Jelang Penyelenggaraan MotoGP 2022, ITDC Rombak Susunan Direksi Baru MGPA

Oleh : Hariyanto | Minggu, 23 Januari 2022 - 13:08 WIB

MotoGP
MotoGP

INDUSTRY.co.id - The Mandalika – Menjelang penyelenggaraan MotoGP 2022, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika resmi menetapkan jajaran pengurus baru Mandalika Grand Prix Association (MGPA) yang merupakan bagian dari ITDC Group.

Adapun susunan direksi MGPA yang baru adalah sebagai berikut:

- Direktur Utama Priandhi Satria
- Wakil Direktur Utama Cahyadi Wanda
- Direktur Finance Aji Munarwiyanto
- Direktur Technical and Operation Samsul Purba.

Direktur Utama MGPA Priandhi Satria merupakan sosok yang tidak asing lagi di dunia motorsport. Beliau memiliki pengalaman, jaringan dan rekam jejak yang panjang baik sebagai pebalap, builder, maupun promotor berbagai event balap di tanah air.

Selain aktif di dunia balap, Priandhi Satria juga banyak berkecimpung di dunia media. Tercatat, beliau turut membidangi dan mengembangkan sejumlah perusahaan media ternama di Indonesia, antara lain KOMPAS.TV dan SPORTKU.com.

"MotoGP Grand Prix of Indonesia (MotoGP) 2022 adalah event otomotif roda dua terbesar dunia yang lebih menantang dibandingkan event balap FIM MOTUL Superbike World Championship (WSBK) yang berlangsung November tahun lalu," kata Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer yang dikutip INDUSTRY.co.id, Minggu (23/1/2022).

Oleh karena itu, kata Abdulbar, guna memastikan persiapan berjalan baik dan penyelenggaraan berjalan sukses, ITDC sebagai induk perusahaan MGPA, memandang perlu melakukan penguatan organisasi MGPA dengan melakukan perubahan susunan pengurus.

"Saat ini secara resmi kami telah menetapkan susunan pengurus MGPA yang baru. Susunan pengurus baru ini dipimpin oleh Bapak Priandhi Satria yang memiliki pengalaman dan pemahaman yang luas dalam bidang balap, baik dari segi bisnis, pengorganisasian maupun penyiapan fasilitas fisik," kata Abdulbar

Dengan susunan pengurus MGPA yang baru, Abdulbar optimistis persiapan dan penyelenggaraan seluruh event-event balap di tahun 2022 bisa berjalan dengan lebih baik dan matang.

Sebagai informasi, sepanjang 2022, Pertamina Mandalika Circuit yang berada di The Mandalika akan menjadi tuan rumah sejumlah event balap, antara lain Mandalika MotoGP Official pada 11-13 Februari 2022, MotoGP pada 18-20 Maret 2022, GT World Challenge Asia pada 21-23 Oktober 2022, dan WSBK pada 11-13 November 2022, serta beberapa event internasional maupun nasional lainnya yang dalam tahap finalisasi.

“Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya kepada direksi lama yang telah berhasil menyelenggarakan WSBK 2021 yang merupakan event balap motor kelas dunia pertama yang berlangsung di Indonesia sejak 1997 di Sirkuit Sentul. Kami berharap jajaran pengurus baru MGPA dapat meneruskan prestasi ini dan bahkan memberikan yang lebih bagus lagi. Mari kita jadikan momen ini sebagai tonggak untuk mengharumkan nama Indonesia di kancah balap motor dunia,” tutup Abdulbar.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno saat menghadiri AVPN Abu Dhabi 2024

Rabu, 24 April 2024 - 10:20 WIB

Di Ajang AVPN Abu Dhabi 2024, Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Pariwisata Berkelanjutan Indonesia

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memastikan bahwa praktik-praktik pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan menjadi dasar utama dalam pengembangan…

PT. ESSA Industries Indonesia Tbk

Rabu, 24 April 2024 - 10:15 WIB

PT. ESSA Industries Indonesia Tbk. Catatkan Kinerja Solid di Kuartal Pertama 2024

PT. ESSA Industries Indonesia Tbk. (dahulu PT Surya Esa Perkasa Tbk.) (“ESSA”), perusahaan tercatat yang bergerak di sektor Energi dan Kimia melalui kilang LPG (Liquefied Petroleum Gas)…

Schneider Electric Tekankan Pentingnya Perangkat Lunak, Otomasi & Elektrifikasi

Rabu, 24 April 2024 - 10:09 WIB

Schneider Electric Raksasa Teknologi Industri Otomasi Pamer Inovasi Terbaru di Hannover Messe 2024

Schneider Electric, pemimpin teknologi industri dalam manajemen energi dan otomasi, akan memamerkan inovasi terbaru dalam portofolionya di Hannover Messe, yang mencakup perangkat lunak industri,…

Holding perkebunan PTPN III

Rabu, 24 April 2024 - 10:02 WIB

Bikin Tenang Masyarakat! Pabrik Gula SGN Siap Giling Tebu Tahun Ini

Sinyal kelangkaan gula konsumsi di dalam negeri mulai membuat masyarakat khawatir. Defisit produksi gula konsumsi nasional, tekanan geopolitik yang semakin meningkat serta penguatan mata uang…

Honda Motor Co. Ltd

Rabu, 24 April 2024 - 09:51 WIB

Wow, Penjualan Mobil Honda Melesat pada Maret 2024

PT Honda Prospect Motor mencatat penjualan retail sebanyak 10.706 unit pada bulan Maret 2024, atau meningkat sebesar 19% dibandingkan bulan sebelumnya. Penjualan Honda tersebut didukung peningkatan…