Gelaran Pasar Senggol Meriahkan Pemilu 2024 di Canberra, Australia

Oleh : Ridwan | Minggu, 11 Februari 2024 - 21:17 WIB

Pemilu 2024 di Canberra, Australia
Pemilu 2024 di Canberra, Australia

INDUSTRY.co.id - Canberra - Tahapan pemungutan suara untuk Pemilu 2024 di Canberra telah usai dilaksanakan pada hari Sabtu, 10F ebruari 2024. 

Pesta demokrasi 5 tahunan, yang diselenggarakan antara jam 9 – 19 waktu Canberra, ini dimeriahkan dengan adanya kegiatan Pasar Senggol. 

Masyarakat dapat memberikan hak suaranya di area TPS, kemudian setelahnya masyarakat dapat menikmati ragam jajanan tradisional asal Indonesia di area Pasar Senggol. 

Wien Hendriyanto dari Tangan Di Atas, yang menjadi penyelenggara (event organiser) mengungkapkan bahwa ini adalah Pasar Senggol yang ke-8.

“Total ada 7 food stall holder yang meramaikan Pasar Senggol Edisi Pemilu kali ini. Ada dari Bali Belly (produk makanan asli Indonesia), Dapur Bu Iis (sate ayam), Java Street Food, Warung Cilik, Mbak Yuli, Dapur Iti," kata Wien.

Pasar Senggol ini diselenggarakan atas kolaborasi antara komunitas Tangan Di Atas, Atase Perdagangan, KBRI Canberra, dan Panitia Pemilu Luar Negeri (PPLN Canberra). 

KBRI Canberra memfasilitasi tenda yang digunakan oleh para pedagang makanan. Atase Perdagangan mensponsori dana penyelenggaraan kegiatan. Sedangkan PPLN Canberra membantu mempromosikan kegiatan Pasar Senggol yang diselenggarakan bersamaan dengan hari pemungutan suara di Canberra. 

Pasar Senggol ini sekaligus menjadi ajang promosi makanan khas Indonesia dan produk-produk dari Indonesia untuk warga negara Australia di Canberra dan sekitarnya.

“Tujuannya pelaku usaha (kuliner) di Canberra ini bisa naik kelas. Jadinya nanti setelah ini bisa membuka restoran Indonesia di Canberra dan seluruh Australia” pungkas Agung Haris Setiawan, Atase Perdagangan KBRI Canberra.

Masyarakat yang ikut berjualan di Pasar Senggol sangat senang dengan diadakannya Pasar Senggol ini.

“Luar biasa kontribusinya untuk komunitas Indonesia di Canberra. Kalau bisa sering-sering diadakan Pasar Senggolnya, kalau bisa setahun lima” kata Bu Iis, salah satu Masyarakat yang berjualan makanan di Pasar Senggol Edisi Pemilu 2024 ini.

Kegiatan Pasar Senggol ini menjadi daya tarik tersendiri. Beberapa masyarakat mengungkapkan apresiasi penyelenggaran Pemilu yang bersamaan dengan Pasar Senggol. 

Mereka senang karena selain memberikan hak suara di bilik suara, mereka juga dapat melepas rasa rindu akan makanan tradisional Indonesia di Pasar Senggol. Ada yang hadir mengambil antrian memilih, kemudian keluar ke area Pasar Senggol untuk menikmati kuliner. Ada juga yang setelah memilih, lanjut menikmati jajanan tradisional di Pasar Senggol.

Banyak warga Australia yang juga hadir di Pasar Senggol. Mereka menikmati makanan Indonesia. Ada seorang warga Australia yang terkesan dengan penyelenggaraan Pemilu yang gembira.

“I think this Indonesia’s General Election is so much fun. Full of festivity. I like it. It’s not like what I thought” ungkap Mr. Rahman yang mampir ke Pasar Senggol.

