Menpora Imam Pastikan Keberanjutan Asian Games 2018

Oleh : Herry Barus | Kamis, 17 Mei 2018 - 11:34 WIB

Presiden Jokowi (Foto Setkab)
Presiden Jokowi (Foto Setkab)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Pemuda dan Olah Raga Imam Nahrawi menegaskan pelaksanaan Asian Games akan terus berlanjut meski terjadi sejumlah serangan teror di Indonesia.

"Harus tetap berjalan dalam kondisi apa pun, tidak boleh mundur sejengkal pun," kata Imam di lingkungan Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (16/5/2018)

Asian Games akan dilaksanakan pada 18 Agustus 2018 - 2 September 2018 di Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Provinsi Sumatera Selatan, Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Banten.

"Ini langkah proaktif dan keseriusan dari pemerintah khususnya bapak Presiden (Joko Widodo), dimana di istana pun kita tunjukkan maskot-maskot yang akan memberikan warna sekaligus inspirasi bagi seluruh penyelenggaran dan atlit Asian Games," tambah Imam.

Di beberapa lokasi di kompleks istana kepresidenan terpasang sejumlah maskot Asian Games yaitu Bhin Bhin, seokor burung Cendrawasih berwarna kuning mengenakan rompi dengan motif Asmat dari Papua; Atung, seokor rusa Bawean warna cokelat yang mengenakan sarung dengan motif tumpal dari Jakarta dan Kaka, seekor badak bercula satu yang mengenakan pakaian tradisional dengan motif bunga khas Palembang.

"Patung-patung maskot ini sesungguhnya dalam rangka terus mengajak kita semua bahwa Asian Games harus tetap berjalan dalam kondosi apa pun karena semangatnya sudah ditunjukkan," tambah Imam.

Promosi lain juga dilakukan dalam bentuk "branding" mobil para pejabat.

"Aparat keamanan tetap bersiap siaga dan tentu kita akan menerapkan standar profesional yang telah ditetapkan, sebelum (terjadi teror) pun koordinasi pengawasan berjalan dengan baik dan semua disampaikan kepada ASEAN maupun negara peserta," ungkap Imam.

Menurut Imam, Asian Games masih tiga bulan dan sebentar lagi masuk ke bulan Ramadhan sehingga menjadi momentum untuk beribadah.

"Apalagi orang yang beragama pasti menghormati semua, ini jadi hajat Asia dan kita menghormati setiap tamu yang datang, dari negara mana pun Arab Saudi, Yaman, Afghanistan, Pakistan akan kita terima dengan baik dan kita harus menyiapkan itu dengan baik," ungkap Imam.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Jumat, 26 April 2024 - 06:47 WIB

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Grup RS Siloam, National University of Singapore (NUS) Yong Loo Lin School of Medicine, dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology (MRIN) menjalin kerjasama strategis untuk memajukan penelitian…

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Jumat, 26 April 2024 - 06:39 WIB

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menghadiri agenda halalbihalal Himpunan Pengembang Jalan Indonesia (HPJI) di Jakarta, Kamis (25/4). Hadir mendampingi Menteri…

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.