan dampak positif terhadap efisiensi operasional perusahaan, tetapi juga menghadirkan sejumlah keuntungan lingkungan.

Pemanfaatan kemajuan teknologi oleh HMS, seperti penggunaan Newsletter sebagai media informasi internal, mencerminkan komitmen perusahaan dalam mengadopsi solusi berkelanjutan. Sehingga, HMS mampu mencapai penghematan kertas hingga 100% memberikan dampak positif pada keberlanjutan lingkungan.

HMS bukan hanya sekadar menjadi pelaku ekonomi, tetapi juga melakukan banyak kegiatan sosial. Komitmen untuk terlibat dalam kegiatan sosial mencerminkan nilai-nilai perusahaan yang berfokus pada keberlanjutan dan pemberdayaan masyarakat, menciptakan ekosistem di mana pertumbuhan bisnis beriringan dengan kesejahteraan sosial.

“Di HMS Group, kami memberikan pengalaman solusi logistik yang dipersonalisasi dan disesuaikan dengan kebutuhan industri, perangkat lunak dan sistem yang dibangun dengan baik. Bersama dengan teknologi inovatif kami, kami memiliki kunci untuk memberikan tingkat kepuasan pelanggan tertinggi,” pungkas Bima.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Aksi donor darah di BRI Insurance

Sabtu, 27 April 2024 - 19:11 WIB

BRI Insurance Lakukan Aksi Donor Darah Sebagai Bentuk Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial

Sebagai wujud kepedulian terhadap sosial lingkungan di momen HUT 35, BRI Insurance menggelar acara donor darah untuk Pekerja sebagai bentuk kegiatan kemanusiaan yang berlangsung di kantor pusat…

Prabowo dan Gibran (foto Istimewa)

Sabtu, 27 April 2024 - 17:20 WIB

Ini Harapan Pengusaha Kawasan Industri untuk Pemerintahan Prabowo - Gibran

Himpunan Kawasan Industri (HKI) mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia terpilih.

Warung madura

Sabtu, 27 April 2024 - 14:15 WIB

KemenKopUKM Tak Pernah Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Menanggapi pemberitaan yang beredar di tengah masyarakat terkait dengan jam operasional warung madura, Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) tidak pernah melarang warung madura untuk beroperasi…

Prodi Bisnis Digital, Jurusan Buat Kamu si Paling Gen Z

Sabtu, 27 April 2024 - 12:52 WIB

Prodi Bisnis Digital, Jurusan Buat Kamu si Paling Gen Z

Bagi kamu, Gen Z , tentu sudah tidak asing lagi dengan Jurusan Bisnis digital. Jurusan ini mempelajari tentang cara merancang bisnis yang dikembangkan menggunakan teknologi digital. Kenapa Kamu…

Cerita Film Syirik Related Dengan Gen Z dan Milenial

Sabtu, 27 April 2024 - 11:43 WIB

Cerita Film Syirik Related Dengan Gen Z dan Milenial

Film Syirik Neraka Pesisir Laut Selan Goes To School mendapat sambutann hangat dari ratusan siswa siswi SMK 3 Muhammadiyah Yogyakarta. Terbukti ratusan siswa setia menunggu keadiran aktor pendukung…