INKOPASS Sambut Baik Langkah Presiden Jokowi Atasi Harga Minyak Goreng

Oleh : Hariyanto | Minggu, 09 Januari 2022 - 11:59 WIB

Andrian Lame Muhar Ketua bidang INKOPPAS
Andrian Lame Muhar Ketua bidang INKOPPAS

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Masih bertahan tinggi harga-harga kebutuhan pokok di berbagai daerah membuat pemerintah segera mengambil kebijakan terkait kebutuhan  ekonomi di pasar-pasar tradisional.

Hal ini menjadi perhatian Presiden Joko Widodo dalam memberikan perintah kepada Kementerian Perdagangan  terkait harga minyak goreng di pasaran masih sangat tinggi.

Ketua Hubungan Antar Lembaga INKOPASS Andrian Lame Muhar, SE,  Msi,  menyambut baik sikap Presiden Joko Widodo terkait kenaikan sejumlah bahan makanan pokok, seperti minyak goreng.

“Saya dengar pemerintah, atas perintah Presiden Joko Widodo, Kemendag mulai meluncurkan program harga minyak goreng dengan harga Rp14.000.  Itu hal positif,” ujar Andrian yang dikutip INDUSTRY.co.id, Minggu (9/1/2022).

Andrian pun mengapresiasi Presiden Jokowi yang cepat merespon persoalan tersebut. “Presiden merespon cukup baik, dengan adanya sembako naik, beliau meminta kemendag membantu masyarakat di bawah agar harga stabil,” tandasnya.

Menurut Andrian, Presiden juga tegas agar semua kementerian terkait merespon hal itu agar harga kebutuhan cepat turun. “Mudah-mudahan semua bisa berjalan dengan baik,” urainya.

Andrian kemudian mengungkapkan beberapa hal yang harus diperhatikan agar harga kebutuhan pokok kembali stabil.

Pertama, pemerintah harus memiliki data, barang mana di pasar yang harganya melambung tinggi. Kedua, pemerintah harus punya langkah kongkrit untuk menurunkan harga tersebut serta ketersediaan barang jangan sampai langka.

“Pemerintah punya kekuatan dan regulasi untuk melakukan hal itu. Terutama untuk barang dari dalam negeri. Kalau barang dari luar negeri, memang harganya sudah diatur dari pihak luar negeri,” cetusnya.

Namun, ucapnya, pemerintah harus punya cara dan langkah dalam membina hubungan bilateral dengan negara pengimpor tersebut agar harganya bisa murah.

Oleh karena itu, lanjut Andrian, INKOPASS terus mendorong pemerintah agar melakukan tindakan cepat dan terukur untuk menanggulangi lonjakan harga kebutuhan pokok tersebut.

“Saya akui, INKOPASS sudah berusaha mencari sumber barang yang murah dan berkualitas. Sehingga bisa diborong INKOPASS dan dilepas ke anggota,” paparnya.

Andrian berharap apa yang disuarakan INKOPASS ditanggapi dengan baik oleh pemerintah, yaitu  dengan membantu pedagang pasar, sehingga pedagang mendapatkan harga kebutuhan pokok yang terjangkau.

“Sehingga pedagang tidak kesulitan menjual barangnya. Dan pelanggan bisa membeli dengan harga terjangkau.  Mudah-mudahan pemerintah konsen akan hal itu,” tukasnya.

Dia mengakui, INKOPASS dan pemerintah mulai bersinergi. INKOPASS, sambungnya, mendapatkan sumber barang yang murah. "Artinya, dengan harga terjangkau, barang tersebut kemudian disalurkan ke anggota INKOPASS melalui operasi pasar dan unit usaha, " Pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua Umum Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) Edy Suyanto

Rabu, 24 April 2024 - 17:30 WIB

Asaki Ucapakan Selamat & Sukses untuk Prabowo - Gibran, Yakin Kebijakan Harga Gas Murah Dilanjutkan

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mengucapkan selamat dan sukses kepada Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Kerjasama Fasset dan MBSB

Rabu, 24 April 2024 - 16:33 WIB

Fasset dan MBSB Jajaki Solusi Perbankan Berbasis Blockchain di Malaysia

Penyedia platform aset digital, Fasset menandatangani LOI dengan Malaysia Building Society Berhad (MBSB) pada KTT KL20, Senin, 22 April 2024. Kemitraan ini menandai masuknya Fasset ke Malaysia,…

Cerita sukses trading forex untuk pemula dari Didimax.

Rabu, 24 April 2024 - 16:13 WIB

Rahasia Sukses Trading Forex Untuk Pemula

Sudah ratusan ribu trader yang mendapatkan edukasi dari Didimax dan telah mencapai kemajuan luar biasa dalam tujuan financial mereka.

BRI pastikan narasi ini hoax

Rabu, 24 April 2024 - 15:35 WIB

BRI Pastikan Hoax Berita Uang Nasabah Hilang Akibat Bansos Saat Pemilu

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) kembali diterpa hoax. Itu dipastikan narasi di media sosial tidaklah benar.

Prabowo dan Gibran (foto Istimewa)

Rabu, 24 April 2024 - 13:06 WIB

KPU: Prabowo-Gibran, Presiden & Wapres Terpilih

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka secara sah dan resmi ditetapkan sebagai pasangan Presiden dan Wakil Presiden RI untuk Tahun 2024-2029. Ketetapan tersebut disampaikan langsung oleh…