Kementerian ESDM Jaring Inovator Muda Lewat Program #ESDMChallenge2020

Oleh : Hariyanto | Minggu, 16 Agustus 2020 - 17:37 WIB

Program #ESDMChallenge2020
Program #ESDMChallenge2020

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menjaring para inovator muda melalui program bertajuk #ESDMChallenge2020. Program ini sebagai bentuk apresiasi sekaligus mewadahi generasi milenial khususnya mahasiswa yang memiliki ide, inovasi dan rencana aksi yang aplikatif guna menjawab tantangan sektor energi dan sumber daya mineral di masa mendatang.

"Ada empat hal yang harus dimiliki anak muda, yaitu optimis yang melahirkan kreativitas. Kreativitas yang melahirkan inovasi dan inovasi yang melahirkan produktivitas," kata Staf Ahli Menteri (SAM) Bidang Lingkungan Hidup dan Tata Ruang Kementerian ESDM Saleh Abudurrahman membuka acara presentasi TOP 10 #ESDMChallenge2020 secara virtual yang disiarkan live melalui kanal Youtube KementerianESDM, Jumat (14/8/2020).

Sikap optimisme, sambung Saleh, dibangun atas dasar proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia yang tumbuh stabil di angka 6-7 persen dan diproyeksikan menempati posisi 4 teratas di dunia pada tahun 2050. "Ini hasil proyeksi PricewaterhouseCoopers (PwC) dan Wood Mawood Mackenzie (2017)," ungkap Saleh.

Saleh mengungkapkan, peluang meningkatkan pertumbuhan ekonomi didapat dari adanya transformasi penggunaan energi fosil menuju ke energi terbarukan dan mulai pesat sejak Protokol Kyoto di tahun 1997. Hal ini berbanding lurus dengan ide dan inovasi yang dihadirkan oleh para finalis ESDM Energy Challenge 2020. 

"Saya lihat dari 10 finalis yang lolos seleksi ini banyak konsentrasi ke pengembangan EBT. Bagus sekali. Setidaknya kita sudah melihat prospek pertumbuhan ekonomi ini pada EBT dan efisiensi energi, terumasuk penggunaan kendaraan listrik," ungkap Saleh.

Kendati begitu, Saleh tak menampik potensi sumber energi fosil di Indonesia yang masih cukup besar. Dalam paparannya disebutkan bahwa Indonesia memiliki potensi sumber daya batubara sebesar 149 miliar ton dengan nilai cadangan sebesar 37,60 miliar ton. "Begitu pula minyak dan gas bumi, kita masih menyimpan potensi besar dengan memiliki 128 cekungan hidrokarbon. Ini optimisme lain yang harus ada," kata Saleh.

Adapun untuk potensi EBT sendiri, Indonesia akan mengoptimalkan pemanfaatan panas bumi, matahari, angin, air, sampah, dan biomassa. "Ini prospek besar apalagi perkembangan teknologi sangat pesat dan harga listriknya makin lama makin ekonomis," tutur Saleh.

Untuk mencapai ketahanan energi nasional, Pemerintah mengajak para generasi muda mampu menjawab tantangan tersebut dengan menjadikan sumber daya energi sebagai modal pembangunan, meningkatkan produksi dan efisiensi harga migas, mempercepat akses dan infrastruktur energi, mengendalikan impor Bahan Bakar Minyak dan Liquefied Petroleum Gas, serta pengembangan EBT.

Tantangan lain yang harus dihadapi adalah harga EBT, konservasi dan efisiensi energi, pengusaan ilmu pengetahuan teknologi, pemahaman geopolitik dan lingkungan hidup serta pengelolaan cadangan energi nasional. 

"Jika kita sudah melalui tantangan ini akan mengubah paradigma pengelolaan energi sehingga bisa memberikan nilai tambah dan penggunaan teknologi dalam negeri," kata Saleh.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

 PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA)

Jumat, 29 Maret 2024 - 07:00 WIB

Ini Strategi ARNA Bidik Laba Bersih Rp461 Miliar di 2024

PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA) berhasil membukukan penjualan bersih sebesar Rp2,4 triliun, serta laba bersih yamg mencapai Rp445,29 miliar sepanjang tahun 2023.

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin