Industri Dirgantara sedang Anjlok, Ini yang Dilakukan BRIN dan PT Chroma International agar Kembali Bergairah

Oleh : Kormen Barus | Rabu, 22 Januari 2025 - 10:42 WIB

CN 235 pesawat buatan PT Dirgantara Indonesia (Foto Dok Industry.co.id)
CN 235 pesawat buatan PT Dirgantara Indonesia (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id, Tangerang Selatan- Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bersama PT Chroma International menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) untuk mendukung serta memanfaatkan hasil riset dan inovasi di bidang aerodinamika dan hidrodinamika, yang memiliki peran vital dalam industri dirgantara.

Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko, menyambut baik kerja sama ini dan mengapresiasi inisiatif PT Chroma International yang telah berkenan menjalin kerja sama kemitraan ini. Menurutnya, kolaborasi ini dapat mempercepat proses hilirisasi riset dan inovasi di bidang aerodinamika dan hidrodinamika.

"MoU ini merupakan langkah penting dalam upaya kita untuk memperkuat ekosistem riset dan inovasi di Indonesia, khususnya di bidang aerodinamika dan hidrodinamika. Saya optimistis kolaborasi ini akan menghasilkan inovasi-inovasi yang berdampak signifikan bagi industri dirgantara nasional," ujar Handoko dalam acara penandatanganan yang berlangsung di Gedung Manajemen 720, Kawasan Sains dan Teknologi (KST) B.J. Habibie, Tangerang Selatan, Jum’at (17/1).

“Kami berharap setelah MoU ini, dapat segera lahir perjanjian-perjanjian kerja sama lebih spesifik dengan berbagai organisasi dan pusat riset di BRIN, sesuai dengan kebutuhan dan keahlian yang dibutuhkan, termasuk pengembangan infrastruktur terkait,” jelas Handoko.

Sementara itu, Direktur Utama PT Chroma International, Dadang Erawan mengungkapkan bahwa industri dirgantara nasional memang menurun, bahkan sejak zaman PT Dirgantara Indonesia (DI). Untuk itu, salah satu motivasi kami adalah ingin ikut berkontribusi sekecil apa pun dalam membangun kemandirian industri dirgantara nasional.

“Mungkin BRIN satu-satunya lembaga yang memiliki periset atau sumber daya manusia dan infrastruktur yang sangat lengkap di hampir seluruh bidang ilmu pengetahuan, khususnya bidang yang kami dalami dan perlukan untuk menjalankan bisnis ini. Kami berharap melalui kerja sama ini, kami dapat mengembangkan produk-produk yang lebih berkualitas dan inovatif," harapnya.

Melalui kolaborasi strategis ini, kedua belah pihak berkomitmen untuk melakukan riset bersama, mengembangkan produk-produk baru, serta mendorong pemanfaatan hasil riset dan inovasi untuk meningkatkan dan memacu daya saing industri dirgantara nasional di kancah global. (BRIN).

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri UMKM, Maman Abdurrahman bersama Deputy Tourism, Creative Industry and Performing Arts Minister of Sarawak, Datuk Snowdan Lawan

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:30 WIB

Menteri Maman Buka Pintu Akses Pasar UMKM ke Malaysia

Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman terus mendorong perluasan akses pasar UMKM ke Malaysia.

OYO

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:24 WIB

Perluas Kerja Sama, OYO Jalin Kemitraan dengan ShopeePay

OYO mengumumkan kolaborasi dengan ShopeePay untuk menawarkan layanan Buy Now, Pay Later (BNPL) atau “Beli Sekarang, Bayar Nanti” kepada pengguna dengan cashback dan diskon yang menarik.…

Ilustrasi truk ODOL

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:10 WIB

Marak Insiden Kecelakaan Truk ODOL, Kemenperin Tegas Respon Begini

Maraknya kecelakaan truk atau angkutan berlebih muatan atau over dimension over load (ODOL) kian meresahkan. Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian (Kemenperin)…

Pertamina dan PT Abemas Multitech Gelar Factory Acceptance Test (FAT) Lokal untuk Dukung TKDN

Jumat, 07 Februari 2025 - 14:58 WIB

Pertama di Indonesia! Pertamina dan PT Abemas Multitech Gelar Factory Acceptance Test (FAT) Lokal untuk Dukung TKDN

Biasanya, pengujian semacam ini dilakukan di luar negeri. Namun, kali ini, FAT Function Test Pertamina berhasil dilakukan sepenuhnya di dalam negeri, tepatnya di Kabupaten Tangerang, di area…

[Photo] Hyun-Seung Yu, CEO CGBio (kedua dari kanan) dan Eric Aoh, Kepala Bisnis CGBio Indonesia (kanan) berfoto bersama pejabat Lembaga Penelitian Teknik Biomedis Universitas Indonesia dalam acara penandatanganan perjanjian kerja sama industri-akademisi.

Jumat, 07 Februari 2025 - 14:46 WIB

Daewoong Tingkatkan Kolaborasi dengan Universitas Indonesia untuk Pengembangan Alat Kesehatan dengan Memanfaatkan Sumber Daya dan Talenta Lokal

Daewoong terus melanjutkan komitmennya terhadap pertumbuhan bersama industri farmasi dan bioteknologi Indonesia, kemitraan yang telah berlangsung lebih dari dua dekade.