Perdagangan Berjangka Komoditi Capai 5 Juta Lot Lebih, ICDX Optimis Mampu Tumbuh Hingga 37 Persen di 2022  

Oleh : Hariyanto | Rabu, 12 Januari 2022 - 14:54 WIB

Vice President of Membership ICDX, Yohanes F. Silaen
Vice President of Membership ICDX, Yohanes F. Silaen

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pada Pembukaan Perdagangan Berjangka Komoditi 2022 yang diselenggarakan oleh ICDX (3/1/2022), tercatat sepanjang 2021 volume Perdagangan Berjangka Komoditi di ICDX mencapai lebih dari lima juta lot, dengan total nilai transaksi yang mencapai lebih dari Rp7.400 Triliun. Angka ini menunjukkan pertumbuhan jika dibandingkan tahun sebelumnya 2020.
 
“Melihat pertumbuhan ini, kami optimis tahun ini dapat mencapai pertumbuhan Perdagangan Berjangka Komoditi hingga 37% dari tahun 2021. Sejumlah rencana strategis telah ICDX siapkan untuk mendorong transaksi Perdagangan Berjangka Komoditi, termasuk menambah jumlah pialang dan pedagang yang tergabung dalam ekosistem kami,” ujar Vice President of Membership ICDX, Yohanes F. Silaen yang dikutip INDUSTRY.co.id, Rabu (12/1/2022).
 
Sementara, Plt. Kepala BAPPEBTI, Kementerian Perdagangan, Indrasari Wisnu Wardhana mengharapkan agar ICDX dapat terus berinovasi dalam mengembangkan kontrak-kontrak untuk menarik para pelaku usaha melakukan hedging, dan berinvestasi di Bursa Berjangka yang dapat meningkatkan transaksi multilateral.
 
Lebih lanjut, Yohanes menyampaikan bahwa tahun ini ICDX akan meluncurkan setidaknya 20 kontrak baru yang masih menunggu persetujuan BAPPEBTI. Salah satunya adalah kontrak karet. ICDX melihat kontrak baru ini akan menjadi salah satu pendorong pertumbuhan Perdagangan Berjangka Komoditi ICDX di 2022. Karet sendiri merupakan salah satu komoditas terbesar Indonesia setelah minyak sawit. 
 
Selain itu, dengan telah diberikannya mandat untuk ICDX menyelenggarakan Pasar Fisik Emas Digital pada tahun lalu juga menjadi faktor lain yang akan mendorong pertumbuhan Perdagangan Berjangka Komoditi tahun ini.

“Kami menargetkan akan ada lima pedagang emas fisik secara digital yang terdaftar dalam ICDX untuk semester pertama 2022. Dengan terdaftarnya pedagang emas digital di ICDX akan memberikan transparansi harga, dan keamanan bagi pelanggan,” tambah Yohanes.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Sabtu, 27 April 2024 - 03:00 WIB

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menerima aspirasi dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI), terkait keberadaan UU No.7 Tahun 2014 tentang Perdagangan,…

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…