Bakamla RI Gelar Latihan LPA dengan Belanda

Oleh : Herry Barus | Selasa, 15 Oktober 2019 - 08:00 WIB

Bakamla RI Gelar Latihan LPA dengan Belanda
Bakamla RI Gelar Latihan LPA dengan Belanda

INDUSTRY.co.id -  Jakarta --- Kepala Bakamla RI Laksamana Madya Bakamla A. Taufiq R. menyambut hangat kedatangan Tim BeDamco dari Belanda, dalam rangka penyelenggaraan Pelatihan Logistic Process Analysis (LPA) di Markas Besar Bakamla RI, Gedung Perintis Kemerdekaan, Jalan Proklamasi No. 56, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/10/2019).

 Kedatangan tim BeDamco Belanda ini terdiri dari tiga orang pejabat BeDamco International Business Partners, antara lain Vice Admiral (Ret) Jan Van Der Burg, Nico Van Dam, dan Hans Mulder BeDamco.

Sehubungan dengan adanya pelatihan Logistic Process Analysis yang resmi dibuka hari ini sampai 21 Oktober 2019, bertujuan untuk meningkatkan efektifitas logistik serta memperbaiki hal-hal terkait pemeliharaan dan kebutuhan logistik di Bakamla RI/Indonesian Coast Guard (IDNCG).

 Untuk itu Bakamla RI/IDNCG bekerja sama dengan pihak BeDamCo selaku konsultan yang akan melaksanakan analisis serta mengumpulkan data yang diperlukan terkait hal ini. Selanjutnya, data tersebut akan dievaluasi dan diterapkan dalam rangka meningkatkan efektivitas serta kualitas logistik Bakamla RI/IDNCG di masa mendatang.

 Disampaikan bahwa proses pengumpulan data LPA dilaksanakan dalam bentuk sesi wawancara oleh pihak BeDamCo. Dalam hal ini, BeDamco juga bertugas melakukan assesment kepada para personel Bakamla RI/IDNCG yang ditunjuk. Personel tersebut adalah jajaran pejabat eselon I, II, dan III, terutama bagi mereka yang menggeluti bidang logistik dan kebutuhan operasional di Bakamla RI/IDNCG.

 Hasil dari wawancara yang dilakukan selanjutnya dilaporkan, yang kemudian akan dilakukan evaluasi mengenai hal-hal yang dapat ditindaklanjuti dari hasil tersebut.

 Adapun beberapa topik yang dibahas dalam sesi wawancara antara lain: a. Proses logistik yang terjadi saat ini (persediaan, pemeliharaan, kualitas, pembiayaan) di Bakamla RI/IDNCG baik di darat maupun di laut; b. Pelaksanaan manajemen logistik saat ini oleh Bakamla RI/IDNCG (terdiri dari pengumpulan data dan pedoman presentasi kepada pimpinan, dan tugas teknologi informasi (IT) di Bakamla RI/IDNCG; c. Standard Operating Procedures (SOP) di darat dan laut;

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…