Kerjasama TNI AD dan Pertamina, KASAD: Proyek Strategis Nasional Tak Boleh Gagal

Oleh : Hariyanto | Kamis, 11 Juni 2020 - 16:51 WIB

Ditut Pertamina Nicke Widyawati dan KASAD Jenderal TNI Andika Perkasa
Ditut Pertamina Nicke Widyawati dan KASAD Jenderal TNI Andika Perkasa

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Pertamina (Persero) menargetkan proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) Pertamina Refinery Unit (RU) IV Cilacap rampung pada tahun 2022.

Untuk mencapai hal itu, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengatakan Pertamina perlu menjalin kerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) sebagai salah satu stakeholder perusahaan.

“Mulai dari pengamanan wilayah operasional Pertamina yang masuk dalam obyek vital nasional (obvitnas) hingga rencana penggunaan tanah milik TNI AD di kompleks teluk penyu, Cilacap, untuk keperluan pembangunan proyek,” kata Nicke pada pertemuan dengan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Andika Perkasa di Markas Besar Angkatan Darat (Mabes AD), Jakarta Pusat,  Rabu, (10/6/2020).

Untuk itu, ia berharap mendapat dukungan penuh dari TNI AD. “Dengan adanya sinergi ini, tujuan menjaga ketahanan energi nasional bisa tercapai,” ungkap Nicke.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Andika Perkasa menyatakan kesiapan seluruh jajarannya di matra Angkatan Darat. “Kita siap dukung penuh kegiatan operasional Pertamina, semaksimal mungkin,” singkatnya.

Lebih lanjut mantan Panglima Komando Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) tersebut mengatakan bahwa proyek strategis nasional tidak boleh gagal.

“Investasi Pertamina ini kan nggak boleh gagal. Karena ini hubungannya dengan ketersediaan energi nasional, apalagi di 2026 produksi BBM harus 2 juta barel per hari,” pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…

Pelatihan pengolahan sampah ke Pesantren

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:14 WIB

Kolaborasi CCEP Indonesia dengan Lima Belas Pesantren di Indonesia

Dalam rangka memperkuat komitmen sosial dan lingkungan di bulan Ramadan, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) menggelar serangkaian kegiatan bersama lima belas pesantren…