Masyarakat Tionghoa Harapkan Djarot- Sihar Permudah Perizinan

Oleh : Herry Barus | Jumat, 16 Februari 2018 - 19:13 WIB

Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Sitorus (Foto Dok Industry.co.id)
Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Sitorus (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Medan- Masyarakat Tionghoa mengharapkan pasangan calon gubernur Sumatera Utara, Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus, mampu mempermudah urusan dan perizinan usaha di provinsi ini.

Harapan itu disampaikan salah seorang tokoh etnis Tionghoa Tan Sri Chandra kepada Djarot Saiful Hidayat ketika menghadiri perayaan Imlek 2569 di Medan, Jumat (16/2/2018)

Selama ini kalangan etnis Tionghoa banyak bergerak dalam industri dan jasa berkaitan dengan perizinan yang menjadi kewenangan pemerintah.

Oleh karena itu, pihaknya mengharapkan pasangan Djarot-Sihar mampu membawa membuat berbagai proses perizinan menjadi mudah dan transparan di Sumut.

Menanggap harapan itu, Djarot Syaiful Hidayat mengatakan bahwa aspirasi warga komunitas Tionghoa tersebut sejalan dengan "tagline" pasangan Djarot Syaiful Hidayat-Sihar Sitorus.

Untuk itu pasangan cagub-cawagub yang didukung PDI Perjuangan dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut ingin mengubah pameo Sumut yang selama ini dipelesetkan "Semua Urusan Melalui Uang Tunai" menjadi "Dua Urusan Musti Tuntas".

Secara khusus, Djarot Saiful Hidayat menjelaskan, selain perizinan yang semakin mudah dan transparan, pihaknya juga akan memokuskan program pembangunan untuk membantu empat aktivitas utama masyarakat yakni petani, guru, nelayan dan buruh.

Untuk kalangan guru, pihaknya akan melaksanakan program yang memperhatikan kesejahteraan tenaga kependidikan tersebut, termasuk meningkatkan komptensi guru.

Demikian juga dengan perhatian atas kesejahteraan para petani, buruh dan nelayan, dengan menyediakan dan membantu berbagai kebutuhan dalam operasionalnya.

"Kita yakin perubahan akan terwujud karena potensi di Sumut luar biasa kaya. Yang penting semua urusan mudah dan transparan," ujar Djarot Syaiful Hidayat. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Prof. Budi Soesilo Supanji

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:48 WIB

President University Perkenalkan Budaya Indonesia di East-West Center AS

Ketua Yayasan President University Prof Budi Susilo Supanji akan bertolak ke Amerika Serikat (AS) dalam rangka menghadiri undangan East-West Center yang dibangun oleh Presiden John F Kennedy…

Penandatangan perjanjian kerjasama PT Easterntex dengan PLN

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:46 WIB

Dukung Upaya Penggunaan Energi Bersih, PT Easterntex Beralih Menggunakan Listrik Dari PLN

PT Easterntex telah beralih dari penggunaan listrik yang berasal dari pembangkit milik pribadi menjadi menggunakan listrik yang disuplai oleh PT PLN (Persero) dengan kapasitas sebesar 15 Megawatt…

PT Pamapersada Nusantara Jalin Kerjasama Dengan PT Pelita Air Service

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:37 WIB

Fasilitasi Perjalanan Dinas Karyawan, PT Pamapersada Nusantara Jalin Kerjasama Dengan PT Pelita Air Service

PT Pamapersada Nusantara dan Pelita Air Service melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama terkait sarana transportasi pesawat untuk karyawan PAMA Group dalam melaksanakan perjalanan…

IFG Life

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:22 WIB

Sabet Penghargaan Asuransi, IFG Life Tegaskan Komitmen Pulihkan Kepercayaan Publik

Dalam menjalankan bisnisnya, IFG Life menjunjung tinggi tata kelola yang baik dan manajemen risiko yang kuat dan penuh kehati-hatian. Perusahaan juga mengoptimalkan pemanfaatan teknologi untuk…

Group Order Sekarang Bisa Langsung Split Bill dan Pengembalian Dana 100% untuk Dine-in Voucher

Selasa, 19 Maret 2024 - 15:12 WIB

GrabFood Hadirkan Fitur Pendukung Baru: Group Order Sekarang Bisa Langsung Split Bill dan Pengembalian Dana 100% untuk Dine-in Voucher

Grab, superapp terkemuka di Asia Tenggara, hadirkan ragam fitur pendukung baru yang memanjakan pengguna layanan GrabFood untuk menikmati makanan dengan lebih praktis dan terjangkau. Untuk pemesanan…