Keren! Pensiunan TNI Berwirausaha Toko Indogrosir untuk Permudah Akses Warga

Oleh : Kormen Barus | Sabtu, 05 Desember 2020 - 07:06 WIB

Letkol (Purn) Darmawan yang baru saja pensiun dari TNI-AD yang berdinas terakhir sebagai Wakil Kepala Pembekalan Angkut Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Wakabekang Kostrad), memutuskan untuk membuka usaha toko
Letkol (Purn) Darmawan yang baru saja pensiun dari TNI-AD yang berdinas terakhir sebagai Wakil Kepala Pembekalan Angkut Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Wakabekang Kostrad), memutuskan untuk membuka usaha toko

INDUSTRY.co.id,  Cibinong – Letkol (Purn) Darmawan yang baru saja pensiun dari TNI-AD yang berdinas terakhir sebagai Wakil Kepala Pembekalan Angkut Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Wakabekang Kostrad), memutuskan untuk membuka usaha toko agar warga sekitar rumah tidak perlu jauh-jauh mencari supermarket untuk membeli sembako dan kebutuhan sehari-hari lainnya.
 
Alumni Akabri Angkatan Darat Tahun 1986 tersebut membuka toko Warung Mantap Sejahtera kerjasama antara Bank Mandiri Taspen (Mantap) dan Toko Mandiri Indogrosir (TMI), dikarenakan Bank Mantap memberikan kemudahan baik dari sisi modal dan pelatihan serta harga-harga yang diberikan pihak TMI relatif lebih terjangkau daripada supermarket pada umumnya.
 
“Sebagai purnawirawan TNI saya merasa sangat terbantu oleh pihak Bank Mantap dan TMI, dengan modal Rp. 50 Juta saya mendapatkan paket Gold yaitu dengan benefit 700 item dagangan dengan senilai Rp. 33 Juta, dengan luas toko minimal 3X5 M2 serta peralatan-peralatan penunjang toko seperti 8 rak display, 1 sunmi POS dan 1 scanner”, ujar Darmawan.

Darmawan pun berharap rekan-rekan purnawirawan dari Angkatan Darat, Laut dan Udara dapat mengikuti jejaknya, karena ini merupakan tindaklanjut kegiatan sehari-hari yang produktif sebagai pensiunan dan tidak perlu memerlukan modal yang sangat besar dalam berwirausaha.
 
Disaat yang sama Chief Finance Officer (CFO) Bank Mantap Fajar Ari Setiawan menambahkan, ini merupakan toko yang ke-3 (tiga) semenjak diresmikannya program ini pada tanggal 5 November 2020 lalu. Animo program ini cukup banyak terutama dari daerah Sulawesi dan Sumatera dan semua dalam tahap pengajuan, semoga dengan proses yang mudah para pensiunan tersebut segera berwirausaha toko ini.
 
”Pak Darmawan adalah pensiunan dari pihak TNI yang pertama mengikuti program Warung Mantap Sejahtera ini, kami memberikan apresiasi kepada beliau yang ingin tetap produktif dimasa pensiun, semoga ini sebagai titik awal untuk program Warung Mantap Sejahtera serta disambut baik oleh purnawirawan TNI yang lainnya yang ingin berwirausaha dimasa pensiun”, tutur Fajar.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi tiket

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:49 WIB

Jangan Kelewatan, Ini 10 Tips Mendapatkan Tiket dan Voucher Belanja Online!

Berbelanja online telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, menawarkan kemudahan, variasi produk, dan tentu saja, kesempatan untuk menghemat uang melalui tiket dan voucher serta…

Renos

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:36 WIB

Cari Furnitur dan Elektronik Rumah yang Murah? Datang ke Event Renos Gebyar Ramadhan Saja!

Di era yang serba cepat ini, mencari furnitur dan elektronik untuk rumah tidak lagi memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Mulai dari mencari furnitur untuk kamar hingga elektronik rumahan…

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan membidik sektor pertanian melalui BSI Mitra Plasma Sawit. Kunjungan dilakukan ke salah satu kebun sawit di Sumatera.

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:20 WIB

Dorong Sustainable Banking, BSI Dukung Pembiayaan Sawit Bagi Petani Plasma

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan…

Ilustrasi perumahan

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:16 WIB

Terdepan di Wilayah Jabodetabek, Bogor Catat Selisih Pertumbuhan Harga Hunian Tertinggi

Tren harga rumah di Indonesia mengalami peningkatan tahunan sebesar 2,4 persen pada bulan Februari 2024 dibandingkan sejak Februari 2023. Rumah123 mencatat Bogor mengalami kenaikan harga hunian…

Bank Tabungan Pensiun Nasional Tbk (BTPN)

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:44 WIB

Bank BTPN Akuisisi Dua Perusahaan Pembiayaan PT Oto Multiartha dan PT Summit Oto Finance

Akuisisi OTO dan SOF jadi tonggak penting bagi Bank BTPN dalam mendorong inovasi produk dan layanan yang semakin relevan dengan kebutuhan perbankan dan pembiayaan masyarakat Indonesia.