Kolaborasi Adhya Group - Oma Elly, Buka Gerai di Senayan City

Oleh : Herry Barus | Jumat, 22 Desember 2023 - 15:35 WIB

Kolaborasi Adhya Group - Oma Elly, Buka Gerai di Senayan City
Kolaborasi Adhya Group - Oma Elly, Buka Gerai di Senayan City

INDUSTRY.co.id - Jakarta -- Adhya Group, sebagai perusahaan yang dinamis dan berkembang pesat menjalin kolaborasi dengan  Oma Elly yang menyajikan hidangan ala Italia. Dari kolaborasi tersebut lahirlah gerai pertama di Senayan City Mall, Jakarta Selatan yang diberi nama Oma Elly Trattoria.

Lulu Tantono,  Chief Marketing Officer (CMO)  Adhya Group menjelaskan, Adhya group didirikan pada tahun 2010 dan bergerak melalui 6 pillar bisnis diantaranya Industrial & Distribution, Hospitality & Placemaking, Creative & entertainment, Food & beverage, Retail & Ecommerce, dan Property telah berkembang menjadi penyedia solusi terintegrasi yang inovatif.

Salah satunya adalah berkolaborasi  dengan Oma Elly yang terkenal dengan masakan Italia yang otentik dan jarang dipunyai oleh olahan dapur lain.

"Kami bangga dapat memulai usaha kolaboratif ini dengan Oma Elly.Kolaborasi ini mewakili semangat kreatif dan dedikasi kami untuk memberikan pengalaman kuliner yang unik dan menyenangkan," ujar Lulu Tantono.

Oma Elly, sebuah resto yang dibuka pertama kali di Pantai Indah Kapuk (PIK) pada tahun 2021.  Pendirinya adalah Chef Andry Susanto, terilhami dari neneknya, yakni Oma Elly ini merupakan orang Italia bernama asli Ellydae  Mazzei. Setelah menikah dengan pribumi, beliau sangat senang masak makanan dari kampung halamannya dengan racikan yang sesuai yang kemudian diteruskan oleh keturunannya.

Budaya tradisional Oma Elly dalam memberikan pengalaman berkuliner menjadi jantung dari konsep Oma Elly Trattoria. Restoran ini menyajikan beragam masakan  mulai dari salad segar buatan sendiri, pasta dan pizza tradisional Italia hingga lasagna dan tiramisu klasik, yang semuanya dibuat dari resep asli keluarga Oma Elly.

Kolaborasi antara Adhya Group dan Oma Elly menciptakan perpaduan yang menarik antara keahlian, semangat dan komitmen, menghasilkan produk dan layanan yang luar biasa bagi pasar kuliner di Indonesia.

"Oma Elly Trattoria di Senayan City Mall diharapkan menjadi destinasi kuliner yang menawarkan perpaduan khas antara solusi terintegrasi Adhya Group dan warisan kuliner Italia yang kaya dari Oma Elly," terang Lulu.

Sebagai agregator brand yang komprehensif, Adhya Group pun selalu berkomitmen memenuhi beragam kebutuhan mitra dan pemegang saham, memanfaatkan teknologi canggih dan inovatif untuk kesuksesan jangka panjang, dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai transparansi dan kode etik.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:06 WIB

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Festival kecantikan terbesar di Asia Tenggara, BeautyFest Asia 2024. Tahun ini, BeautyFest Asia siap memukau para penggemar kecantikan di lima kota! Acara perdana dimulai di hotel bergengsi…

Tim Bank Mandiri Singapura

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:48 WIB

BMSG Lanjutkan Komitmen Keberlanjutan Bank Mandiri di Mancanegara

Bank Mandiri Singapura (BMSG) baru-baru ini menyelenggarakan acara bertajuk “BMSG on Preference“ mengusung tema “Elevating ESG Impact,“ acara perdana ini bertujuan meningkatkan kesadaran,…

Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman Memasuki Panen Raya 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:36 WIB

Alhamdulilah! Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman

Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) memastikan stok beras di Jakarta dinyatakan aman memasuki panen raya.

(kiri ke kanan) Direktur Network & IT Solution Herlan Wijanarko, Direktur Wholesale & International Service Bogi Witjaksono, Direktur Strategic Portfolio Budi Setyawan Wijaya, Direktur Digital Busines Muhamad Fajrin Rasyid, Direktur Utama Ririek Adriansyah, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Heri Supriadi, Direktur Human Capital Management Afriwandi, Direktur Group Business Development Honesti Basyir, dan Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:12 WIB

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun Buku 2023 di Jakarta pada Jumat (3/5). Rapat menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp17,68 triliun…