Dukung Ragam Minat Generasi Alpha, Susu Siap Minum FRISIAN FLAG® Junio Hadir dengan Kandungan ‘Nutribrain’

Oleh : Nina Karlita | Kamis, 24 Oktober 2019 - 20:03 WIB

Dukung Ragam Minat Generasi Alpha, Susu Siap Minum FRISIAN FLAG® Junio Hadir dengan Kandungan ‘Nutribrain’
Dukung Ragam Minat Generasi Alpha, Susu Siap Minum FRISIAN FLAG® Junio Hadir dengan Kandungan ‘Nutribrain’

INDUSTRY.co.id - Jakarta, 24 Oktober 2019 – Frisian Flag Indonesia (FFI) hari ini secara resmi meluncurkan produk susu siap minum terbarunya, FRISIAN FLAG® Junio. Memenuhi kebutuhan nutrisi di masa pertumbuhan emas, inovasi terbaru dari FFI ini menghadirkan manfaat susu sapi yang mengandung asam amino esensial, serta komponen ‘Nutribrain’ berupa 9 vitamin, 6 mineral, omega 3 dan omega 6 - serta komposisi rendah gula. Hadir dalam empat pilihan rasa yang disukai anak; plain, cokelat, stroberi, dan pisang - FRISIAN FLAG® Junio mendukung anak meraih minat dan bakat terbaiknya, sejak memasuki usia emas.

Kehadiran teknologi, serta arus informasi yang kian deras membuat orang tua milenial menghadapi tantangan yang berbeda dengan generasi sebelumnya, khususnya dalam mendukung tumbuh kembang anak mereka: generasi alpha. Lahir di era globalisasi, generasi ini dihadapkan dengan berbagai pilihan, termasuk minat yang beragam. Minat pada anak dapat mulai dikenali sejak periode usia emas (usia 1-5 tahun). Namun untuk mendukung potensi dan minat anak ini, penting bagi orang tua untuk juga melengkapi kebutuhan dasar anak berupa pemenuhan nutrisi yang baik dan seimbang.
 
“Kesadaran dan pengetahuan akan pentingnya pemenuhan kebutuhan nutrisi di masa emas pertumbuhan, perlu dipahami oleh orang tua, guna mendukung potensi terbaik anak sejak usia dini. Sebagai mitra terpercaya, Frisian Flag Indonesia menghadirkan produk susu siap minum terbarunya FRISIAN FLAG® Junio. Hadir dengan inovasi terbaru yang rendah gula, produk ini memadukan manfaat susu sapi dengan asam amino esensial terlengkap, dan diperkaya dengan ‘Nutribrain’ yang mengandung 9 vitamin, 6 mineral serta  omega 3 dan omega 6. 

Selain kaya akan manfaat, FRISIAN FLAG® Junio juga hadir dalam empat pilihan rasa yang disukai anak. Selain rasa cokelat dan stroberi, rasa plain kami hadirkan sebagai pilihan tepat untuk mengajarkan anak minum susu secara mandiri. Dengan harga terjangkau, inovasi juga kami hadirkan melalui pilihan rasa pisang, karena buah pisang adalah MPASI pertama yang diperkenalkan pada anak - menjadikannya produk susu pertama di kelasnya yang hadir dengan varian rasa ini,” ujar Marketing Director Frisian Flag Indonesia, Felicia Julian.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:29 WIB

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jakarta-Pengelola usaha Warkop Digital memanfaatkan momentum pelaksanaan program sosialisasi Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang digelar Badan Perlindungan Pekerja…

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…