Rayakan HUT Ke-33, Eiger Bagikan Hadiah Hingga Rp 2,35 Miliar

Oleh : Nina Karlita | Selasa, 15 November 2022 - 21:10 WIB

Eiger kenalkan EIGERVAGANZA bagikan total hadiah Rp 2,35 miliar.
Eiger kenalkan EIGERVAGANZA bagikan total hadiah Rp 2,35 miliar.

INDUSTRY.co.id - Jelang akhir tahun 2022, mulai tanggal 11 November kemarin, EIGER kembali menggelar program EIGERVAGANZA. EIGERVAGANZA sendiri diadakan untuk merayakan kehadiran EIGER yang ke-33 tahun di Indonesia sebagai brand penyedia kegiatan luar ruang di asal Indonesia.

EIGERVAGANZA adalah program undian, yang diadakan EIGER dengan total hadiah senilai 2,35 miliar rupiah. Angka 2,35 diambil dari iklim tropis matahari yang terletak di 23.5°LU - 23.5°LS sesuai dengan tagline EIGER TROPICAL ADVENTURE.

"Tentunya angka simbolis ini menjadi garis besar EIGERVAGANZA yang dilakukan untuk memberikan apresiasi untuk EIGERIAN dan seluruh masyarakat Indonesia,” jelas Riadi Suwarno, Marketing General Manager EIGER.

Untuk dapat mengikuti program ini, EIGERIAN cukup melakukan pembelanjaan dengan minimal nilai Rp 100.000 rupiah berlaku kelipatan, selama periode 11 November 2022 sampai dengan 31 Desember 2022.

Syarat untuk mengikuti undian ini juga sangat mudah. EIGERIAN yang dapat mengikuti program ini adalah EIGERIAN yang sudah menjadi member EIGER ADVENTURE CLUB, EIGERIAN yang berbelanja di EIGER ADVENTURE STORE, dan EIGERIAN yang berbelanja di www.eigeradventure.com.
 
Undian tahap pertama akan dilakukan pada tanggal 10 Desember 2022, untuk periode pembelanjaan 11 November 2022 sampai 4 Desember 2022. Sementara undian tahap kedua akan dilakukan pada 15 Januari 2023, untuk periode pembelanjaan 5 Desember 2022 sampai dengan 31 Desember 2022.

“EIGERIAN yang beruntung akan mendapatkan hadiah-hadiah keren dari EIGER. Mulai dari sepeda Marin Gestalt, trip liburan ke Raja Ampat atau Danau Toba, sampai hadiah utama sebuah Mobil Nissan Leaf Electric Vehicle.  Selain itu ada ratusan voucer senilai ratusan juta yang juga menjadi hadiah yang menarik,” papar Riadi lebih lanjut.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

SEVP Digital Banking BSI Saut Parulian Saragih berbincang dan belanja bersama dengan anak-anak yatim didampingi perwakilan LAZ.

Sabtu, 27 Juli 2024 - 11:18 WIB

BSI Ajak 140 Anak Yatim Belanja, Ajarkan Literasi Transaksi Syariah

PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berkolaborasi dengan 7 (tujuh) Lembaga Amil Zakat (LAZ) menyelenggarakan acara Lebaran Anak Yatim untuk berbagi kebahagiaan berupa belanja bersama di Department…

Lokasi Bendungan Jlantah dan Jragung

Sabtu, 27 Juli 2024 - 10:32 WIB

Waskita Karya Ungkap Progres Bendungan Jlantah dan Jragung

Direktur Utama PT Waskita Karya (Persero) Tbk Muhammad hanugroho didampingi Direktur Operasi II Waskita Karya Dhetik Ariyanto mengunjungi lokasi pembangunan Bendungan Jlantah dan Jragung di…

YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:44 WIB

Kemenag RI Menyerahkan SK Izin Operasional Sebagai Lembaga Amil Zakat Skala Nasional Kepada YBM BRILiaN

Yayasan Baitul Maal BRILiaN atau YBM BRILiaN telah memperoleh kembali izin operasional sebagai Lembaga Amil Zakat (LAZ) Skala Nasional berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia…

Direktur Utama Kideco, M. Kurnia Ariawan, bersama Direktur Eksekutif IBCWE, Clara Wita Krisanti, setelah menandatangani kerja sama antara Kideco dan IBCWE

Sabtu, 27 Juli 2024 - 09:10 WIB

Dirut Kideco: Perusahaan Tambang Harus Berikan Kesempatan yang Sama Terhadap Perempuan

Direktur Utama PT Kideco Jaya Agung (Kideco), Mohammad Kurnia Ariawan mengatakan, pekerjaan tambang, tidak lagi menjadi pekerjaan yang harus didominasi oleh laki-laki. Menurutnya, kini perusahaan…

Launching Mandiri Lippo Malls Card

Sabtu, 27 Juli 2024 - 08:18 WIB

Penuhi Kebutuhan Lifestyle, Bank Mandiri Luncurkan Mandiri Lippo Malls Card dan Solusi Valuta Asing

Bank Mandiri bersama Lippo Malls, anak perusahaan Lippo Group memperkuat kolaborasi dengan meluncurkan kartu kredit co-branding Mandiri Lippo Malls Card. Lewat inovasi ini, diharapkan dapat…