Duta Besar Negara Sahabat Jalin Kerja Sama dengan Bakamla RI

Oleh : Herry Barus | Kamis, 09 Desember 2021 - 04:30 WIB

Kepala Bakamla RI Dr. Aan Kurnia
Kepala Bakamla RI Dr. Aan Kurnia

INDUSTRY.co.id -  Jakarta--- Memperkuat hubungan kerja sama internasional, Kepala Bakamla RI Dr. Aan Kurnia menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Yunani untuk RI, dan Duta Besar RI untuk Yunani, di Markas Besar Bakamla RI, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin (7/12/2021).

Kepala Bakamla RI yang didampingi oleh Deputi Informasi, Hukum dan Kerja Sama (Inhuker) Bakamla RI Laksda Bakamla Drs. I Putu Arya Angga S., menyambut hangat Duta Besar Yunani untuk RI H.E. Apostolos Baltas, dan Duta Besar RI untuk Yunani Y.M. Bebeb Djundjunan. Kedatangan Duta Besar diawali dengan penyambutan tradisi Jajar Kehormatan Bakamla RI.

Pertemuan kehormatan ini bertujuan untuk membahas upaya peningkatan kerja sama antara Bakamla RI dan Yunani melalui Hellenic Coast Guard (HCG). Hal ini berdasarkan Letter of Intent (LoI) yang telah ditandatangani oleh kedua instansi pada tahun 2018 silam.

Dalam catatan dispen TNI dan Humas Bakamla, adapun beberapa poin pembicaraan yang dibahas terkait kerja sama yang dapat terwujud antara Bakamla RI dan HCG di masa mendatang. Tidak hanya terbatas pada pertukaran informasi antar instansi, pertemuan konsultasi tahunan antar kedua kepala instansi, namun juga peningkatan kapasitas personel melalui pelatihan dan pertukaran pengalaman antar personel kedua instansi. Rencana kunjungan kerja Kepala Bakamla RI ke Kantor Pusat HCG di Yunani pada tahun 2022 juga turut dibahas. Hal tersebut dilakukan dalam rangka studi banding, dan juga keikut sertaan Yunani dalam kegiatan Heads of Asian Coast Guard Agencies Meeting (HACGAM) di tahun 2022.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BRI insurance siap melesat

Kamis, 18 April 2024 - 16:22 WIB

BRI Insurance Siap Melesat Dahsyat di HUT ke 35

PT. BRI Asuransi Indonesia yang dikenal BRI Insurance merayakan hari ulang tahunnya yang ke 35 dengan mengusung tema "Melesat Dasyat".

KoinWorks Group Melaporkan Profitabilitas Untuk Dua Lisensi Bisnis

Kamis, 18 April 2024 - 15:09 WIB

Top! KoinWorks Group Melaporkan Profitabilitas Untuk Dua Lisensi Bisnis

Jakarta- KoinWorks Group mengumumkan status profitabilitas untuk dua lisensi legalnya, yaitu BPR KoinWorks Sejahtera Annua (KoinWorks Bank) dan Lunaria Annua Teknologi (LAT).

KOLTIVA

Kamis, 18 April 2024 - 14:31 WIB

KOLTIVA Luncurkan Teknologi EUDR Untuk Bisnis Berkelanjutan Siap Hadapi Peraturan Global Bebas-Deforestasi Uni Eropa

KOLTIVA, perusahaan teknologi global rintisan terkemuka dengan lebih dari 11 tahun pengalaman di bidang pertanian berkelanjutan dan ketertelusuran rantai pasok di 61 negara, meluncurkan Solusi…

Pupuk Indonesia

Kamis, 18 April 2024 - 13:42 WIB

Pupuk Indonesia Gunakan Snowflake Data Cloud untuk Transformasi Produksi Pertanian Nasional

Pupuk Indonesia memilih Snowflake Data Cloud untuk memenuhi kebutuhan infrastruktur data yang meningkat tajam terkait penyediaan teknologi pertanian cerdas terkini kepada lebih dari 95.000 petani…

Candi Borobudur

Kamis, 18 April 2024 - 10:50 WIB

Dahsyat! Perputaran Ekonomi di Sektor Parekraf Selama Libur Lebaran Capai Rp369,8 Triliun

Peningkatan pergerakan masyarakat saat momen mudik dan libur lebaran tahun ini memberikan dampak yang cukup signifikan terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dengan perputaran ekonomi…