Dirut PIS Raih Penghargaan Sosok Pelopor Pengembangan Kinerja Bisnis Berstandar Global

Oleh : Hariyanto | Jumat, 03 Desember 2021 - 17:55 WIB

Dirut PIS Erry Widiastono
Dirut PIS Erry Widiastono

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Pertamina International Shipping (PIS) kembali berhasil mendapatkan penghargaan di ajang Gatra Awards 2021 Kategori Ekonomi “Sosok Pelopor Pengembangan Kinerja Bisnis dan Reorganisasi Korporasi Berstandar Global” yang diterima langsung oleh Direktur Utama PIS.

Ajang yang bertajuk “Ikon Apresiasi Prestasi Anak Negeri di Masa Pandemi” di gelar secara hybrid pada Rabu (1/12/2021).

Ajang penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi kepada lembaga pemerintahan, baik tingkat pusat dan daerah, korporasi, hingga personal dari berbagai bidang atas kiprahnya melakukan berbagai terobosan dalam membantu pemerintah dan masyarakat sehingga tetap tegar dan kuat menghadapi hantaman "badai" pandemi Covid-19.
 
“Penghargaan ini dijadikan momentum positif utk SH IML siap melangkah di tahun 2022, kita secara bersama-sama dapat terus mengedepankan pola kerja yang efektif dan efisien serta mencapai target-target yang telah ditetapkan oleh Pemegang Saham” ungkap Direktur Utama PIS, Erry Widiastono yang dikutip INDUSTRY.co.id, Jumat (3/12/2021).

PIS sejak berdiri hingga di tengah situasi pandemi saat ini telah berhasil menorehkan beberapa prestasi baik dari sisi korporasi maupun armada. Di tahun 2021, PIS telah berhasil membawa teknologi green shipping ke industri maritim nasional, go digitalisasi dalam pelaksanaan kegiatan bisnis perusahaan, penambahan rute pelayaran serta tercapainya pemenuhan komponen Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebagai bentuk dukungan pemulihan ekonomi nasional.
 
PIS pada Q3 tahun 2021 telah berhasil mencapai EBITDA YTD per Agustus 2021 sebesar 340.17 Million USD. Selain itu, PIS berhasil menggarap market external sebesar 5,3% dari total revenue sehingga PIS mengalami peningkatan revenue sebesar 116% dibandingkan dengan tahun 2020. Saat ini PIS berhasil memperluas market international melalui charter out sebesar USD20 juta. 

Lalu, dari sisi armada PIS menghadirkan beberapa teknologi kapal yang ramah lingkungan (Green Shipping) seperti Stern Tube Air Seal Type untuk menghindari kebocoran bahan bakar kapal, lalu ada juga teknologi Oily Water Separator(OWS) yang berfungsi untuk memisahkan air dengan minyak mencegah pencemaran. Hal ini merupakan bentuk kontribusi PIS dalam mewujudkan Green Shipping Company.
 
“Kinerja kita bersama pada Tahun 2021 yang diapresiasi oleh pihak eksternal ini harus lebih bisa memacu kita untuk terus tumbuh berkembang secara bisnis dan memberikan dampak terhadap pemulihan ekonomi nasional saat ini” tambah Erry..

Beberapa prestasi lainnya yang berhasil ditorehkan yakni melalui inovasi dengan hadirnya program aplikasi yang sudah diterapkan seperti Fleet Management Dashboard dan Fleet Digital Control Room yang dapat memantau pengelolaan kapal secara fleksibel sehingga mengefektifkan dan mengefisienkan operasi bisnis Perusahaan khususnya pada Direktorat Armada PIS.

Selain itu, sepanjang tahun 2021 ini PIS berhasil mencatatkan sebesar 32,4 % penggunaan komponen dalam negeri, di mana hal ini telah melebihi nilai minimum yang harus dipenuhi yaitu 30%. Hal tersebut menjadi motivasi bagi perusahaan untuk terus konsisten dalam upaya meningkatkan nilai TKDN sebagai bentuk dukungan terhadap percepatan pemulihan ekonomi nasional.
 
Erry berharap PIS semakin menunjukkan kinerja yang baik untuk menghadapi tantangan pada tahun 2022 hingga mendatang yang akan semakin menantang, harus tetap mempertahankan kerjasama yang solid dari seluruh jajaran Perwira PIS agar kita dapat menjadi lokomotif terdepan untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi nasional serta memberikan bukti nyata dalam mewujudkan aspirasi Pertamina pada Tahun 2024 menjadi perusahaan energi global terdepan dengan nilai  pasar USD 100 miliar.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gili Trawangan, Lombok, Nusa Tenggara Barat

Selasa, 23 April 2024 - 14:13 WIB

Perjalanan Sastra Agoda: Tujuh Destinasi Sempurna yang Membuat Cerita Lebih Hidup

Dalam rangka merayakan Hari Buku Sedunia, Agoda mengubah perjalanan fantasi menjadi petualangan nyata, mengundang para penggemar sastra untuk menjelajahi lokasi-lokasi inspiratif dari buku-buku…

Acer serahkan bibit mangrove ke SeaSoldier di Tanggerang

Selasa, 23 April 2024 - 13:59 WIB

Acer Indonesia Tanam Ribuan Mangrove

Sebagai bentuk perwujudan komitmen berkelanjutan perusahaan dalam melestarikan lingkungan, Acer Indonesia hari ini memulai penanaman ribuan mangrove, yang merupakan bagian dari rangkaian perayaan…

Bitcoin

Selasa, 23 April 2024 - 13:56 WIB

Kenapa Harga Bitcoin Selalu Fluktuasi? Inilah 7 Alasan Utamanya!

Harga Bitcoin dipasaran selalu mengalami perubahan. Kondisi naik dan turun harga Bitcoin ini tentunya menjadi pekerjaan rumah bagi para investor untuk menganalisa setiap perubahan dan mencari…

Presiden Prabowo dan Wapres Gibran

Selasa, 23 April 2024 - 13:08 WIB

Hormati Putusan MK, Persis Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran

Usai melalui berbagai rangkaian sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU), Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK RI) memutuskan sengketa Pemilihan Presiden 2024 yang menolak permohonan…

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Selasa, 23 April 2024 - 12:31 WIB

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meninjau pembangunan Proyek Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) Bayung - Lencir - Tempino Seksi 3 garapan PT Hutama Karya (Persero)…