Pemilih di Canberra didominasi oleh pemilih muda dan kaum perempuan. Panitia Pemilu Luar Negeri 2024 (PPLN Canberra) mencatat sekitar 540 masyarakat Indonesia yang bermukim di Canberra hadir langsung mencoblos di TPS (Tempat Pemungutan Suara) Luar Negeri yang bertempat di KBRI Canberra.

Jika dibandingkan dengan Daftar Pemilih Tetap, maka tingkat partisipasi pemilih di Canberra mencapai 75%. 

Partisipasi di Canberra ini terbilang tinggi, mengingat bahwa menurut data KPU, tingkat partisipasi pemilu tahun 2019 di luar negeri secara rata-rata hanya sebesar 42%. Tingkat partisipasi sudah melebih target yang dari KPU (50%) pada Pemilu Tahun 2024.

Kotak suara yang berisi surat sudah dicoblos telah disegel oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Luar Negeri (KPPSLN) Canberra, selanjutnya telah disimpan di tempat dengan pengamanan ketat dan dipantau oleh CCTV 24 jam.

Selanjutnya, penghitungan suara nanti dilaksanakan bersamaan dengan hari pencoblosan di Indonesia.

“Penghitungan surat suara akan dilakukan di 14 Februari, setelah TPS di dalam negeri ditutup, jadi setelah TPS ditutup pada jam 13 WIB, kami segera mulai penghitungan suara pada jam 17 waktu Canberra. Jika ada muncul hasil pemilu di luar negeri, bisa dipastikan itu tidak bersumber dari PPLN," ujar David Silalahi, Ketua PPLN Canberra.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

SEVP Digital Banking BSI Saut Parulian Saragih berbincang dan belanja bersama dengan anak-anak yatim didampingi perwakilan LAZ.

Sabtu, 27 Juli 2024 - 11:18 WIB

BSI Ajak 140 Anak Yatim Belanja, Ajarkan Literasi Transaksi Syariah

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkolaborasi dengan 7 (tujuh) Lembaga Amil Zakat (LAZ) menyelenggarakan acara Lebaran Anak Yatim untuk berbagi kebahagiaan berupa belanja bersama di Department…

Lokasi Bendungan Jlantah dan Jragung

Sabtu, 27 Juli 2024 - 10:32 WIB

Waskita Karya Ungkap Progres Bendungan Jlantah dan Jragung

Direktur Utama PT Waskita Karya (Persero) Tbk Muhammad hanugroho didampingi Direktur Operasi II Waskita Karya Dhetik Ariyanto mengunjungi lokasi pembangunan Bendungan Jlantah dan Jragung di…

YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:44 WIB

Kemenag RI Menyerahkan SK Izin Operasional Sebagai Lembaga Amil Zakat Skala Nasional Kepada YBM BRILiaN

Yayasan Baitul Maal BRILiaN atau YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat (LAZ) Skala Nasional berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia…

Direktur Utama Kideco, M. Kurnia Ariawan, bersama Direktur Eksekutif IBCWE, Clara Wita Krisanti, setelah menandatangani kerja sama antara Kideco dan IBCWE

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:10 WIB

Dirut Kideco: Perusahaan Tambang Harus Berikan Kesempatan yang Sama Terhadap Perempuan

Direktur Utama PT Kideco Jaya Agung (Kideco), Mohammad Kurnia Ariawan mengatakan, pekerjaan tambang, tidak lagi menjadi pekerjaan yang harus didominasi oleh laki-laki. Menurutnya, kini perusahaan…

Launching Mandiri Lippo Malls Card

Sabtu, 27 Juli 2024 - 08:18 WIB

Penuhi Kebutuhan Lifestyle, Bank Mandiri Luncurkan Mandiri Lippo Malls Card dan Solusi Valuta Asing

Bank Mandiri bersama Lippo Malls, anak perusahaan Lippo Group memperkuat kolaborasi dengan meluncurkan kartu kredit co-branding Mandiri Lippo Malls Card. Lewat inovasi ini, diharapkan dapat…