CGV* Akan Hadirkan Koreografer Mihawk Back dalam KPOP Dance Special Masterclass di Central Park

Oleh : Hariyanto | Kamis, 21 November 2019 - 18:13 WIB

Koreografer Mihawk Back
Koreografer Mihawk Back

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Graha Layar Prima Tbk, pengelola dan operator bioskop CGV Cinemas mengumumkan event KPOP Dance Special Masterclass yang akan diajarkan langsung oleh koreografer ternama asal Korea, Mihawk Back dari Tapaha Dance Space pada hari Minggu 24 November 2019 di CGV Central Park, Jakarta.

Setelah sukses menggelar berbagai dance workshop di Asia dan Eropa, Mihawk akan menggelar workshop dance yang pertama kali di Jakarta dan Indonesia, dan peserta berkesempatan untuk dance berdampingan dengan gerakan-gerakan terbaru kreasi Mihawk.

Public Relations Manager CGV Cinemas, Hariman Chalid mengungkapkan, Mihawk adalah salah satu koreografer dari S.M. Entertainment, salah satu agensi terbesar di Korea dengan banyak klien terkenal, salah satunya Group KPOP, EXO.

"Kami tentunya sangat senang dan antusias menyambut kehadiran Mihawk Back, yang namanya sudah terkenal diseluruh dunia sebagai koreografer dance KPOP. Mihawk ini banyak fansnya di Indonesia, dan dia akan mengajarkan langsung gerakan-gerakan dancenya kepada peserta. Jangan sia-siakan kesempatan langka ini, terutama bagi fans KPOP di Indonesia," kata Hariman melalui keterangan resmi yang diterima INDUSTRY.co.id, Kamis (21/11/2019).

Hariman mengungkapkan, KPOP Dance Special Master class Bersama Mihawk Back ini rencananya akan dibatasi hingga 200 peserta, dan dibagi dalam dua sesi kelas yakni sesi pertama pada pukul 13.00 WIB - 14.30 WIB (90 menit) dan sesi kedua pada pukul 15.30 WIB - 17.00 WIB (90 menit).

"Bagi peserta yang berminat mengikuti kelas ini, bisa membeli tiketnya Rp 330.000/ pax melalui Traveloka Xperience," tambah Hariman.

Event ini, lanjut Hariman, merupakan bagian dari inovasi CGV dengan mengembangkan program seni budaya yang dikombinasikan dengan isi film. Sesuai dengan konsep 'Cultureplex' yang diusung CGV* global yakni menjadikan bioskop tidak hanya sekedar tempat menonton, namun juga venue seni budaya, musik, olahraga, kuliner, festival film dan acara acara korporasi baik formal maupun casual lainnya.

CGV* Cinemas di Indonesia atau sebelumnya dikenal sebagai Blitz Megaplex merupakan jaringan bioskop yang pertama kali didirikan pada tahun 2004 dan membuka bioskop pertamanya di Paris Van Java, Bandung pada tahun 2006.

Hingga kini CGV* telah memiliki 63 bioskop dengan lebih dari 366 layar yang tersebar di lebih dari 28 kota dan 15 propinsi di seluruh Indonesia. CGV* Cinemas berencana  akan terus membuka lokasi baru hingga mencapai 100 bioskop di seluruh Indonesia pada tahun 2020.

CGV* adalah merek ternama dari jaringan bioskop global, yang telah memiliki bioskop yang beroperasi di seluruh dunia termasuk Korea Selatan, China, Vietnam, Myanmar, Turki dan Amerika Serikat.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Talenta-talenta Bank Mandiri

Selasa, 16 April 2024 - 23:31 WIB

Disiplin Menyemai Talenta Pegawai, Bank Mandiri Kembali Menuai Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

Konsisten menjalankan transformasi yang berkelanjutan, kembali membawa Bank Mandiri memperoleh apresiasi dan masuk sebagai tempat kerja terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia versi LinkedIn…

UMKM binaan BNI ikut expo di Amerika

Selasa, 16 April 2024 - 22:49 WIB

BNI Bantu Specialty Coffee Produk UMKM Binaan Xpora Tembus Pasar Amerika

PT Bank Negara Indonesia (Persero) atau BNI kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong UMKM kopi Indonesia go global. Kali ini, BNI Kantor Luar Negeri New York bersama BNI Xpora berpartisipasi…

Vina Panduwinata dan suplemen serat khusus diabetes mGanik Nutrition.

Selasa, 16 April 2024 - 20:37 WIB

Aksi Nyata Vina Panduwinata Bantu Pejuang Diabetes

Vina Panduwinata perkenalkan suplemen serat khusus diabetes mGanik Metafiber yang mampu blokir gula dari makanan sehingga efektif mengontrol gula darah penderita diabetes.

Bahana TCW

Selasa, 16 April 2024 - 15:16 WIB

Berkinerja baik, Bahana ETF Bisnis 27 Diganjar Penghargaan sebagai Best ETF Indeks dalam Best Mutual Funds Award 2024

Masyarakat Indonesia telah familiar dengan berbagai jenis investasi termasuk reksa dana. Beberapa produk reksa dana yang secara umum hadir di tengah masyarakat Indonesia yakni reksa dana pasar…

Halalbihalal Idul Fitri 1445 H, Menteri Basuki Ingatkan Insan PUPR Perbarui Niat Kerja untuk Ibadah

Selasa, 16 April 2024 - 14:03 WIB

Halalbihalal Idul Fitri 1445 H, Menteri Basuki Ingatkan Insan PUPR Perbarui Niat Kerja untuk Ibadah

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menggelar kegiatan Halalbihalal di kantor Kementerian PUPR pada hari pertama masuk kantor usai Libur Idul Fitri 1445 H, Selasa (16/4/2024),…