GAPKI dan APKASINDO Tandatangani MOU Pembinaan Kemitraan Permanen

Oleh : Hariyanto | Senin, 06 November 2017 - 12:12 WIB

GAPKI dan APKASINDO Tandatangani MOU Pembinaan Kemitraan Permanen (Ist)
GAPKI dan APKASINDO Tandatangani MOU Pembinaan Kemitraan Permanen (Ist)

INDUSTRY.co.id - Nusa Dua - Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) dan Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (APKASINDO) menandatangani nota pemahaman atau memorandum of understanding (MoU) bersama mengenai pembinaan kemitraan permanen. Kerjasama ini diharapkan akan membantu petani dalam peningkatan produktivitas kelapa sawit rakyat.

Kerjasama tersebut ditandatangani langsung oleh Ketua Umum APKASINDO, Anizar Simanjuntak dan Ketua Umum GAPKI, Joko Supriyono, disaksikan pengurus asosiasi yaitu Asmar Arsjad, Sekjen APKASINDO dan Togar Sitanggang, Sekjen GAPKI, di sela-sela IPOC 2017 13th Indonesian Palm Oil Conference and 2018 Price Outlook, di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali, Kamis (2/11/2017) lalu.

Anizar Simanjuntak menjelaskan, kemitraan sangatlah penting untuk membantu perbaikan produktivitas petani rakyat. Pasalnya, masih banyak perkebunan sawit rakyat menggunakan benih asalan. “Kemitraan sangatlah dibutuhkan petani rakyat, seperti waktu replanting sekarang,”kata Anizar.

 Wasekjen APKASINDO, Rino Afrino mengatakan, MoU ini menegaskan kedua belah pihak untuk berkomitmen bersama mewujudkan perkebunan kelapa sawit indonesia yang berkelanjutan. Tujuannya kemitraan antar pengusaha dengan petani dapat membantu peningkatan produktivitas dan kesejahteraan petani.

Rino menambahkan, IPOC 2017 menjadi tonggak sejarah bagi perkebunan kelapa sawit rakyat, khususnya APKASINDO sebagai organisasi seluruh petani kelapa sawit di indonesia. IPOC tahun ini sangatlah istimewa bagi APKASINDO karena dapat berpartisipasi sebagai peserta pameran dan pembicara.

“Kami dapat menginformasikan kepada semua pihak mengenai kondisi kemajuan dan tantangan pada perkebunan rakyat indonesia dan perkembangan APKASINDO,” kata Rino.

Saat ini, APKASINDO mempunyai kepengurusan di 21 provinsi dan 140 kabupaten di seluruh Indonesia.” Ke depan, kami akan melakukan penguatan internal organisasi sampai tingkat kecamatan agar petani sawit dapat merasakan program APKASINDO,” ungkap Rino.

Rino mengatakan, APKASINDO tetap butuh dukungan aktif dan kolaborasi dari semua piha mulai pemerintah pusat, pemerintah daerah, lembaga pendidikan dan riset, BPDP-KS, GAPKI, dan APKASINDO untuk membantu permasalahan di perkebunan kelapa sawit rakyat.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

SEVP Digital Banking BSI Saut Parulian Saragih berbincang dan belanja bersama dengan anak-anak yatim didampingi perwakilan LAZ.

Sabtu, 27 Juli 2024 - 11:18 WIB

BSI Ajak 140 Anak Yatim Belanja, Ajarkan Literasi Transaksi Syariah

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkolaborasi dengan 7 (tujuh) Lembaga Amil Zakat (LAZ) menyelenggarakan acara Lebaran Anak Yatim untuk berbagi kebahagiaan berupa belanja bersama di Department…

Lokasi Bendungan Jlantah dan Jragung

Sabtu, 27 Juli 2024 - 10:32 WIB

Waskita Karya Ungkap Progres Bendungan Jlantah dan Jragung

Direktur Utama PT Waskita Karya (Persero) Tbk Muhammad hanugroho didampingi Direktur Operasi II Waskita Karya Dhetik Ariyanto mengunjungi lokasi pembangunan Bendungan Jlantah dan Jragung di…

YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:44 WIB

Kemenag RI Menyerahkan SK Izin Operasional Sebagai Lembaga Amil Zakat Skala Nasional Kepada YBM BRILiaN

Yayasan Baitul Maal BRILiaN atau YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat (LAZ) Skala Nasional berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia…

Direktur Utama Kideco, M. Kurnia Ariawan, bersama Direktur Eksekutif IBCWE, Clara Wita Krisanti, setelah menandatangani kerja sama antara Kideco dan IBCWE

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:10 WIB

Dirut Kideco: Perusahaan Tambang Harus Berikan Kesempatan yang Sama Terhadap Perempuan

Direktur Utama PT Kideco Jaya Agung (Kideco), Mohammad Kurnia Ariawan mengatakan, pekerjaan tambang, tidak lagi menjadi pekerjaan yang harus didominasi oleh laki-laki. Menurutnya, kini perusahaan…

Launching Mandiri Lippo Malls Card

Sabtu, 27 Juli 2024 - 08:18 WIB

Penuhi Kebutuhan Lifestyle, Bank Mandiri Luncurkan Mandiri Lippo Malls Card dan Solusi Valuta Asing

Bank Mandiri bersama Lippo Malls, anak perusahaan Lippo Group memperkuat kolaborasi dengan meluncurkan kartu kredit co-branding Mandiri Lippo Malls Card. Lewat inovasi ini, diharapkan dapat…