Djarot Bakal Terapkan Sistem Ganjil-genap untuk Motor

Oleh : Irvan AF | Rabu, 21 Juni 2017 - 20:26 WIB

Ilustrasi angkutan motor saat Lebaran. (Ulet Ifansasti/Getty Images)
Ilustrasi angkutan motor saat Lebaran. (Ulet Ifansasti/Getty Images)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana memberlakukan kebijakan plat nomor ganjil genap untuk kendaraan sepeda motor yang melintas di wilayah ibu kota.

"Mengenai aturan ganjil genap untuk sepeda motor, sekarang harus kami kaji dulu. Kami harus pertimbangkan kemungkinan-kemungkinannya," kata Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu.

Menurut mantan Wali Kota Blitar itu, kajian tersebut dilakukan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya. Sebelum benar-benar diterapkan, semua aspeknya harus dipertimbangkan terlebih dahulu.

Saat ini, dia mengatakan jumlah sepeda motor yang lalu-lalang di wilayah DKI Jakarta sudah terlalu banyak, sehingga penggunaannya harus segera dikendalikan sebelum jumlahnya terus bertambah banyak.

"Jumlah sepeda motor di Jakarta sekarang ini sudah terlalu banyak. Jadi, harus dikendalikan penggunaannya. Aturan ganjil genap itu kan sudah lebih dulu diterapkan untuk mobil. Selanjutnya tinggal diterapkan untuk sepeda motor," ujar Djarot.

Lebih lanjut, dia menuturkan keberadaan sepeda motor saat ini sudah menjadi salah satu penyebab terjadinya kemacetan arus lalu lintas di Kota Jakarta. Oleh karena itu, jumlah sepeda motor harus mulai dibatasi.

Selain mengurangi kemacetan arus lalu lintas, dia mengungkapkan tujuan pemberlakuan aturan ganjil genap untuk sepeda motor adalah mengurangi penggunaan kendaraan pribadi di wilayah ibukota.

"Sebetulnya tujuan penerapan ganjil genap untuk motor itu sudah jelas. Sama halnya seperti mobil, yaitu untuk mengurangi penggunaan kendaraan pribadi. Namun yang penting sekarang harus dikaji dulu mengenai rencana penerapannya," ungkap Djarot.(ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…

Siloam Hospitals

Sabtu, 27 April 2024 - 06:37 WIB

Siloam Hospitals Mempertahankan Pertumbuhan dan Melayani Lebih dari 1 Juta Pasien di Kuartal Pertama 2024

Siloam mengumumkan kinerja keuangan dan operasional untuk kuartal pertama tahun 2024. Perseroan mengawali tahun 2024 dengan pertumbuhan yang berkelanjutan dan telah melayani lebih dari 1 juta…

Viya Arsa Wireja Head of Communication Panasonic Gobel Indonesia bersama terdampak Gempa Cianjur

Sabtu, 27 April 2024 - 06:36 WIB

Hadirkan Solusi Bagi Masyarakat Terdampak Gempa, Panasonic GOBEL Donasikan Ratusan Solar Lantern

PT Panasonic Gobel Indonesia (PGI) kembali merealisasikan program globalnya untuk memberikan kontribusi terhadap kemajuan, perkembangan dan kesejahteraan masyarakat melalui operasional bisnisnya…

RUPS-LB Transpower

Sabtu, 27 April 2024 - 06:13 WIB

PT Trans Power Marine Bagikan Dividen 63 Persen

Selama tahun 2023, kondisi perekonomian global masih menghadapi tekanan yang cukup signifikan, dihadapkan oleh tingginya tingkat inflasi dan era suku bunga tinggi, yang menyebabkan ketidakpastian…

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…