Satgas Pamrahwan Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad Turut Serta Melestarikan Adat Suku Kamoro

Oleh : Herry Barus | Selasa, 10 Desember 2019 - 04:45 WIB

Satgas Pamrahwan Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad Turut Serta Melestarikan Adat Suku Kamoro
Satgas Pamrahwan Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad Turut Serta Melestarikan Adat Suku Kamoro

INDUSTRY.co.id -  Timika-Personel Satuan Tugas Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Pamrahwan) Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad bersama masyarakat Kampung Kamoro Suku Iwaka, Distrik Iwaka, Kabupaten Mimika, Papua, melaksanakan pesta adat yang menjadi warisan leluhur masyarakat Suku Kamoro.

Acara sakral sebagai tanda mendewasakan anak-anak Suku Kamoro tersebut, dipimpin langsung oleh Komandan Pos (Danpos) Transnabire, Letda Inf Rochmadian Perwira, Sabtu (7/12/2019). Hal ini didasari atas dasar kepercayaan masyarakat Suku Kamoro terhadap personel Satgas Pamrahwan Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad, dimana mereka sangat percaya dan merasa bangga serta nyaman karena mereka berada bersama-sama dengan anggota TNI. 

Dansatgas Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad Letkol Inf Dodi Nur Hidayat mengatakan bahwa sebagai anggota TNI harus bisa berbaur dengan masyarakat yang ada di sekitar kita. “TNI merupakan bagian dari rakyat, seperti apapun kegiatan rakyat kita harus mampu mendukung dan memberikan segala yang kita punya untuk membantu masyarakat,” ujarnya.

Kepala Suku Kampung Kamoro Nowe Awiyuta menyampaikan terima kasih atas bantuan yang di berikan oleh Bapak-bapak TNI dalam menyukseskan acara sakral ini. “Kami percaya dengan adanya kehadiran Bapak-bapak TNI sangat menentukan suksesnya acara ini, karena kehadiran dari Bapak-bapak TNI membuat kami merasa aman dan nyaman,” ucapnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Jumat, 19 April 2024 - 06:58 WIB

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Menutup Triwulan I Tahun 2024, Konsorsium PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) ditunjuk sebagai pemenang lelang Pembangunan Jalan Trans Papua ruas…

RS Siloam Cinere Depok

Jumat, 19 April 2024 - 06:46 WIB

Siloam Hospitals Jantung Diagram : Parkinson Dapat Dicegah, Proses Pengobatan Berdasarkan Kondisi Pasien

Parkinson adalah penyakit progresif pada otak dan sistem saraf yang memengaruhi kemampuan tubuh untuk bergerak. Penyebab utama Parkinson adalah kerusakan sel saraf pada area substantia nigra…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Jumat, 19 April 2024 - 05:45 WIB

Tinjau Ruas Tol Palembang - Betung, Menteri Basuki: Tuntas Awal 2025

Dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Kamis (18/04/2024), Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melakukan peninjauan progres pembangunan…

Perkuat Ketahanan Pangan, ID Food bersama Kostrad Lakukan Panen dan Penanaman Budidaya Padi Tahap II di Lahan Strategis

Kamis, 18 April 2024 - 22:02 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, ID Food bersama Kostrad Lakukan Panen dan Penanaman Budidaya Padi Tahap II di Lahan Strategis

Subang – Dalam rangka mendukung peningkatan produksi beras nasional, Holding BUMN Pangan ID Food melakukan kolaborasi bersama Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) melalui pengembangan…

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Kamis, 18 April 2024 - 21:30 WIB

Top! Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Jakarta-Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD)…